5 Resep es krim ala Magnum, creamy, manis, dan modalnya murah meriah

5 Resep es krim ala Magnum, creamy, manis, dan modalnya murah meriah
Instagram/@dhilaskukk ; Instagram/@jenny_gladies

Brilio.net - Ada banyak jenis es krim yang dijual di pasaran, salah satunya Magnum. Es krim Magnum disukai banyak orang karena ukurannya cukup besar dan rasanya enak. Es krim satu ini juga punya lapisan cokelat renyah yang bikin tiap gigitannya lebih nikmat.

Namun, harga es krim Magnum juga relatif tinggi di pasaran, sehingga sejumlah orang ogah sering-sering membelinya agar tidak boros pengeluaran bulanan.

Nah, buat kamu yang doyan dengan Magnum, membuatnya sendiri bisa jadi solusi biar tetap bisa makan es krim dengan modal ekonomis. Misalnya, dengan modal Rp50.000-an untuk membeli cokelat, bahan-bahan adonan es krim, dan pelengkap lainnya, kamu sudah bisa membuatnya jadi 5 sampai 6 porsi es krim ala Magnum, lho. Sedangkan di pasaran, es krim Magnum dijual satu batangnya Rp15.000.

Gimana, nggak sabar ingin mencoba membuatnya di rumah? Berikut lima resep es krim ala Magnum yang creamy, manis, dan modalnya murah meriah, BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Selasa (16/7).

1. Es krim vanilla cokelat ala Magnum.

5 Resep es krim ala Magnum, creamy, manis, dan modalnya murah meriah

foto: Instagram/@jenny_gladies

Bahan:
- 220 gr whipping cream
- 100 gr evaporated milk
- 120 gr susu kental manis
- 1 sdt ekstrak vanilla

Topping:
- 400 gr dark chocolate
- 300 gr minyak kelapa

Cara membuat:
1. Mixer whipping cream sampai terasa kental sebentar saja, lalu masukkan evaporated milk, ekstrak vanilla, dan susu kental manis. Mixer sebentar sampai rata.
2. Tuang ke dalam cetakan es krim, simpan di freezer dan biarkan mengeras. Lalu, lepaskan es krim dari cetakan dan beri topping.
3. Membuat topping: lelehkan dark chocolate dengan teknik tim. Celupkan es krim ke dalam cokelat leleh. Simpan di freezer kembali supaya set dan sajikan.

2. Es krim mangga ala Magnum.

5 Resep es krim ala Magnum, creamy, manis, dan modalnya murah meriah

foto: Instagram/@radigafams

Bahan:
- 2 buah mangga
- 1 bungkus yogurt plain
- 150 gr cokelat
- 40 gr minyak kelapa

Cara membuat:
1. Kupas dan potong mangga, kemudian haluskan bersama yogurt dengan blender.
2. Ambil gelas kertas, lalu gunting bagian bawahnya untuk memasukkan stik es krim.
3. Tuangkan mangga dan yogurt yang sudah dihaluskan ke dalam gelas kertas, selanjutnya bekukan di freezer kulkas selama 24 jam.
4. Siapkan cokelat, campurkan dengan minyak kelapa, lalu lelehkan.
5. Setelah cokelat leleh, baru celupkan racikan mangga dan yogurt yang sudah beku ke dalamnya. Biarkan beberapa saat sampai cokelat mengeras dan es krim mangga ala Magnum siap dinikmati.

3. Es krim cokelat kacang ala Magnum.

5 Resep es krim ala Magnum, creamy, manis, dan modalnya murah meriah

foto: Instagram/@dhilaskukk

Bahan es krim:
- 3 buah pisang
- 150 gr yogurt plain
- 2 sdm selai kacang
- 60 ml susu

Bahan coating cokelat:
- 160 gr dark chocolate
- 5 sdm minyak kelapa
- Kacang almond

Cara membuat:
1. Haluskan pisang, yogurt, selai kacang, dan susu sampai lembut dengan bantuan blender.
2. Masukkan adonan es krim ke dalam cetakan, bekukan semalaman.
3. Lelehkan cokelat yang sudah diberi tambahan minyak kelapa.
4. Angkat dan pindahkan cokelat ke dalam gelas, lalu campurkan dengan kacang almond.
5. Celupkan es krim yang sudah beku ke dalam cokelat kacang.
6. Simpan lagi di dalam freezer atau langsung dinikmati.

4. Es krim stroberi ala Magnum.

5 Resep es krim ala Magnum, creamy, manis, dan modalnya murah meriah

foto: YouTube/@liangzi1010

Bahan:
- Buah stroberi
- Gula
- Air secukupnya
- Lemon
- Yogurt
- Cokelat
- Kacang atau kuaci

Cara membuat:
1. Masak stroberi, gula, dan sedikit air dengan api kompor sedang sampai mendidih. Aduk perlahan sampai stroberi hancur menjadi selai, sisihkan ke dalam mangkuk.
2. Campurkan selai stroberi dengan yogurt, aduk rata dan pindahkan ke cetakan es krim. Bekukan es krim di freezer.
3. Lelehkan cokelat, lalu campurkan dengan kuaci atau kacang sesuai selera.
4. Saat es krim sudah beku, celupkan ke dalam cokelat leleh, sajikan.

5. Es krim ala Magnum rasa cookies and cream.

5 Resep es krim ala Magnum, creamy, manis, dan modalnya murah meriah

foto: YouTube/Fransiska Tien

Bahan:
- 450 ml susu full cream
- Biskuit secukupnya
- Vanili secukupnya
- 7 sdm gula pasir
- 3 sdm tepung maizena
- 1 sdm SP
- 80 ml minyak goreng
- 250 gr cokelat batang
- Kacang tanah sangrai secukupnya

Cara membuat:
1. Tuangkan susu full cream ke dalam mangkuk, tambahkan gula pasir, tepung maizena, dan vanili, aduk rata.
2. Siapkan teflon, lalu tuangkan racikan susu ke dalamnya. Panaskan di atas api kompor sedang sambil diaduk. Tunggu hingga mendidih. Saat sudah mengental, matikan apinya.
3. Pindahkan adonan ke dalam wadah, diamkan di kulkas selama 20 menit.
4. Campurkan adonan dengan SP, lalu mixer selama 7 menit dengan kecepatan sedang sampai mengembang.
5. Siapkan biskuit yang sudah dihancurkan, campurkan dengan adonan es krim sampai merata.
6. Cetak adonan es krim cookies and cream sesuai selera. Bekukan di freezer selama 2 jam.
7. Siapkan cokelat batang, panaskan cokelat tersebut sampai meleleh dengan metode tim. Aduk sembari menambahkan sedikit minyak.
8. Angkat cokelat leleh, campurkan dengan kacang tanah sangrai.
9. Celupkan es krim yang sudah dibekukan ke dalam cokelat leleh, tunggu sampai mengeras, kemudian es krim siap dinikmati.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya