Resep mi goreng rendang ala Indomie, bumbunya bikin auto ketagihan

Resep mi goreng rendang ala Indomie, bumbunya bikin auto ketagihan
foto: Instagram/@siska_dewi_lestari

Brilio.net - Tahu dong, kalau Indomie punya varian rasa mie goreng rendang? Ternyata, kamu juga bisa bikin sendiri di rumah tanpa beli mi instan, lho. Sebagai gantinya, kamu bisa menggunakan mi telur dan bumbu rendang yang sudah siap pakai.

Bumbu rendang ini bisa berasal dari rendang buatan sendiri. Meski nggak pakai racikan ala bumbu mi instan, namun kamu menambahkan bumbu racikan sendiri yang bikin rasanya nggak kalah nikmat. Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @siska_dewi_lestari, berikut resep lengkapnya.

Resep mi goreng rendang ala Indomie, bumbunya bikin auto ketagihan

foto: Instagram/@siska_dewi_lestari

Bahan:
- 210 gram mi telur, rebus sampai cukup matang, angkat, tiriskan, dan siram dengan air dingin
- 1,5 sdm bumbu rendang
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 1 butir telur
- 3 bh sosis, iris
- 3/4 sdm minyak wijen
- Daun bawang, iris-iris
- Kecap manis, gula dan garam secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih, bumbu rendang dan minyak wijen sampai wangi.
2. Masukkan sosis, aduk-aduk, masukkan telur, masak orak-arik sebentar. Beri kecap manis, garam atau kaldu bubuk dan sedikit gula, aduk-aduk.
3. Masukkan mi, besarkan api, aduk cepat sampai bumbu tercampur rata, terakhir masukkan daun bawang, aduk sampai layu, angkat dan sajikan.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya