Jangan keliru, ini ciri-ciri daun pisang yang cocok untuk bungkus makanan
Diperbarui 12 Des 2022, 14:17 WIB
Diterbitkan 12 Des 2022, 16:01 WIB
Brilio.net - Meski kini sudah tersedia kertas minyak maupun plastik untuk mengemas makanan, tapi daun pisang belum tergantikan. Bukan tanpa alasan, karena biasanya makanan yang dibungkus dengan daun pisang dianggap punya rasa jauh lebih nikmat dan aromanya semakin menggugah selera. Bahkan, penggunaan daun pisang ini dinilai bermanfaat untuk kesehatan, lho.
Dilansir dari indiatimes.com, menggunakan daun pisang untuk membungkus makanan bisa jadi sumber antioksidan dan polifenol untuk tubuh. Kedua senyawa ini terbukti bisa mencegah berbagai penyakit, seperti diabetes sampai hipertensi. Tak heran, jika banyak orang sengaja memanfaatkannya untuk membungkus berbagai makanan.
-
Trik menyimpan daun pisang, tetap segar dan hijau selama 1 bulan Pakai cara ini, bikin daun pisang nggak bakal layu meski sudah lama disimpan.
-
4 Alasan kenapa kamu harus makan beralas daun pisang Daun pisang diklaim sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan kelestarian lingkungan.
-
Bukan dibakar, ini trik mudah melenturkan daun pisang agar mudah dibentuk dan tetap berwarna hijau Kalau dibakar, daun pisang bisa berubah hitam.
Makanan berat maupun jajanan tradisional khas Indonesia pun banyak yang menggunakan daun pisang sebagai bungkusnya. Sebut saja seperti lemper, arem-arem, nasi bakar, pepes, dan lain sebagainya. Meskipun begitu ternyata masih banyak yang belum tahu, bahwa tak semua daun pisang bisa digunakan untuk membungkus makanan, lho. Jenis daun pisang yang paling cocok digunakan untuk bungkus makanan adalah daun pisang batu.
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Cara bikin pewarna hitam alami untuk makanan, bisa pakai daun pisang
- Trik menyimpan daun pisang, tetap segar dan hijau selama 1 bulan
- Cara melenturkan daun pisang dengan cepat agar tidak mudah sobek
- Tak cuma pisang, 7 daun ini aman dijadikan pembungkus makanan
- Selain Indonesia, hidangan khas 9 negara ini dibungkus daun pisang
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas