Resep kolak tape kolang-kaling gurih, nikmat, dan mudah ditiru
Brilio.net - Salah satu takjil yang banyak dijual dan disajikan ketika bulan Ramadhan adalah kolak. Tak hanya Ramadhan, kolak juga bisa kamu buat dan nikmati pada hari-hari biasa, lho. Rasa kolak yang gurih dan manis membuat makanan yang satu ini menjadi menu favorit.
Kolak biasanya disajikan dengan isian pisang, ubi, labu, kolang-kaling, dan sebagainya. Berbagai jenis isian ini membuat cita rasa kolak menjadi lebih nikmat. Namun, tahukah kamu bahwa isian kolak bisa kamu variasikan dengan menu lainnya, seperti kamu tape singkong.
-
22 Resep takjil kolak buka puasa, enak dan mudah dibuat Cara membuat kolak cukup mudah, kamu hanya perlu menyiapkan beberapa bahan olahan dan kemudian dimasak menjadi satu.
-
10 Resep kolak ubi, enak, segar dan mudah dibuat Kolak jadi menu andalan saat berbuka puasa.
-
25 Resep kolak berbagi bahan, antibosan untuk buka puasa Membuat kolak sangat mudah dilakukan.
Cita rasa tape yang manis dan asam membuat sajian kolak menjadi lebih nikmat. Aroma khas dari tape juga bisa menambah selera ketika menikmati kolak, lho.
Penasaran dengan rasa kolak dan isian tapenya? Langsung aja cobain yuk resep kolak tape kolang-kaling yang telah BrilioFood lansir dari akun Instagram @yulichia88.
foto: Instagram/@yulichia88
Bahan:
- 300 gr tape singkong, buang seratnya
- 200 gr kolang-kaling, rebus dan tiriskan
- 2 buah gula merah
- 800 ml santan
- 1/2 sdt garam
- 2 lembar daun pandan, simpul
Cara membuat:
1. Sisir gula merah, cairkan dengan sedikit air. Saring dan sisihkan.
2. Rebus santan, kemudian masukkan cairan gula merah, gula pasir, garam, serta daun pandan.
3. Masukkan kolang-kaling, aduk-aduk agar santan tidak pecah, tunggu hingga mendidih. Jika sudah mendidih, baru masukkan tape singkong. Tes rasa, angkat dan sajikan.
Magang: Mas Noviani
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- 15 Resep takjil olahan pisang yang lezat, mudah dibuat, dan menggugah selera
- 30 Resep menu buka puasa tanpa santan paling simpel, enak, sederhana, dan mudah ditiru
- 17 Resep ayam rica-rica spesial untuk buka puasa, lezat, sederhana, dan mudah ditiru
- 30 Resep menu sahur tanpa santan paling praktis, enak, sederhana, dan mudah ditiru
- 11 Resep olahan jamur enoki berkuah, segar, dan cocok disantap saat musim hujan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas