Siap-siap jajan, Taco Bell bakal buka gerai pertama di Senopati Jaksel

Siap-siap jajan, Taco Bell bakal buka gerai pertama di Senopati Jaksel
foto: istimewa

Brilio.net - Fast food ikonik Amerika, Taco Bell tengah bersiap membuka gerai pertamanya di Tanah air, tepatnya di Senopati, Jakarta Selatan (Jaksel). Brand makanan cepat saji dari negeri Paman Sam ini bekerja sama dengan mitra lokal PT Fast Food Indonesia menyajikan pengalaman ikonik Taco Bell untuk anak muda di ibu kota.

Nama Taco Bell sudah lama menjadi salah satu fast food terkenal di Amerika. Berdiri sejak 1962 di California Selatan, Amerika Serikat, Taco Bell menawarkan menu lezat, unik, dan tentunya dengan harga terjangkau.

Terinspirasi dari makanan khas Meksiko, Taco Bell menyajikan menu seperti taco, burrito, quesadillas, dan nachos. Kerennya lagi, Taco Bell bekerja sama dengan pemasok dalam negeri dan luar negeri untuk menjamin kualitas makanannya.

"Ragam makanan dari berbagai kebudayaan, serta semangat untuk mencoba hal-hal baru terutama dalam bidang kuliner, menjadikan Indonesia sebagai pasar yang prospektif bagi Taco Bell," tegas Ankush Tuli, Managing Director Taco Bell Asia Pacific dalam siaran pers yang diterima Brilio.net belum lama ini.

PT Fast Food Indonesia terpilih menjadi mitra Taco Bell karena keahliannya mengelola waralaba KFC selama 41 tahun di Tanah Air.

"Melalui Taco Bell, kami ingin menjawab keinginan konsumen Indonesia yang selalu mendambakan pengalaman bersantap baru dan unik. Kami yakin ke depannya Taco Bell akan sukses menggapai pasar baru dengan memanfaatkan keahlian PT Fast Food Indonesia di segmen ritel makanan cepat saji,” kata Hendra Yuniarto, General Manager Marketing PT Fast Food Indonesia.

Selain menyajikan makanan yang khas dan berkualitas tinggi, Taco Bell Indonesia akan menjadi tempat yang nyaman dan menyenangkan untuk hangout dan berbagi kebersamaan dengan kerabat terdekat. Kawasan Senopati dipilih sebagai lokasi pertama Taco Bell karena terkenal sebagai tempat nongkrong anak muda di ibu kota.

Tentunya, Taco Bell menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Pelanggan diminta untuk selalu memakai masker dan tak lupa mencuci tangan sebelum masuk. Selain itu, pelanggan dengan suhu tubuh di atas 37.3 derajat celcius juga tidak diperbolehkan untuk masuk ke area restoran. Pelanggan juga diingatkan untuk selalu menjaga jarak dengan pelanggan lainnya.

Adv

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya