Resep cireng isi sosis pedas, jajanan sederhana rasa istimewa

Resep cireng isi sosis pedas, jajanan sederhana rasa istimewa
foto: Instagram/@uqiirliana2018

Brilio.net - Cireng bisa dibuat dengan berbagai bahan isian, salah satunya pakai sosis pedas. Buat pecinta pedas, jajanan satu ini pasti bikin ketagihan.

Agar tidak gagal membuatnya, kamu bisa meniru resepnya yang BrilioFood lansir dari Instagram @uqiirliana2018.

Resep cireng isi sosis pedas, jajanan sederhana rasa istimewa

foto: Instagram/@uqiirliana2018

Bahan biang cireng:
- 40 gr tepung tapioka
- 120 ml air mendidih

Bahan cireng lain:
- 130 gr tepung tapioka
- 1 batang daun bawang, iris
- 2 siung bawang putih, parut halus
- 1/4 sdt merica
- 1/4 sdt gula
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 1/3 sdt garam

Bahan isi:
- 5 buah sosis, potong kecil-kecil
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- 1 siung bawang putih, iris tipis
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt merica
- 1/2 sdt gula
- 1 1/2 sdm saus tomat
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- Cabai rawit secukupnya, potong kecil

Cara membuat:
1. Isian: tumis bawang merah dan putih sampai harum, masukkan cabai, tumis hingga layu, masukkan sosis dan bumbu lain, aduk rata, cicipi rasa, angkat.
2. Cireng: siapkan adonan biang, dalam wadah masukkan tepung tapioka, lalu tuang air mendidih, aduk dengan sendok atau spatula.
3. Tambahkan bahan cireng lainnya, aduk hingga kalis dengan tangan.
4. Balurkan tangan dengan tepung tapioka, ambil sebagian adonan cireng, pipihkan, lalu isi dengan isian, lakukan hingga adonan habis, goreng dalam minyak panas, angkat, sajikan hangat.

(brl/lea)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya