7 Ide jualan makanan online kekinian, enak, mudah dibuat dan bikin nagih
Diperbarui 6 Nov 2024, 12:46 WIB
Diterbitkan 19 Sep 2023, 18:11 WIB
Brilio.net - Bisnis makanan online saat ini semakin berkembang pesat. Pelanggan makanan online pun setiap hari semakin bertambah banyak. Nah, buat kamu yang ingin memulai jualan online, kini ide jualan makanan online sudah banyak macamnya. Mulai dari makanan berat hingga camilan. Tiap makanan ini tentu memiliki penggemarnya masing-masing.
Dengan kemajuan teknologi, kreativitas seseorang akan ide jualan makanan pun semakin meningkat. Tak jarang mereka menemukan ide jualan makanan kekinian. Seperti ceker pedas, klapertart, kue bawang dan banyak lainnya.
-
10 Resep camilan untuk lebaran khas daerah, lezat dan mudah dibuat Camilan khas daerah tak hanya memiliki rasa yang unik tapi juga bisa membuat bernostalgia.
-
15 Resep jajanan pasar untuk tahun baru, enak dan menggugah selera Jajanan pasar terbagi menjadi beragam jenis dan rasa, semuanya nikmat.
-
15 Resep kue basah untuk ide bisnis, sederhana, enak, dan mudah dibuat Cara mengolahnya bervariatif, ada yang dipanggang ataupun dikukus.
Nah, buat yang masih bingung mencari ide, berikut briliofoodrangkum dari berbagai sumber, Selasa (19/9).
foto: Shutterstock.com
Klapertart merupakan camilan khas manado yang memiliki tekstur lembut dan rasa yang khas. Kudapan ini biasanya terbuat dari bahan dasar kelapa muda, susu dan telur. Membuat klapertart cukup mudah dan hasilnya pasti menjadi sajian yang istimewa. Untuk kamu yang ingin mencoba membuatnya sendiri, yuk cek resep klapertart di bawah ini.
Bahan-bahan:
- 2 pack Sasa Santan Bubuk
- 800 gr daging kelapa muda
- 150 ml susu UHT putih
- 200 gr kismis
- 2 butir telur
- 4 sdm gula
- 1 sdm terigu, larutkan dengan 3 sdm air
- 2 sdm tepung maizena, larutkan
Cara membuat:
1. Masukkan gula, tepung maizena, tepung terigu, susu UHT, dan Sasa Santan Bubuk aduk hingga merata dan masak hingga mendidih.
2. Masukkan mentega, kuning telur, aduk kembali hingga merata.
3. Lalu masukkan daging kelapa muda, kismis, aduk rata. Taburkan sedikit bubuk cinnamon dan aduk kembali.
4. Tuang pada cetakan dan panggang selama 15 menit.
5. Mixer putih telur dan gula sampai halus, lalu tuang ke cetakan.
6. Taburkan kismis, keju parut, dan daging kelapa muda sebagai topping. Panggang selama 30 Menit.
Klapertart siap disajikan.
2. Sagu Keju
foto: Shutterstock.com
Jajanan sagu keju sudah dikenal sebagai salah satu kue kering favorit banyak orang. Pasalnya kue ini memiliki tekstur yang lembut, renyah dan lumer di mulut. Umumnya kue sagu keju ini dihidangkan dalam momen seperti Lebaran. Namun kini kamu pun bisa menikmatinya dengan membuatnya sendiri. Cara membuat sagu keju ini cukup gampang, yuk ikuti resep sagu keju berikut ini.
Bahan-bahan:
- 250 gr tepung sagu, sangrai dengan daun pandan
- 1 bungkus Sasa Santan Bubuk, campur dalam adonan
- 150 gr mentega
- 100 gr gula halus
- 1 butir telur
- 75 gr kelapa keri
Cara membuat:
1. Kocok mentega dan gula halus hingga rata, tambahkan telur kocok lagi hingga rata.
2. Tambahkan kelapa kering, keju parut, dan Sasa Santan Bubuk, aduk rata.
3. Tambahkan tepung sagu, aduk rata kembali.
4. Padatkan, gilas setebal 1 cm lalu cetak dengan cookie cutter. Tata dalam loyang, taburi keju parut dan panggang sampai matang kurang lebih 20 menit.
5. Angkat, dinginkan. Tata dalam toples kedap udara. Rasanya gurih dengan tambahan kelapa kering dan Sasa Santan Bubuk. Cocok dihidangkan saat lebaran bersama keluarga.
3. Kue Bawang Gunting
Foto: Shutterstock.com
Camilan kue bawang jadi salah satu sajian nikmat yang populer di Tanah Air. Dengan tekstur krispi dan rasa yang gurih, kue bawang gunting sangat cocok dinikmati di sore hari dengan secangkir teh hangat. Cara membuat kue bawang gunting ini pun mudah. Coba deh kamu buat sendiri di rumah resep kue bawang gunting ini untuk camilan keluarga.
Bahan-bahan:
- 1 sachet Santan Sasa 65ml
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 batang seledri, iris
- 500 gr terigu
- 1 butir telur
- 2 sdm minyak
- 1 sdm margarin
- 1/2 sdt Kaldu Jamur
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt gula pasir
Cara membuat:
1. Haluskan bawang merah, bawang putih dengan Sasa Santan
2. Campur semua bahan menjadi satu
3. Aduk rata hingga menjadi adonan yang tidak lengket
4. Ambil sebagian adonan, lalu gunting. Dan lakukan sampai habis
5. Goreng hingga kecoklatan, tiriskan
6. Siap disajikan
4. Onde-onde
foto: Shutterstock.com
Kue onde-onde merupakan camilan klasik berbentuk bola yang penuh dengan taburan wijen. Isian onde-onde ini biasanya dari kacang hijau yang dihaluskan. Tapi saat ini isian onde-onde sudah banyak variasinya, dari keju, umbi dan juga cokelat. Nah, rupanya resep onde onde ini mudah didapat dan kamu buat sendiri.
Bahan-bahan:
- 150 gr kacang hijau kupas, direndam selama 1 jam
- 100 gr gula pasir
- 2 lembar daun pandan, diikat simpul
- 1/2 sdt garam
- 200 ml Sasa Santan Cair
Bahan kulit:
- 250 gram tepung ketan putih
- 1/2 sdt garam
- 50 gr kentang kukus, dihaluskan
- 75 gr gula pasir halus
- 160 ml air hangat
- 125 gr wijen untuk pelapis
- minyak goreng
Cara membuat:
1. Isi: Kukus kacang hijau selama 25 menit. Angkat, lalu blender halus bersama Sasa Santan Cair.
2. Masukkan gula pasir, garam, dan daun pandan. Aduk sampai kalis.
3. Tunggu sampai dingin, bentuk bulat. Bagi masing-masing 15 gram, sisihkan.
4. Kulit: Campur tepung ketan putih, kentang kukus, gula pasir, dan garam.
5. Tuang air hangat sedikit demi sedikit sampai kalis.
6. Timbang dan bagi masing-masing 25 gram. Bentuk pipih, beri isian dan bentuk bulat. Goreng.
5. Keripik bayam
foto: Shutterstock.com
Tak hanya dibuat sayur bobor ataupun sup, bayam bisa diolah menjadi keripik bayam. Camilan satu ini memiliki rasa gurih dan renyah. Cara membuat keripik ini cukup mudah, kamu hanya memerlukan bayam dan tepung bumbu instan saja. Yuk langsung cobain resep keripik bayam di bawah ini.
Bahan-bahan:
- 2 tangkai Bayam, pilih yang daunnya lebar-lebar atau bisa menggunakan Bayam Horenzo
- 225 gr Sasa Tepung Bumbu Serbaguna Original Bervitamin
Cara membuat:
1. Cuci bersih daun bayam dan tiriskan.
2. Buat adonan tepung menggunakan Sasa Tepung Bumbu Serbaguna Original Bervitamin yang dicampurkan dengan air. Adonan tidak boleh terlalu kental. Takaran adonannya adalah 1 sdm tepung sama dengan 4 sdm air.
3. Aduk adonan perlahan hingga rata.
4. Celupkan tiap lembar daun bayam ke adonan tepung kemudian goreng dalam minyak panas hingga matang dan berwarna kecoklatan.
5. Angkat dan tiriskan, setelah dingin simpan dalam toples kedap udara. Hidangan siap disajikan.
6. Ceker Pedas
foto: Shutterstock.com
Penggemar makanan pedas, tentu nggak asing dengan sajian ceker pedas. Terlebih ceker pedas ini memiliki sensasi hangat yang nikmat dimakan kapan saja. Berikut ini resep ceker pedas yang bisa kamu coba di rumah.
Bahan-bahan:
- 500 gram ceker ayam, cuci bersih
- 5 buah cabai merah, iris tipis
- 3 buah cabai rawit, iris tipis
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 batang serai, memarkan
- 2 sendok makan Sasa Saus Tomat
- 1 sendok makan kecap manis
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula merah
- 1/2 sdt Sasa Bumbu Ekstrak Daging Ayam
- 500 ml air
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Rebus ceker ayam dalam air mendidih selama 10 menit, tiriskan dan buang airnya.
2. Panaskan minyak goreng di dalam wajan dan tumis bawang putih, cabai merah, cabai rawit, daun salam, lengkuas, jahe, dan serai sampai harum.
3. Masukkan ceker ayam ke dalam wajan dan aduk rata dengan bumbu tumis.
4.Tambahkan Sasa Saus Tomat, kecap manis, garam, gula merah, air, dan Sasa Bumbu Ekstrak Daging Ayam. Aduk rata dan biarkan ceker ayam matang dan bumbu meresap.
5. Masak hingga air menyusut dan bumbu meresap ke dalam ceker ayam.
6. Angkat dan sajikan ceker ayam pedas ala resto ini dengan taburan daun bawang dan seledri di atasnya.
7. Keripik Pisang Asin
foto: Shutterstock.com
Ingin menikmati keripik pisang yang gurih, renyah dan tidak keras? Gampang, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Cara membuat keripik pisang ini ternyata sangat mudah. Terlebih nanti kamu bisa berkreasi dengan menambahkan topping rasa.
Bahan-bahan:
- 1 kg pisang ambon, kupas kulitnya
- 1/2 bungkus Sasa Tepung Bumbu Serbaguna Original
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Pisang ambon iris-iris memanjang, sesuai ukuran yang diinginkan.
2. Gulingkan pisang di atas Sasa Tepung Bumbu Serbaguna Original
3. Siapkan wajan untuk menggoreng pisang, beri minyak secukupnya. Panaskan minyak dalam wajan, lalu goreng pisang hingga berwarna kecoklatan.
4. Angkat dan tiriskan pisang goreng di atas kertas tisu agar minyaknya terabsorpsi.
5. Keripik pisang siap disajikan!
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep makanan chinese food, lezat, bikin nagih dan praktis dibuat
- 8 Resep masakan sehari-hari, enak, sederhana, dan mudah dibuat
- 10 Resep olahan ayam agar tidak bosan dan mudah dibuat di rumah
- 7 Resep cemilan simpel, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih
- Siap tayang di Toronto International Film Festival 2023, film Budi Pekerti rilis teaser trailer
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas