Resep tempe teriyaki, menu sederhana rasa kekinian
Brilio.net - Kalau biasanya teriyaki menggunakan bahan dasar ayam, kamu bisa berkreasi dengan bahan lainnya, lho. Salah satu bahan sederhana yang cocok dimasak dengan bumbu teriyaki adalah tempe.
Dimasak dengan bawang bombay dan bumbu-bumbu sederhana, tempe teriyaki bisa jadi menu sederhana bercita rasa kekinian yang bikin nambah nasi. Dilansir BrilioFood dari akun @yoanitasavit, berikut resep lengkapnya.
-
Resep kering tempe kacang, sederhana dan bisa jadi stok lauk Disantap pakai nasi putih hangat auto bikin nambah.
-
13 Resep olahan tempe paling praktis dibuat, sederhana, enak, dan menggugah selera Dengan memanfaatkan bahan-bahan yang sudah ada, kamu bisa membuat olahan tempe yang enak dan menggugah selera.
-
Resep oseng-oseng tempe sederhana, menu simpel buat sehari-hari Cukup pakai bumbu yang simpel, rasanya sudah cukup nikmat.
foto: Instagram/@yoanitasavit
Bahan:
- 1 papan tempe, potong korek api
- 1 buah jagung manis (pipil)
- 1 buah bawang bombay, iris memanjang
- 3 siung bawang putih, cincang
- Sedikit jahe, cincang
- Minyak untuk menumis
- Wijen panggang dan daun bawang untuk taburan
Saus (campur jadi 1):
- 5 sdm kecap asin
- 2-3 sdm kecap manis
- 2 sdm madu
- 1/2 sdt gula
- Garam dan merica secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan minyak tumis bawang putih, sedikit bawang bombay dan jahe hingga harum.
2. Masukkan tempe, jagung dan saus, tambahkan sedikit air.
3. Masak sampai meresap dan matang. Masukkan sisa bawang bombay. Koreksi rasa. Sajikan dengan taburan wijen dan daun bawang.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 15 Resep olahan tahu kekinian ala rumahan, enak dan mudah dibuat
- 17 Cara membuat churros, renyah, enak, dan antigagal
- 13 Resep bumbu chicken wings, simpel, kekinian, dan enak
- 15 Resep aneka olahan telur kekinian, ekonomis, praktis, & bikin nagih
- 17 Resep olahan roti tawar kekinian, cocok jadi camilan dan antiribet
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas