5 Resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup

5 Resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup
YouTube/Menu Campursari;YouTube/Amanda Chastity

Brilio.net - Silky puding sering menjadi kudapan yang menggoda. Teksturnya yang lembut di mulut, pas untuk menjadi hidangan penutup. Silky puding banyak disukai oleh berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga orangtua.

Salah satu yang paling digemari adalah silky puding dari Puyo. Puding yang tersedia di berbagai daerah ini memiliki citarasa yang manis yang pas, kenyal, namun tetap lembut. Biasanya silky puding Puyo dijual di gerai-gerai seperti mal, restoran, hingga toko oleh-oleh.

Apakah kamu salah satu yang menyukai silky puding Puyo? Selain membeli, kamu juga bisa membuat puding ala Puyo di rumah, lho. Ada beberapa resep yang terinspirasi dari tekstur dan rasa puding milik Puyo. Berikut 5 resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup, seperti dihimpun BrilioFood dari berbagai sumber, Senin (29/7).

1. Resep silky puding ala Puyo berbagai rasa.

5 Resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup

foto: YouTube/Menu Campursari

Bahan:
- 1 bungkus nutrijel plain
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm tepung maizena
- 370 gr susu kental ada
- 1 liter susu full cream
- 300 ml air

Cara membuat:
1. Campurkan tepung maizena dengan air, aduk rata. Sisihkan.
2. Campurkan nutrijel, gula pasir, susu full cream, dan susu kental. Aduk rata dan didihkan di atas api kecil.
3. Setelah bergelembung, masukkan larutan maizena, dan aduk rata.
4. Campurkan larutan puding dengan pop ice sesuai selera, aduk rata, dan disaring.
5. Tunggu dingin, dan siap dinikmati.

2. Resep silky puding ala Puyo lembut.

5 Resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup

foto: YouTube/Amanda Chastity

Bahan:
- 15 gr jelly instan
- 1 sdm maizena
- 6 sdm gula pasir
- 2 liter air
- 2 tetes pewarna makanan sesuai rasa puding yang digunakan

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan menjadi satu, sisihkan fruity acid jika ada dari kemasan jeli instan rasa buah.
2. Masak puding dengan terus diaduk agar susu tidak pecah hingga berasap banyak. Matikan api.
3. Tunggu hingga uap panas hilang dan masukkan fruity acid lalu aduk rata.
4. Tuang pada wadah puding, bisa juga dihias dengan buah potong.
5. Diamkan sampai panasnya hilang baru kemudian dinginkan di dalam kulkas

3. Resep silky puding ala Puyo simpel.

5 Resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup

foto: YouTube/Hilyanah Kitchen

Bahan:
- 1 liter susu full cream
- 6 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 bungkus nutrijelL
- 2 sdm tepung maizena
- 2 bungkus bubuk minuman rasa buah
- 2 gelas air putih

Cara membuat:
1. Campurkan susu full cream, nutrijell, garam, tepung maizena dan gula pasir. Aduk rata.
2. Didihkan sambil terus diaduk.
3. Campurkan larutan puding dengan minuman rasa buah sesuai selera, aduk rata, dan disaring.
4. Tunggu dingin, dan siap dinikmati.

4. Resep silky puding ala Puyo ekonomis.

5 Resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup

foto: YouTube/Alikka Kalistha

Bahan :
- Susu evaporasi
- Puding bubuk rasa mangga atau sesuai selera
- Air
- Gula pasir

Cara membuat:
1. Masukkan air ke dalam panci, masukkan puding bubuk dan aduk rata.
2. Panaskan di atas api kecil, masukkan gula pasir, dan aduk rata.
3. Setelah mendidih, masukkan susu evaporasi dan aduk rata.
4. Tunggu dingin dan siap dinikmati.

5. Resep silky puding ala Puyo kenyal dan lembut.

5 Resep silky puding ala Puyo, nikmat, lembut, dan cocok jadi hidangan penutup

foto: Instagram/YL's Kitchen

Bahan :
Puding susu nutrijell
1 kaleng susu evaporasi
1L air matang
10 sdm gula pasir

Cara membuat:
1. Campurkan puding susu nutrijel, air, dan gula pasir. Aduk rata,
2. Didihkan sambil terus diaduk.
3. Campurkan susu evaporasi dan aduk rata.
4. Masukkan ke dalam cup, dan tunggu hingga dingin.

(brl/lak)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya