Resep beef donburi ala rumahan, enak dan mudah dibuat
Brilio.net - Hidangan kekinian ala restoran yang diberi nama beef donburi ini punya rasa lezat dan bikin nagih. Meski dibuat sendiri di rumah, soal rasa dan penampilan bisa kamu samakan dengan menu yang dijual di restoran, lho. Tertarik buat mencoba? Yuk, simak resep beef donburi yang telah BrilioFood kutip dari akun Instagram @yscooking.
foto: Instagram/@yscooking
-
13 Resep olahan daging sapi modern buat Lebaran, enak dan istimewa Meski masakan rumahan, namun kreasi olahan daging sapi modern ini bisa bikin momen makan di rumah serasa di restoran.
-
Resep brokoli beef teriyaki, makanan modern yang enak dan mudah dibuat Menu ini termasuk makanan modern, tapi mudah dibuat lho
-
21 Resep kreasi beef teriyaki ala rumahan, lezat dan mudah dibuat Saus teriyaki dibuat menggunakan shoyu atau kecap asin khas Jepang, mirin, serta gula.
Bahan:
- Nasi putih
- Telur mata sapi
Bahan beef:
- 250 gr sapi has dalam, iris tipis
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/2 bawang bombay, iris
- 1 batang daun bawang, iris
- 3 sdm kecap asin
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm mirin
- 1 sdt wijen sangrai untuk taburan
Cara membuat:
1. Marinasi daging dengan semua bumbu selama 30 menit.
2. Tumis daging sampai matang. Angkat.
3. Di wajan yang sama, tumis bawang bombay sampai kecokelatan. Masukan bawang putih. Setelah harum masukkan daging. Aduk rata.
4. Masukkan daun bawang dan biji wijen. Aduk lalu angkat.
5. Tata nasi putih di mangkuk, beri tumisan daging dan telur ceplok.
RECOMMENDED ARTICLES
- 21 Resep potato wedges ala kafe, lezat, gurih, dan bikin nagih
- 13 Cara membuat kimchi berbagai bahan, sehat, praktis, dan antigagal
- 15 Resep olahan makaroni spiral, enak, praktis, dan mudah dibuat
- 13 Trik Devi Permatasari bikin udang saus Padang ala resto, antiribet
- 15 Resep menu buka bersama ala rumahan, enak bak hidangan restoran
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas