Resep lempah ayam dan kulit, masakan khas Belitung yang nikmat
Brilio.net - Belitung nggak cuma menawarkan keindahan alamnya yang bikin betah berlama-lama di sana. Daerah satu ini juga punya kekayaan kuliner yang memanjakan lidah. Salah satunya masakan bernama lempah.
Masakan satu ini bisa dibuat dari berbagai bahan, salah satunya ayam dan kulit. Kuahnya yang kaya rempah dan nendang dijamin bikin susah berhenti makan. Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @ernibryan, berikut resep lengkapnya.
-
8 Resep makanan khas Lombok, enak, kaya rempah, dan mudah dibuat Makanan khas Lombok memiliki cita rasa yang khas.
-
Masak apa hari ini? 11 resep olahan ayam yang mudah dan nikmat Dengan bumbu-bumbu yang mudah ditemukan, olahan ayam ini cocok untuk menu harian atau hidangan spesial.
-
10 Resep makanan khas Bangka Belitung, nikmat dan menggugah selera Untuk menambah referensi kuliner, kamu juga wajib mencoba makanan khas Bangka Belitung.
foto: Instagram/@ernibryan
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong sesuai selera
- Kulat secukupnya, rendam air semalaman. Bilas beberapa kali sampai air rendaman bersih kemudian rebus sebentar
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 2 sdt ketumbar halus
- Santan secukupnya dari 1 butir kelapa
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap jamur secukupnya
- Minyak goreng untuk menumis
- Cabai rawit utuh
Bumbu halus:
- 12 siung bawang merah
- 4 butir kemiri
- 3 cabai merah jumbo buang bijinya
- 5 cabai keriting
- 1 sdt terasi
- Sedikit kunyit
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang, lalu masukkan ayam, kemudian santan. Tambahkan semua penyedap dan cabai rawit.
2. Masak hingga ayam empuk dan terakhir masukkan kulat. Masak hingga matang. Sajikan.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas