5 Resep sate rumahan yang mudah dibuat dan bikin ketagihan

5 Resep sate rumahan yang mudah dibuat dan bikin ketagihan
Foto: Shutterstock.com

Brilio.net - Makan malam yang berkesan seringkali tidak harus dimulai dari meja restoran mewah. Dapur rumah bisa jadi panggung utama untuk menciptakan hidangan yang membuat siapa saja mengangguk puas. Salah satu resep yang tidak pernah gagal menghadirkan momen istimewa adalah sate. Aroma bumbunya saja sudah cukup membuat perut bergejolak sebelum tusukan pertama disajikan.

Dagingnya empuk, bumbunya meresap sampai ke serat terdalam, dan sensasi manis-pedasnya begitu pas. Sajian sederhana ini langsung jadi bintang utama di meja makan.
Tidak dibutuhkan alat khusus atau keahlian tingkat dewa. Cukup sedikit kesabaran dalam merendam daging dan memanggangnya hingga matang merata. Prosesnya memang cukup membuat tangan sibuk

Tapi begitu aroma bakaran mulai keluar, semua rasa lelah langsung tergantikan oleh antusiasme. Dan saat suapan pertama masuk, hanya ada satu kata yang terlintas: puas.

Sate bisa jadi menu makan malam yang sederhana tapi penuh kesan, terutama saat disantap hangat dengan nasi putih atau lontong dan sambal kecap yang segar. Cocok untuk dinikmati bersama orang-orang terdekat atau bahkan untuk dimasak sendiri sebagai bentuk self-reward. Siapa sangka, dari dapur kecil bisa lahir kenangan besar.

Yuk coba recook bareng briliofood, Kamis (24/4)

1. Resep sate maranggi

5 Resep sate rumahan yang mudah dibuat dan bikin ketagihan

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 600 gr daging sapi
- 1 bungkus Sasa Bumbu Ayam Kalasan
- 3 sdm kecap manis
- 2 sdm ketumbar
- 2 sdm minyak

Bahan olesan sate:
- 2 sdm kecap manis
- 3 sdm minyak
- 1 sdm air perasan jeruk limau

Bahan sambal pendamping:
- 2 sdm Sasa Sambal Terasi ala sunda
- 5 sdm kecap manis
- 2 buah perasan jeruk limau

Cara membuat:
- Potong dadu daging sapi yang sudah dibersihkan.
- Siapkan wadah untuk bumbu lumur, masukkan minyak, Sasa Bumbu Ayam Kalasan, kecap manis, dan ketumbar.
- Lumuri daging yang sudah dipotong, dan diamkan selama minimal 3 jam.
- Tusuk daging sapi, lalu bakar.
- Sesekali oleskan daging yang dibakar menggunakan bumbu oles yang sudah disiapkan.
- Untuk sambal pendamping aduk rata seluruh bahan.
- Setelah itu siapkan sambal untuk pendamping.

2. Resep sate padang

5 Resep sate rumahan yang mudah dibuat dan bikin ketagihan

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 1 kg daging sapi (pilih bagian yang tidak berlemak)
- 50 ml kecap manis
- 2 sdm minyak goreng
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt cabe bubuk (opsional, sesuaikan dengan tingkat kepedasan yang diinginkan)
- 10 tusuk sate

Cara membuat:
- Persiapkan bahan-bahan marinasi, termasuk bumbu-bumbu seperti bawang merah, bawang putih, jahe, serai, dan rempah-rempah lainnya.
- Haluskan bumbu-bumbu tersebut dengan menggunakan blender atau ulekan sampai membentuk pasta yang halus.
- Campurkan bumbu yang telah dihaluskan dengan bahan lainnya, seperti kecap manis, minyak, dan perasa lainnya.
- Ambil daging yang sudah dipotong-potong menjadi ukuran sate, dan rendam dalam campuran bumbu marinasi tersebut. Marinasi hingga 2 jam.
- Tusuk daging yang telah dimarinasi ke tusuk sate.
- Panggang di atas bara api atau panggangan hingga matang dan berwarna kecoklatan.

3. Resep sate ayam

5 Resep sate rumahan yang mudah dibuat dan bikin ketagihan

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 500 gram daging ayam fillet, potong kotak-kotak kecil
- 20 tusuk sate, rendam dalam air selama 30 menit
- 2 lembar daun jeruk, iris tipis
- 2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 sendok makan minyak goreng
- 2 sendok makan kecap manis
- 2 sendok makan air jeruk nipis
- 1 sendok makan gula merah sisir
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh Sasa Bumbu Ekstrak Daging Ayam

Bumbu halus:
- 6 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 1 sendok teh ketumbar
- 1 sendok teh jintan
- 1/2 sendok teh lada bubuk

Cara membuat:
- Pertama, tumis bumbu halus hingga harum.
- Tambahkan daun jeruk, serai, dan daun salam, aduk rata.
- Masukkan ayam potong ke dalam tumisan bumbu, aduk rata, dan masak hingga ayam berubah warna.
- Tambahkan gula merah, garam, Sasa Bumbu Ekstrak Daging Ayam, kecap manis, dan air jeruk nipis, aduk rata dan masak hingga bumbu meresap dan ayam matang sempurna.
- Tusuk ayam di tusuk sate yang sebelumnya sudah direndam dalam air, lalu bakar di atas bara api hingga matang kecoklatan dengan sesekali diolesi bumbu sate.
- Sajikan sate ayam klasik yang menggoda selera bersama bumbu kacang atau sambal kecap.

4. Resep sate taichan

5 Resep sate rumahan yang mudah dibuat dan bikin ketagihan

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 1 ekor ayam

Bahan bumbu ayam:
- 1 buah jeruk nipis
- 1/4 gelas air putih
- 225 gr Sasa Tepung Bumbu Serbaguna Original

Bahan sambal taichan:
- 40 buah cabai rawit (sesuai tingkat kepedasan)
- 3 siung bawang merah
- Sasa MSG, secukupnya
- 1/2 gelas air putih
- 1/2 buah jeruk nipis
- 1 sdt gula
- Minyak goreng, secukupnya

Cara membuat:
- Potong kecil-kecil ayam dan beri jeruk nipis.
- Siapkan adonan basah dan adonan kering menggunakan Sasa Tepung Bumbu Serbaguna Original.
- Tusukan bagian ayam menggunakan tusukan sate, lalu masukan kedalam adonan basah dan kembali ke adonan kering, remas perlahan kemudian goreng hingga matang.
- Untuk sambal, rebus bawang merah dan cabe rawit. Blender cabe rawit dan bawang merah yang sudah direbus dan tambahkan Sasa MSG, gula dan air.
- Tumis hasil blender tadi dan tambahkan jeruk nipis. Sambal siap disajikan.
- Nikmati Sate Taichan Goreng ala Sasa

5. Resep sate lilit ayam

5 Resep sate rumahan yang mudah dibuat dan bikin ketagihan

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 500 gr ayam giling
- ½ buah kelapa parut
- 50 gr gula merah
- 80 ml Sasa Santan Cair
- 1 sdt garam

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 buah cabai keriting
- 3 buah cabai rawit
- 3 batang serai
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kencur
- 5 lembar daun jeruk
- 1 sdt ketumbar
- ½ sdt merica

Cara membuat:
- Campurkan ayam, kelapa parut, gula merah, Sasa Santan Cair, garam, dan bumbu halus.
- Tempelkan adonan di tusuk sate pipihkan.
- Panggang hingga matang.

(brl/lak)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya