Cara membuat nasi pecel Madiun, komplet dan menggugah selera
Diperbarui 8 Jul 2024, 18:55 WIB
Diterbitkan 9 Jul 2024, 01:30 WIB
Brilio.net - Nasi pecel jadi hidangan khas Madiun yang disukai banyak orang. Biasanya hidangan ini terdiri dari kangkung, tauge, kacang panjang yang direbus lalu disiram bumbu pecelnya. Perpaduan rasa gurih, manis, dan pedasnya bikin ketagihan. Kalau belum sempat pergi ke Madiun, coba buat sendiri di rumah. Berikut resep pecel Madiun yang komplet dan menggugah selera dilansir BrilioFood dari Instagram @tetep_indah.
foto: Instagram/@tetep_indah
-
7 Resep pecel sayur yang enak, sederhana, dan mudah dibuat Masing-masing daerah juga punya berbedaan dalam menyajikan hidangannya.
-
8 Resep aneka pecel, mudah dibuat dan menggugah selera Kamu bisa membuat kreasi pecel dari berbagai bahan.
-
8 Tempat makan nasi pecel legendaris di Madiun, wajib dikunjungi Pecel Madiun punya cita rasa yang khas, nggak heran jika makanan satu ini jadi ikonik dan disukai banyak orang.
Bahan:
- 250 gr kacang tanah
- 150 gr gula merah, sisir halus
- 2 sdm gula pasir
- 6 siung bawang putih
- 6 cabai merah keriting
- 8 cabai rawit merah
- 8 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 1/2 sdt asam jawa
- 3/4 sdt garam
Bahan pelengkap:
- Kacang panjang, rebus
- Kangkung, rebus
- Tauge, rebus
- Sayuran lain sesuai selera
- Bakwan jagung
- Telur ceplok
Cara membuat:
1. Sangrai kacang hingga matang. Sangrai bawang putih, cabai keriting, cabai rawit, daun jeruk hingga matang dan kering.
2. Haluskan kacang, bumbu sangrai, gula merah, gula pasir, garam, asam jawa.
3. Penyajian: Ambil sebagian bumbu kacang, larutkan dengan secukupnya air panas. Tata nasi dan sayuran rebus, siram dengan bumbu kacang, tambahkan lauk pelengkap dan peyek.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 13 Resep pecel sayur praktis, lezat, sehat, dan menggugah selera
- Cara membuat tahu campur, masakan khas Surabaya yang cocok jadi menu makan siang
- Resep lontong balap, masakan khas Surabaya yang enak sekaligus mengenyangkan
- 5 Resep bihun goreng ala Solaria, lezat, simpel, dan gurihnya nendang banget
- 5 Resep sup ayam ala A&W, simpel, segar, dan kuah gurihnya bikin nagih
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas