Resep onde-onde pandan, enak, lembut, manis, dan sederhana
Brilio.net - Onde-onde hingga kini masih memiliki banyak penggemar. Jajanan pasar satu ini memang dikenal nikmat. Apalagi topping wijennya yang bikin nagih. Di mulut terasa perpaduan gurih, lembut, dan manis. Onde-onde bisa pula disajikan kapan saja, lho. Yuk, bikin onde-onde di rumah, resep sudah BrilioFood kutip dari akun Instagram @aniktriwina.
-
Resep onde-onde isi kacang hijau, enak dan mudah dibuat Bikinnya gampang, dan rasanya nendang.
-
10 Resep onde-onde, enak, lembut, antimeletus dan mudah dibuat Membuat onde-onde sendiri bisa menyesuaikan selera dan rasa.
-
17 Resep kreasi onde-onde berbagai isi, enak, lembut, dan antikempes Nggak melulu dari tepung, kulit onde-onde juga bisa dicampur dengan bahan lain, seperti labu kuning atau kentang.
foto: Instagram/@aniktriwina
Adonan kulit:
- 250 gr tepung ketan
- 50 gr tepung beras
- 75 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 280 ml air santan encer
- Pasta pandan secukupnya
- Wijen secukupnya
Cara membesar:
1. Masukkan tepung ketan, tepung beras, gula, dan garam jadi satu. Aduk pakai tangan hingga tercampur.
2. Masukkan air santan sedikit demi sedikit. Tambahkan pasta pandan, uleni ringan sampai kalis.
3. Ambil 1 buah adonan, pipihkan. Isi dengan kacang hijau, tutup bulat. Gulingkan ke wijen.
Bahan isi kacang hijau:
- 120 gr kacang hijau, rendam semalam
- 1 lembar daun pandan
- 60 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam
Cara membuat isian kacang hijau:
1. Cuci bersih kacang hijau, kukus hingga empuk. Haluskan kacang hijau, blender.
2. Pindahkan kacang hijau di teflon. Tambahkan 1 sdm santan kara.
3. Tambahkan 60 gr gula pasir dan 1/2 sdt garam. Tunggu hingga set sambil diaduk-aduk.
4. Jika sudah mengering, angkat, dan dinginkan.
Cara menggoreng:
1. Setelah dibentuk bulat, celupkan ke air, taburi wijen, sambil ditekan.
2. Pakai banyak minyak. Kalau sudah 1/2 panas, masukkan onde-onde dengan api kecil saja sampai terapung dan membesar.
3. Kemudian besarkan api jadi sedang.
RECOMMENDED ARTICLES
- 17 Resep kreasi jagung bakar berbagai rasa, praktis jadi ide bisnis
- 15 Resep masakan kering dan tahan lama untuk tahun baru, mudah dibuat
- 15 Resep jajanan pasar untuk tahun baru, enak dan menggugah selera
- 17 Resep camilan simpel dan enak untuk temani libur tahun baru
- 17 Resep minuman segar untuk tahun baru, rasanya nikmat dan menggoyang lidah
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas