6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

Brilio.net - Jamur kancing berbentuk bulat hampir sama seperti kancing. Biasanya jamur ini berwarna putih bersih, krem, atau cokelat muda. Jamur jenis ini banyak dibudidayakan dan dijual bebas di pasar tradisional atau supermarket terdekat.

Jenis jamur kancing banyak disukai karena bisa diolah menjadi berbagai macam masakan. Bisa ditumis, oseng, dan lain sebagainya. Namun sebelum diolah menjadi masakan, kamu perlu menyimpan jamur kancing dengan benar lho.

Bukan tanpa alasan, jamur kancing memiliki tekstur yang lembab dan dapat dengan mudah membusuk jika tidak menyimpannya dengan benar. Maka dari itu, buat kamu yang suka dengan jamur kancing dan ingin menyimpannya agar lebih awet perlu memperhatikan beberapa cara yang tepat.

Berikut 7 cara menyimpan jamur kancing, brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Minggu (9/5).

1. Beli jamur kancing yang masih segar.

6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

foto: freepik.com

Agar jamur kancing awet, kamu dapat membeli jamur kancing yang masih segar atau baru saja dipetik. Jamur yang baru dipetik biasanya terlihat fresh, punya permukaan keras, dan bentuknya masih segar.

2. Cuci bersih jamur kancing.

6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

foto: freepik.com

Kedua adalah cuci jamur kancing dengan air mengalir sampai bersih. Usahakan sampai kotoran yang menempel hilang seketika. Setelah dicuci, biarkan permukaan jamur kering.

3. Simpan di wadah tertutup.

6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

foto: freepik.com

Simpan pada wadah yang tertutup serta kedap udara. Kemudian masukkan jamur ke lemari es atau simpan di tempat dengan suhu ruang. Jamur yang disimpan dalam wadah yang tertutup dapat bertahan 2 sampai 3 hari.

4. Cuci dan iris jamur.

6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

foto: freepik.com

Jika kamu ingin menggunakan cara lain, kamu dapat mencuci jamur sampai bersih kemudian mengiris tipis-tipis jamur kancing dan memasukkannya ke dalam sedikit air yang telah diberi garam.

5. Rebus jamur kancing.

6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

foto: freepik.com

Sebelum disimpan, rebus jamur kancing dengan air dan garam sampai mendidih menggunakan api yang besar. Setelah itu, angkat jamur yang sudah matang lalu tiriskan. Kemudian baru disimpan di tempat yang tepat.

6. Simpan ke dalam freezer.

6 Cara menyimpan jamur kancing agar tidak mudah busuk

foto: freepik.com

Kamu bisa menyimpan jamur kancing ini ke dalam freezer. Cara ini sebagai upaya agar jamur kancing tetap awet dan tahan lama, bahkan sampai 2 minggu atau lebih.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya