Resep brokoli cah telur, sederhana, lezat, dan bikin auto lapar

Resep brokoli cah telur, sederhana, lezat, dan bikin auto lapar
foto: Instagram/@ameliaa.88

Brilio.net - Brokoli merupakan salah satu jenis sayuran hijau yang sehat untuk tubuh. Dilansir dari healthline.com, brokoli memiliki kandungan vitamin, mineral, senyawa bioaktif, dan kaya akan kandungan nutrisinya. Salah satu manfaat bioaktif yang terkandung dalam brokoli yaitu terbukti dapat mengurangi peradangan akibat penyakit kronis. Tak sampai di situ, kandungan pada brokoli juga bermanfaat untuk pencegahan penyakit kanker.

Selain sehat, brokoli juga dapat kamu olah menjadi hidangan sederhana tapi terbukti lezatnya. Buat kamu yang bingung mengolah brokoli, nggak ada salahnya lho mengolah menjadi brokoli cah telur. Kamu hanya perlu menyiapkan brokoli, bumbu dapur, dan telur. Dijamin masakanmu memiliki cita rasa yang lezat dan menggugah selera.

Untuk mengetahui caranya lebih lanjut, kamu bisa mengikuti resepnya di bawah ini. Resep brokoli cah telur yang dilansir BrilioFood dari akun Instagram @ameliaa.

Resep brokoli cah telur, sederhana, lezat, dan bikin auto lapar

foto: Instagram/@ameliaa.88

Bahan:
- 2 buah brokoli, potong per kuntum
- 2 butir telur ayam
- 3 siung bawang putih, iris-iris
- 3 siung bawang merah, iris-iris
- 1 buah tomat merah, potong-potong
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 100 ml air

Cara membuat:
1. Rendam brokoli dengan air garam selama 15 menit, lalu cuci bersih.
2. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga wangi, sisihkan ke tepi wajan.
3. Kemudian masukkan telur, orak arik jangan terlalu hancur, masak hingga telur matang, lalu aduk rata bersama tumisan bawang.
4. Tambahkan lada bubuk, garam, dan kaldu jamur, aduk hingga rata.
5. Masukkan brokoli dan air, masak hingga air menyusut.
6. Terakhir masukkan tomat merah. Brokoli cah telur siap disajikan.

Magang: Nabila Arkania

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya