5 Resep minuman segar, praktis dan mudah dibuat di mana pun

5 Resep minuman segar, praktis dan mudah dibuat di mana pun
Foto: Shutterstock.com

Brilio.net - Ada yang lebih nikmat daripada meneguk minuman segar saat cuaca panas? Rasa haus yang tadi mengganggu langsung sirna begitu tegukan pertama menyentuh lidah. Apalagi jika minumannya bukan sekadar dingin, tapi juga punya rasa yang unik dan menyegarkan. Sensasi manis, asam, atau sedikit mint yang berpadu sempurna membuat tubuh terasa lebih ringan dan segar kembali.

Ternyata, keseruannya bukan hanya saat mencicipi, tapi juga ketika mencoba berbagai kombinasi rasa. Ada yang berhasil dengan sempurna, ada juga yang justru menghasilkan rasa yang mengejutkan. Tapi justru di situlah letak keseruannya. Setiap racikan punya cerita sendiri sebelum akhirnya menemukan yang paling pas di lidah.

Minuman segar buatan sendiri memang punya daya tarik tersendiri. Selain lebih sehat karena bisa mengatur kadar gula dan memilih bahan yang lebih alami, ada kepuasan tersendiri saat menikmati hasil kreasi sendiri.

Kali ini, ada beberapa resep minuman segar yang wajib dicoba. Ada yang berbasis buah, ada juga yang memadukan bahan-bahan unik untuk menciptakan rasa yang lebih istimewa. Semua resep ini mudah dibuat, bahkan tanpa alat khusus.

Jadi, siap untuk bereksperimen dan menemukan favorit baru? Yuk kita coba bersama briliofood, Kamis (13/2)

1. Resep es teler

5 Resep minuman segar, praktis dan mudah dibuat di mana pun

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 1 bungkus jelly kelapa
- 6 sdm gula pasir
- 150 ml Sasa Santan Cair
- 500 ml air

Bahan pelengkap:
- Nangka
- Alpukat
- Cincau hitam
- Sagu mutiara
- 350 ml susu evaporasi
- 100 ml susu kental manis

Cara membuat:
- Masak jelly kelapa dengan gula, santan, dan air hingga mendidih. Dinginkan, potong-potong.
- Campurkan jelly, nangka, alpukat, cincau, dan sagu dalam mangkuk.
- Tambahkan susu evaporasi, susu kental manis, dan es batu.

2. Resep es dawet

5 Resep minuman segar, praktis dan mudah dibuat di mana pun

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- Cendol atau dawet secukupnya
- Durian
- 100 ml Gula Merah
- 65 ml Sasa Santan Cair
- Es batu

Cara membuat:
- Siapkan cendol/dawet, durian dan gula merah sesuai selera.
- Tuang gula merah di gelas, lalu tambahkan es batu, tambahkan cendol, lalu durian.
- Terakhir tuang Sasa Santan Cair.

3. Resep es kopyor

5 Resep minuman segar, praktis dan mudah dibuat di mana pun

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 30 gr Sasa Santan Bubuk
- 600 ml air
- 1 bungkus agar-agar putih
- 50 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam

Bahan pelengkap:
- 1 buah daging durian
- 300 ml air kelapa muda
- 100 gr Sasa Santan Bubuk
- 100 ml sirup gula merah

Cara membuat:
- Tuangi air ke dalam panci kemudian tambahkan gelatin, gula dan garam, masak sambil diaduk sampai mendidih lalu taburi Sasa Santan Powder dan aduk untuk mengangkat.
- Tuang sesendok dengan sesendok pada sepotong es batu sampai campuran beku di es, angkat tanah dengan garpu.
- Susun dalam mangkuk saji, durian dan kopyor.
- Tuang air kelapa muda lalu tambahkan es serut.
- Taburan Suran Santan Bubuk dan Sajikan gula merah.

4. Resep es pisang ijo

5 Resep minuman segar, praktis dan mudah dibuat di mana pun

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- Pisang Kepok secukupnya
- 115 gram Tepung Protein Sedang
- 50 gram Gula
- 1/4 sdt Garam
- 125 gram Tepung Beras
- 500 ml Air
- 65 ml Sasa Santan Cair
- Pasta Pandan secukupnya

Bahan Vla:
- 100 gram Tepung Beras
- 1/2 sdt Garam
- 750 ml Air
- 65 ml Sasa Santan Cair
- Daun Pandan secukupnya
- Sirup cocopandan sesuai selera

Cara membuat:
- Kukus pisang terlebih dahulu sampai matang.
- Siapkan wadah lalu campurkan tepung terigu, tepung beras, pasta pandan, gula, santan dan beri air secukupnya.
- Aduk semua bahan sampai tercampur.
- Saring adonan lalu masak sampai menggumpal.
- Ambil sebagian adonan lalu pipihkan.
- Siapkan pisang lalu gulung dengan adonan.
- Kukus sampai matang.

5. Resep es campur

5 Resep minuman segar, praktis dan mudah dibuat di mana pun

Foto: Shutterstock.com

Bahan:
- 100 ml Sasa Santan Cair
- 30 gr sagu mutiara merah
- 30 gr tapai singkong
- 35 gr cincau hitam
- 50 gr nata de coco
- 3 bh daging nangka
- 4 bh kolang kaling
- 100 gr kelapa muda
- 100 gr alpukat
- 600 gr es serut
- 50 ml kental manis
- 50 ml sirup cocopandan

Cara membuat:
- Susun sagu mutiara, tapai singkong, cincau hitam, nata de coco, nangka, kolang kaling, kelapa muda, dan alpukat.
- Berikan es serut diatasnya, tuangkan Sasa Santan Cair.
- Setelah itu tuangkan sirup cocopandan dan kental manis sesuai selera.
- Es Campur siap disajikan.

(brl/lak)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya