7 Resep sate goreng, empuk, enak dan praktis
Diperbarui 6 Agt 2020, 09:12 WIB
Diterbitkan 6 Agt 2020, 10:00 WIB
Brilio.net - Sate adalah salah satu makanan khas Indonesia. Sate biasanya terbuat dari daging ayam, kambing ataupun sapi. Untuk memasak sate, biasanya daging akan dipotong terlebih dahulu. Kemudian dibakar sambil dan diberi bumbu.
Sate identik dengan tusuk bambu yang ditusukkan pada daging untuk kemudian dijadikan pegangan saat membakarnya. Untuk membakar sate, dibutuhkan arang dalam proses pembakaran yang kemudian menghasilkan asap. Hal ini terkadang membuat kita merasa terganggu karena asapnya dan seringkali membuat seseorang mengalami batuk.
-
11 Masakan rumahan enak serba sate, empuk dan bumbu meresap sempurna Masakan serba sate ini bisa jadi pilihan yang sempurna untuk hidangan keluarga, acara kumpul-kumpul, atau perayaan spesial.
-
17 Resep sate kambing, enak, mudah, dan bikin nagih Sembari membakar sate, kamu juga bisa sambi menikmati suasana bercengkrama bareng keluarga.
-
8 Resep kreasi olahan sate mudah dibuat dan menggugah selera Identik terbuat dari daging ayam atau sapi, ternyata sate sudah banyak kreasi dari berbagai bahan, lho.
Untuk menghindari hal tersebut, kamu dapat membuat sate goreng yang lebih praktis dari pada sate pada umumnya. Sate goreng tak perlu ditusuk dan dibakar. Pembuatannya pun tak membutuhkan waktu yang lama dan jauh lebih mudah. Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber di Instagram pada Kamis (6/8) 7 resep sate goreng, empuk, enak dan praktis.
1. Sate goreng.
foto: Instagram/@resepaladia
Bahan:
- 250 gr daging sapi
- 2 lembar daun salam
- 3 siung bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris kecil
- 3 buah cabai keriting, iris bulat
- 2 buah cabai hijau besar, iris bulat
- 1 buah cabai rawit
- Garam dan garam secukupnya
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- Minyak dan margarin secukupnya
Cara membuat:
1. Rebus daging sapi dengan garam dan daun salam. Biarkan sampai empuk. Kalau sudah empuk, angkat, potong dadu lalu sisihkan.
2. Panaskan minyak dengan margarin, lalu tumis bawang putih sampai harum.
3. Masukkan daging yang sudah empuk, beserta daun salam.
4. Masukkan garam, lada, kecap manis, dan saus tiram, terus aduk rata. Pastikan semuanya terbalut bumbu.
5. Terakhir, masukkan seluruh jenis cabe.
6. Angkat, lalu sajikan.
2. Sate goreng sapi has.
foto: Instagram/@shellaamadea
Bahan:
- 500 gr daging sapi has, potong dadu
- 4 sdm kecap manis
- 1 sdm gula merah sisir
- 1/2 sdt air asam
- 500 ml air
Bahan bumbu halus:
- 5 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt garam
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak hingga wangi. Masukkan daging. Aduk rata.
2. Tuang air, gula merah dan air asam. Aduk rata dan masak hingga daging empuk. Di rebus selama 5 menit dan di presto selama 15 menit.
3. Setelah itu dimasak rebus kembali sampai air surut agar bumbu meresap.
4. Terakhir masukkan kecap manis, aduk rata. siap disajikan.
3. Sate goreng fillet.
foto: Instagram/@hilmi_fitriani87
Bahan:
- 500 gram fillet paha ayam , potong kotak
- 4 sdm kecap manis
- 1 sdm gula merah
- 1/2 sdt asam jawa , larutkan dengan air
- 1 sdt garam
- Minyak secukupnya
Bahan bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt garam
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan fillet paha ayam aduk hingga berubah warna.
2. Tambahkan gula merah, garam, air asam jawa, aduk hingga bumbu meresap, lalu tambahkan kecap manis, aduk rata.
3. Cicipi dan koreksi rasanya, angkat, hidangkan dengan taburan bawang goreng.
4. Sate goreng bumbu kacang.
foto: Instagram/@nanaardiyanti
Bahan:
- 250 gr daging ayam, potong dadu
- 3 sdm kecap manis
- 3 sdm gula merah
- 50 ml air
- 3 sdm air asam jawa
- Minyak untuk menumis
Bahan bumbu:
- 4 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 3 butir kemiri
- 2 lembar daun jeruk
- 50-70 gr kacang tanah goreng
- Cabai rawit secukupnya
- 1/2 sdt ketumbar bubuk, lada, garam
Cara membuat:
1. Tumis bumbu kecuali ketumbar, lada, garam, sampai harum. 2. Haluskan bumbu dengan blender, sisihkan.
3. Kacang tanah digoreng lalu dihaluskan dengan blender, sisihkan.
4. Tumis bumbu halus dan ketumbar sampai harum. Masukan ayam, kecap manis, gula merah, air, kacang tanah, garam, lada, air asam jawa. Masak sampai matang, angkat.
5. Taburi bawang goreng di atasnya, siap disajikan.
5. Sate goreng kambing.
foto: Instagram/@Mamaquin_kenz
Bahan:
- 250 gram daging kambing
- 3 sdm kecap manis
- 5 buah cabe rawit iris halus
Bahan bumbu halus:
- 1/2 sdt ketumbar
- Garam secukupnya
- 2 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 3 butir kemiri
Bahan taburan:
- Bawang goreng
Cara membuat:
1. Potong kecil kecil daging kambing, lalu cuci bersih.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, lalu masukkan daging kambing aduk aduk sampai keluar minyak.
3. Masukkan kecap manis dan cabe rawit, aduk lagi sampai bumbu meresap dan daging empuk, koreksi rasa, angkat.
4. Taburi dengan bawang goreng, sajikan.
6. Sate goreng pedas.
foto: Instagram/@rita_siucien
Bahan:
- 750 gr fillet paha ayam
- 50 gr kacang tanah goreng, ulek halus
- 4 sdm kecap manis
- 2 sdm gula merah, sisir
- 1 sdm air asam jawa
- 10 cabe rawit utuh
- Gula, kaldu bubuk, lada halus
Bahan bumbu halus:
- 5 Siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 4 butir kemiri
- 1 Sdm ketumbar bubuk
Cara membuat:
1. Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukan potongan ayam. Masak hingga berubah warna.
2. Tambahkan kecap, air asam, gula merah, dan sedikit air. Masak hingga air mulai menyusut.
3. Masukan kacang tanah, cabe rawit, kaldu bubuk, lada dan gula. Koreksi rasa. Aduk hingga bumbu meresap.
4. Angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.
7. Sate goreng kambing kaldu sapi.
foto: Instagram/@rinihasrita
Bahan:
- 350 gr daging kambing
- 1 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdt kaldu sapi bubuk
- Sejumput garam dan gula pasir
- 4 sdm minyak goreng
- 2 sdm kecap manis
- 1/2 gelas air
Bahan bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 sdt ketumbar
- Seruas jahe
- 1 sdt lada bubuk
- 1 Buah gula merah (@50 gram), sisir
- 5 Buah cabe keriting
Cara membuat:
1. Potong dadu daging kambing, kemudian cuci bersih dan lumuri air jeruk. Diamkan 10 menitan, cuci bersih kembali, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, daun jeruk dan salam dengan minyak. 3. Setelah wangi, masukkan daging kambing, aduk rata. Masukkan kecap, garam, kaldu sapi bubuk, gula pasir, dan air. Aduk-aduk sampai air menyusut. Tes rasa.
4. Sajikan.
(brl/guf)
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep olahan kacang tanah, enak, mudah, dan sederhana
- 8 Resep bulgogi sederhana ala Korea, enak dan mudah dibuat
- 8 Resep makanan bumbu rica-rica, enak, sederhana dan mudah dibuat
- 5 Resep nasi kebuli, enak, sederhana, dan mudah dibuat
- 10 Resep olahan daging sapi tanpa santan, praktis dan antigagal
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas