Resep bobor kangkung tahu, enak dan sederhana
Brilio.net - Sayur bobor terkenal sederhana dan praktis. Sayur berkuah ala rumahan ini bisa dimasak menggunakan aneka isian, lho. Salah satunya dimasak bersama kangkung dan tahu. Resep bobor kangkung tahu ini pun siap memanjakan lidah. Nggak percaya? Simak resep bobor kangkung tahu seperti BrilioFood kutip dari akun Instagram @mariaulfah1357.
-
Resep sayur bobor daun kacang, masakan sederhana rasa istimewa Masakan berkuah ini punya rasa gurih yang nikmat banget disantap dengan nasi putih hangat dan aneka lauk lainnya.
-
Resep tahu bumbu kuning pakai kuah segar, enak, gurih, dan sederhana Menu lezat buat makan siang.
-
11 Resep masakan harian rumahan olahan tahu berkuah sederhana, lezat, segar, cocok untuk makan siang Masakan berkuah selalu menjadi pilihan favorit untuk hidangan sehari-hari.
foto: Instagram/@mariaulfah1357
Bahan:
- 1 ikat kangkung, siangi
- 5 buah tahu, potong dadu
- 1 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas, geprek
- Garam dan gula pasir secukupnya
- 100 ml santan kental
- Air secukupnya
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 ruas kencur
- 2 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai matang. Kemudian beri air. Masukkan garam, gula pasir, daun salam, tahu, dan lengkuas. Aduk rata.
2. Setelah mendidih, masukkan santan sambil terus diaduk hingga mendidih. Masukkan kangkung, aduk terus sampai matang. Angkat.
RECOMMENDED ARTICLES
- 17 Resep olahan nasi sisa, mudah, lezat, dan bikin hemat
- Resep oseng tahu campur, enak, sederhana, dan bikin nagih
- 25 Resep camilan dari tepung terigu, praktis, enak dan bikin nagih
- Resep orem-orem tahu tempe, masakan khas Malang yang bikin nagih
- 11 Cara membuat sayur asem Jakarta, segar dan menggugah selera
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas