Resep dadar gulung isi parutan kelapa, jajanan sederhana rasa istimewa

Resep dadar gulung isi parutan kelapa, jajanan sederhana rasa istimewa
Instagram/@lina.tjoandra

Brilio.net - Dadar gulung merupakan salah jajanan pasar yang digemari banyak orang. Nggak heran kalau dadar gulung sering dijual di banyak toko roti hingga warung pinggir jalan.

Kalau suka, kamu bisa membuat dadar gulung sendiri di rumah. Agar lebih enak, kamu bisa menambahkan parutan kelapa sebagai isiannya. Yuk, cobain resepnya, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @vitakwee.

Resep dadar gulung isi parutan kelapa, jajanan sederhana rasa istimewa

foto: Instagram/@lina.tjoandra

Bahan kulit:
- 200 gr terigu
- 50 gr tapioka
- 600 ml sari pandan suji
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm mentega, lelehkan

Bahan isian:
- 200 gr gula merah
- 400 ml air
- 1 buah kelapa parut, setengah tua
- 1/2 sdt garam
- 2 lembar daun pandan, simpulkan
- 50 gr gula pasir
- 2 sdt mentega

Cara membuat:
1. Siapkan isian: gula merah dan air dimasak sampai gula larut, saring. Masak air gula bersama kelapa parut, garam, daun pandan, sambil diaduk-aduk sampai air menyusut. Tes rasa, tambahkan gula pasir dan mentega. Angkat, sisihkan.
2. Campur semua bahan kulit, aduk rata dengan whisk. Saring dan tuang ke piring.
3. Panaskan teflon lalu celupkan ke dalam adonan. Panggang dengan api kecil sedang sampai matang. Balik untuk melepaskannya. Lakukan sampai adonan habis.
4. Beri isian, lalu lipat seperti amplop dan digulung.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya