7 Resep kuah bakso bumbu sederhana ala rumahan, enak dan praktis
Diperbarui 4 Okt 2019, 10:25 WIB
Diterbitkan 4 Okt 2019, 11:32 WIB
Brilio.net - Sebagai orang Indonesia, kita harus bangga. Pasalnya negara kita ini kaya budaya yang tampak jelas pada keberagaman suku, bahasa daerah, seni, busana, hingga kulinernya. Jika berbicara mengenai kuliner, tentunya kita akan berbicara mengenai makanan.
Indonesia memiliki cita rasa makanan yang khas dan banyak disukai berbagai kalangan. Salah satu makanan khas Indonesia yang begitu disukai adalah bakso.
-
17 Resep kuah bakso rumahan, enak, sederhana, dan kaldunya berasa Banyak varian resep kuah bakso yang bisa kamu jajal di rumah.
-
Masak apa hari ini yang berkuah? ini 11 resep bakso sapi ala rumahan yang empuk dan kenyal Membuat bakso sapi ala rumahan yang empuk dan kenyal~
-
13 Resep olahan bakso berbagai bumbu, enak, gurih, dan bikin nagih Tapi saat ini, bakso juga bisa dibuat dari berbagai daging, lho.
Bakso sendiri merupakan daging yang digiling dicampur dengan beberapa bahan lainnya kemudian direbus sampai matang. Di setiap daerah Indonesia pasti ada tempat untuk membeli bakso.
Ternyata yang menarik adalah kuah baksonya. Tak semua orang bisa membuat kuah bakso yang lezat.
Nah bagi kamu yang ingin membuat kuah bakso, namun tak ingin ribet, beberapa resep kuah bakso sederhana berikut ini bisa kamu aplikasikan sendiri di rumah. Seperti apa? Berikut lansiran brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (4/10).
1. Kuah bakso sederhana.
foto: Instagram/@misisdevi
Bahan-bahan:
- Bakso
- Daun bawang
- Bawang goreng
- Bawang putih
- Garam
- Lada
- Mi kuning
- Mi putih
- Daun seledri
.
Cara membuat:
- Potong semua sayur, sisihkan
- Haluskan bawang putih kemudian tumis
- Masukkan bawang daun, tumis, tiriskan
- Haluskan bawang goreng
- Panaskan bakso, tunggu sampai benar-benar matang
- Masukkan semua tumisan ke dalam rebusan bakso tadi, plus bawang goreng, potongan batang seledri, garam dan lada
- Koreksi rasa
- Sajikan dengan mi kuning yang sudah direbus, mi putih yang sudah di rebus, potongan sawi, kemudian taburan seledri dan bawang goreng
- Sajikan.
2. Kuah bakso rumahan paling sederhana.
foto: Instagram/@dapurkreasi.id
Bahan-bahan:
- 1 Siung bawang merah
- 3 Siung bawang putih
- 20 Bakso
- Secukupnya air, minyak goreng
- Secukupnya garam, gula, merica, kaldu ayam, daun bawang, seledri
Cara membuat:
- Tumis rajangan bawang putih dan bawang merah sampai harum, setelah harum matikan kompor
- Didihkan air secukupnya lalu masukkan bawang putih sama bawang merah yang di tumis tadi. Sambil masukkan bakso, kaldu ayam, garam, gula, merica, aduk rata
- Setelah mendidih dan bakso matang, masukkan irisan daun bawang, seledri lalu matikan kompor
- Kuah bakso siap disajikan
3. Kuah bakso simpel dan segar.
foto: Instagram/@dapurkreasi.id
Bahan-bahan:
- 6 siung bawang putih
- 20 bakso
- Seledri
- Secukupnya garam
- Penyedap rasa sapi
Bumbu halus:
- 1 kotak bihun
- Lada bubuk
- 4 siung bawang merah digoreng (untuk taburan)
- Daun bawang
- 1200 ml air
- 1/2 ikat sawi hijau
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan batang daun bawang yang sudah d iris
- Tambahkan 600 ml air tunggu sampai mendidih
- Didihkan 600 ml air, tambahkan 600 ml air yang sudah d campur bumbu
- Masukan bakso, tambahkan penyedap, lada bubuk, koreksi rasa
- Susun dalam piring bihun, sawi hijau, daun bawang dan seledri
- Tambahkan bakso dan kuahnya taburi bawang goreng
4. Kuah bakso ayam mercon.
foto: Instagram/@anekaresepraktis
Bahan-bahan:
- Daging ayam tanpa tulang 250 gram
- Ss batu 20 gram
- Garam 1 sdt
- Gula 1 sdt
- Merica bubuk 1/4 sdt
- Bawang putih 2 siung
- Putih telur 1 butir
- Merica, dan garam, serta gula secukupnya
- Tepung kanji 50 gr
- 20 cabai rawit uleg kasar
- 1 sdm tepung terigu
Bahan kuah:
- 300 gr tulang ayam
- 1,5 liter air
- 1 buah bawang bombai
- 2 lembar daun salam
- 1 batang seledri
- 1 buah wortel
- 1 ruas jari jahe
- 3 siung bawang putih
Cara membuat bakso
- Pertama, campurlah ayam, es batu, garam, gula merica, dan bawang putih, serta putih telur ke dalam food processor lalu haluskan
- Sesudah itu, tuangkan tepung kanji dan tepung terigu. Lalu haluskan lagi
- Kemudian letakkan ke dalam wadah, dan aduk sampai benar-benar rata
- Setelah adonan bakso tersebut benar-benar rata, maka tuangkan cabai rawit ke dalam adonan bakso tersebut kemudian bulatkan
- Selanjutnya, rebus bakso tersebut ke dalam air yang telah panas, kemudian kecilkan api kompor dan rebus lagi hingga mengapung
- Setelah mengapung, tiriskan baksonya
Cara membuat kuah:
- Tuangkan 1,5 liter air. Lalu, tuangkan tulang ayam
- Kemudian, tambahkan bawang bombai, bawang putih, wortel, seledri, dan jahe, serta daun salam
- Selanjutnya, tambahkan garam, dan gula merica
- Lalu, aduk sampai benar-benar rata, dan kemudian nyalakan kompor dengan api kecil sampai mendidih, setelah sampai air surut menjadi 1 liter sajikan bakso dengan memakai soun, mie, dan sayur sawi, serta toge atau sesuai selera.
5. Sayur kuah bakso.
foto: Instagram/@fajardwi_j
Bahan-bahan:
- Merica
- Bawang putih (3 siung)
- Bawang merah goreng
- Biji pala
- Garam
Bahan sayur:
- Wortel 1 buah
- Brokoli setengah batang
Cara membuat:
- Panasin air
- Stelah air mendidih masukin bumbu yang sudah dihalusin
- Tambahkan garam dan gula secukupnya, koreksi rasa
- Jika rasanya sudah pas, mari masukin sayuranya
- Tunggu sampai sayurnya mateng sudah deh bisa disajikan
- Taburi bawang merah goreng dan daun seledri.
6. Kuah bakso sapi.
foto: Instagram/@kuahsayur.id
Bahan-bahan:
- 500 gr tulang sapi
- 1500 ml air minum
- 4 batang daun seledri
- 3 batang daun bawang
- 5 butir bawang putih
- 1 sdt lada
- 2 sdt garam
- 3 sdt gula
- Baso sapi
Cara membuat:
- Rebus tulang sapi dengan air, 2 batang daun seledri yang diikat dan 2 batang daun bawang yang diikat, dengan api kecil selama 1 jam. Lalu saring
- Kemudian masukkan bawang putih goreng, bumbu-bumbu, 2 batang daun seledri yang diiris 4 cm, dan baso sapi. Rebus lagi dengan api kecil sampai mendidih dan baso matang. Koreksi rasa
- Menjelang mau diangkat, masukkan irisan tipis 1 batang daun bawang
- Matikan api dan sajikan hangat.
7. Kuah bakso tulang sapi sederhana.
foto: Instagram/@ulfamarotin
Bahan-bahan:
- 500 gr tulang sapi
- 7 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- Merica bubuk secukupnya
- Garam secukupnya
- Royco sapi secukupnya
- Irisan daun seledri
- Irisan daun bawang
Cara membuat:
- Rebus tulang sapi tanpa dicuci terlebih dulu. Rebus selama kurang lebih 10 menit an saja buat membuang kotoran. Pakai air secukupnya sampai tulang tertutupi
- Tiriskan tulang. Buang air rebusan. Bisa juga tempat merebus diganti. Ganti air baru kemudian rebus hingga mendidih. Dan masukkan kembali tulang sapinya
- Haluskan bawang merah dan bawang putih. Tumis dengan minyak. Tambahkan garam, merica, dan Royco bubuk. Tumis hingga harum
- Masukkan bumbu tumis ke dalam air rebusan tulang dan aduk-aduk
- Rebus selama 30 menit atau lebih. Cek rasa. Bisa ditambahkan garam, merica atau Royco-nya
- Bila dirasa bumbu sudah pas, masukkan irisan daun bawang dan seledri
- Masukkan pentol. Tunggu sampai pentol mengambang. Kuah Bakso pun siap disajikan.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep ayam kecap mentega enak, sederhana, istimewa dan praktis
- 10 Resep seblak Bandung, sederhana, praktis dan enak
- 8 Cara membuat kue lumpur, sederhana, enak, lembut & ekonomis
- 10 Resep soto ayam bening kuning enak, sederhana, dan lezat
- 5 Resep opor ayam putih spesial, enak, istimewa, dan sederhana
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas