Restoran unik ini sajikan menu patah hati, seperti apa ya?

Restoran unik ini sajikan menu patah hati, seperti apa ya?

Brilio.net - Seperti halnya dengan cafe pada umumnya, tentu saja selalu menyajikan menu-menu terbaru agar tidak membut bosan para pengunjung yang datang.

Seperti halnya dengan cafe yang satu ini, cafe bernama Whats Up cafe ini selalu menyediakan menu-menu baru untuk para pengunjung. Untuk saat ini, menu yang unik adalah menu sakit hati. Dih seperti apa yah menunya?

"Jadi, kami kerja sama dengan Dagelan dan menghadirkan menu sakit hati yang terdiri dari satu paket, ada makanan dan minuman," ujar pemilik Whats Up Cafe cabang BSD Tanggerang, Erdianto W. Setiawan belum lama ini.

Erdianto mengatakan menu sakit hati ini terdiri dari makanan dan minuman. Uniknya, makanan dan minuman ini pun diberi nama unik juga. Untuk makanan namanya Indomie asam manis kehidupan dan minumannya sendiri diberi nama air mata mantan. Duh lucu yah.

Restoran unik ini sajikan menu patah hati, seperti apa ya?

Indomie asam manis kehidupan ini tersiri dari mi goreng yang disajikan di hot plate. Untuk teman makannya sendiri terdiri dari telur setengah matang dan terdapat chicken katsu yang disiram dengan saus asam manis.

Sementara, untuk minumannya sendiri dibuat dengan campuran sirup jeruk, soda, dan biji cabai, hingga menghasilkan rasa manis namun beraroma pedas.

Brilio pun sempat mencicipi kedua menu tersebut. Kalau makananya sendiri seperti
rasa mi pada umumnya, namum rasanya terasa lebih beda karena ada campuran dari saus asam manis. Sementara untuk minumannya, rasanya lebih seperti orange squash. Uniknya, meski terdapat biji cabai, minuman tersebut tidak ada rasa pedas sama sekali.

(brl/del)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya