Pakai nasi sudah biasa, 4 tumpeng ini dibuat dari bahan tak terduga
Diperbarui 14 Mar 2018, 19:11 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2018, 04:09 WIB
Brilio.net - Siapa yang tidak mengenal makanan yang bernama tumpeng? Makanan ini biasanya dibuat sebagai makanan utama pada saat kenduri atau perayaan suatu peristiwa penting, seperti ulang tahun dan syukuran suatu perusahaan atau tempat.
Tumpeng terdiri dari olahan nasi yang memiliki bentuk unik yaitu berbentuk kerucut yang dikelilingi lauk-pauk. Umumnya olahan nasi yang disajikan berupa nasi kuning, nasi putih biasa dan nasi uduk.
-
10 Potret lucu nasi tumpeng ini bentuknya bikin senyum lebar Kamu tega melahap nasi tumpeng ini nggak?
-
Trik agar nasi tumpeng tidak retak dan menempel di cetakan, antigagal Nasi tumpeng biasanya disajikan bersama aneka lauk pauk diletakkan di sekelilingnya.
-
13 Potret lucu tumpeng bentuk nyeleneh ini bikin senyum kecut Kini tumpeng nggak melulu berbentuk kerucut, ada yang seperti Hello Kitty sampai pesawat UFO.
Makanan yang berasal dari tradisi purba masyarakat Indonesia ini biasa disajikan di atas tampah yang sebelumnya sudah dilapisi daun pisang sebagai alas.
Meski tradisi ini sudah ada sejak lama, sekarang tumpeng sudah hadir dengan berbagai macam varian dan tidak hanya terbuat dari nasi saja lho.
Nah biar nggak penasaran, berikut 4 tumpeng kekinian tanpa nasi yang brilio.net lansir dari travelingyuk.com, Kamis (15/3).
1. Tumpeng sushi
foto: mulpix.com
Biar berbeda dari yang lain, kamu bisa menggunakan tumpeng sushi dalam acara perayaan kamu nih. Kuliner asal Jepang ini memang mempunyai banyak penggemar di Indonesia. Jadi nggak perlu diragukan lagi deh, udah unik, rasanya juga enak lagi.
2. Tumpeng mi instan
foto: instaview.xyz
Nah kalau kuliner yang satu ini lagi ramai dibicarakan di dunia maya nih. Tempat mkaan yang menyediakan menu ini adalah TOT.AW yang berada di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Menariknya lagi, lauk tambahannya juga banyak banget. Ada cui hitam, ayam suwir, balado tongkol, siomay ayam dan tahu balado.
3. Tumpeng pempek
foto: Instagram/@pempekcikros
Punya temen yang suka banget sama pempek? Nah kalau gitu biar lebih berkesan, coba kasih tumpeng pempek ketika dia berulang tahun.
Tumpeng ini terdiri dari tumpukan berbagai jenis pempek yang disusun secara rapi hingga membentuk kerucut seperti tumpeng. Sebagian besar penjual kuliner unik ini menyajikannya dengan kuah yang terpisah.
4. Bakso tumpeng
foto: thepictaram.club
Salah satu makanan favorit orang Indonesia ini sekarang ada yang berbentuk tumpeng lho. Nggak percaya? Coba aja mampir ke tempat makan Lesehan Mbanyu Mili yang terletak di daerah Imogiri, Bantul, Yogyakarta.
Seporsi bakso tumpeng disajikan dengan kuah hangat, mi kuning, potongan tahu goreng dan taburan seledri dalam satu mangkuk.
(brl/ton)RECOMMENDED ARTICLES
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas