Cara membuat roti tawar isi sosis, bisa jadi camilan dan ide jualan
Brilio.net - Mengombinasikan roti tawar dan sosis bisa jadi kudapan yang menggugah selera. Dua bahan tersebut bisa menghasilkan camilan gurih yang bikin nagih. Roti tawar isi sosis yang punya rasa gurih dan tekstur renyahnya ini cocok dijadikan camilan sehat di rumah. Nggak cuma itu, bisa juga jadi ide jualan, lho. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun Instagram/@the_sutedjos_family.
foto: Instagram/@the_sutedjos_family
-
Resep sate roti tawar sosis, camilan praktis dan istimewa Camilan kesukaan anak, nih~
-
Resep roti tawar goreng sosis mayo, mudah dibuat dan enak Bisa juga disimpan di freezer buat jadi stok camilan.
-
Resep roti gulung isi sosis simpel, enak dan bikin kenyang Camilan mengenyangkan, penunda lapar sebelum makan nasi.
Bahan:
- 8 buah sosis
- 8 buah roti tawar, buang pinggir-pinggirnyanya, gilas tipis
- 8 lembar keju cheddar
- Tepung panir untuk membalur
- Minyak goreng
- Tusukan sate
Bahan pencelup (mix semua bahan pencelup, aduk rata sampai licin):
- 120 gr tepung terigu protein sedang
- 1 butir telur ukuran sedang, kocok bersama susu cair sampai bahan-bahan pencelup total 400 ml
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
Cara membuat:
1. Ambil 1 buah sosis, bungkus dengan 1 lembar keju cheddar.
2. Bungkus dengan 1 lembar roti tawar, rekatkan ujung-ujungnya dengan bahan pencelup.
3. Tusuk dengan 1 buah tusukan sate.
4. Celup bahan pencelup.
5. Balur dengan tepung panir. Ulangi proses sampai sosis habis. Masukkan sosis yang sudah di kulkas min. 30 menit.
6. Goreng dalam minyak med heat sampe golden brown.
7. Tiriskan dan hidangkan bersama saos tomat dan mayo.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Cara bikin double choco pie ala McDonald's, simpel pakai roti tawar
- 11 Resep olahan roti tawar dan telur, praktis untuk sarapan
- Simpel tanpa ulen, ini 7 cara bikin Rotiboy dari roti tawar
- Cara membuat chococheese brownies kukus roti tawar, simpel dan enak
- Jangan dibuang, begini cara bikin pinggiran roti tawar jadi lolipop
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas