25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru
Sudah kebayang gimana enaknya |

1. Tahu cabai garam.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@linda_hong345

Bahan:
- Tahu putih
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 3 buah cabai merah, potong kecil
- Daun bawang, potong kecil dan pisahkan bagian putih dan hijau
- Tepung terigu

Bahan rendaman:
- Kecap asin
- Merica bubuk secukupnya
- Penyedap rasa

Bumbu taburan:
- Gula pasir
- Garam secukupnya
- Merica bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Tahu dipotong kotak, masukkan bahan rendaman. Masukkan ke dalam kulkas. Diamkan selama 15 menit.
2. Tepung goreng dibuat menjadi adonan basah dan adonan kering.
3. Masukkan tahu satu per satu ke adonan basah, angkat, dan masukkan keadonan kering. Lakukan hingga habis.
4. Panaskan minyak, tumis bawang putih, cabai merah, daun bawang bagian putihnya hingga harum.
5. Masukkan tahu yang telah digoreng tadi. Aduk-aduk sebentar. Angkat dan pindahkan ke mangkok tau wadah yang agak besar.
6. Masukkan bahan taburan sambil aduk rata. Susun tahu di atas piring saji. Taburkan daun bawang bagian hijaunya. Siap dihidangkan.

2. Tahu saus lada hitam.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@resepmasakk1

Bahan:
- 2 buah tahu putih, potong kotak dan goreng
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 2 buah cabai, iris
- 2 siung bawang putih, cincang halus

Saus:
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdm lada hitam bubuk
- 1/2 sdm gula
- Garam

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai harum.
2. Masukan bawang bombay dan cabai. Setelah harum masukan tahu.
3. Tuang saus, aduk rata. Masak sampai bumbu meresap
4. Matikan api, angkat, dan siap dihidangkan.

3. Fried tofu with spicy teriyaki.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@linagui.kitchen

Bahan:
- 3 buah tofu / tahu sutra, potong memanjang
- 3 sdm tepung maizena
- 75 gr daging ayam giling
- 5 cm jahe, iris
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 3-4 sdm saus teriyaki
- 2 sdm saus sambal
- 2 buah cabai merah besar
- 1 sdm butter
- 1/4 sdt lada bubuk
- Garam dan gula secukupnya
- Daun bawang kecil, iris kecil-kecil
- Olive oil
- Minyak sayur

Cara membuat:
1. Balur tahu dengan tepung maizena, kemudian goreng. Sisihkan.
2. Panaskan wajan, tuang sedikit olive oil lalu tumis jahe dan bawang putih hingga harum, masukkan daging ayam giling. Tumis hingga daging setengah matang, lalu beri butter dan aduk-aduk.
3. Tuang saus teriyaki, saus sambal bangkok, lada bubuk, cabai merah iris, dan daun bawang. Aduk hingga bumbu tercampur rata, koreksi rasa.
4. Matikan api, masukkan tofu yang sudah digoreng, bolak balik tofunya supaya tofu tercampur bumbu, tata di piring dan siram sisa bumbu di atas tofu. Taburi sisa daun bawang. Sajikan.

4. Tahu saus BBQ.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@linasutiono

Bahan:
- 2 buah tahu
- 1/2 buah bawang bombay
- 2 siung bawang putih, cincang
- 10 buah cabai merah kering, rendam, iris
- 2 batang daun bawang
- 2 sdm saus barbeque
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tomat
- Air secukupnya
- Garam dan gula pasir secukupnya

Cara membuat:
1. Potong-potong tahu, rendam sebentar dengan air garam, tiriskan, dan goreng.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum masukkan paprika dan cabai merah kering aduk sebentar, beri saus barbeque, saus tomat, kecap manis, gula pasir, dan merica aduk rata, tuangkan sedikit air, biarkan hingga mendidih, tes rasa, tambahkan garam bila kurang asin.
3. Masukkan tahu yang telah digoreng aduk terus hingga bumbu menyerap di tahu.
4. Matikan api tambahkan daun bawang, angkat. Sajikan.

5. Cah tauge tahu kuning.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@masakanmamaterbaik

Bahan:
- 100 gr tauge, cuci bersih
- 2 buah tahu kuning, potong kotak dan goreng setengah matang
- 2 ikat daun bawang, potong-potong

Bumbu:
- 4 siung bawang putih, iris tipis
- 6 siung bawang merah, iris tipis
- 2 buah cabai merah besar, potong serong
- 2 buah cabai hijau besar, potong serong
- 10 buah cabai rawit, potong serong
- 1 sdm saus tiram
- 1sdt kecap asin
- Gula, garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis semua bumbu iris hingga harum dan matang, beri sedikit air.
2. Masukkan tahu dan tauge, bumbui dengan saus tiram, kecap asin, gula, garam, merica, dan kaldu bubuk, koresi rasanya.
3. Masukkan potongan daun bawang, masak sebentar saja, lalu angkat dan sajikan.

6. Orak arik tahu telur.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@bekal_pelangi

Bahan:
- 1 butir telur
- 1 tahu putih kecil
- 1 buah wortel

Bumbu:
- Bawang putih, parut
- Lada
- Garam
- Kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Hancurkan tahu dengan menggunakan garpu.
2. Parut wortel dengan parutan keju.
3. Kocok telur, campurkan seluruh bahan dan bumbu lalu aduk rata.
4. Panaskan sedikit minyak, orak-arik hingga matang. Angkat dan siap disajikan.

7. Stirfry tofu with prawn.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@album.menu.harian

Bahan:
- 3 buah tahu putih, potong kotak
- 100 gr daging giling, bumbui dengan kecap asin
- 10 ekor udang, kupas
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap ikan
- 1/2 sdt gula
- Garam dan merica
- Larutan maizena
- 1 sdt minyak wijen

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai wangi. Masukkan daging masak sampai pucat.
2. Masukan udang dan tahu, beri bumbu-bumbu. Aduk rata.
3. Tuang air sampai setengah tumisan, aduk rata, biarkan mendidih.
4. Kentalkan dengan larutan maizena. Masak sampai meletup.
5. Masukkan daun bawang dan minyak wijen. Angkat dan sajikan.

8. Mun tofu daging.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@yzmalicious

Bahan:
- 150 gr daging sapi giling
- 1 blok tahu sutera
- 1 cm jahe, geprek
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/4 bawang bombay, rajang
- 1-2 buah cabai merah, rajang
- 1 helai daun bawang, rajang
- 200 ml air
- 1 sdm maizena

Seasoning :
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt gula
- 1 sdt kaldu jamur
- 1/4 sdt lada bubuk
- Sejumput garam
- 1 sdt minyak wijen

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe, dan cabai sampai layu.
2. Tambahkan daging giling, aduk sampai berubah warna.
3. Tambahkan air, disusul dengan seasoning.
4. Masukan tahu, aduk sambil dihancurkan kasar.
5. Tambahkan larutan maizena, aduk cepat.
6. Menjelang diangkat tambahkan daun bawang. Angkat dan sajikan selagi hangat.

9. Tahu saus mentega.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@fally77

Bahan:
- 4 buah tahu kuning, potong kotak
- 5 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 buah bawang bombay, iris tipis
- 1 cabai merah besar, iris serong tipis
- 1 lembar daun bawang besar, iris serong
- 4 sdm maizena
- 3 sdm mentega

Bahan saus:
- 3 sdm kecap manis
- 2 sdm kecap inggris
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm gula pasir
- 1/2 sdm kaldu jamur
- 1/2 sdt garam
- Merica secukupnya
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Balurkan tahu dengan maizena, goreng sampai matang.
2. Panaskan wajan, masukan mentega, tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai sampai harum.
3. Masukan bahan saus, masak hingga mendidih, tes rasa.
4. Masukan tahu dan daun bawang, aduk sebentar hingga tercampur rata.
5. Siap disajikan.

10. Oseng buncis tahu.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@linasutiono

Bahan:
- 2 buah tahu, potong-potong dan goreng
- Segenggam udang
- 200 gr buncis
- 2 buah wortel, iris korek api
- 6 buah cabai merah, iris
- 4 buah bawang merah, iris
- 2 buah bawang putih, iris
- 1 sdm bumbu ulek cabai
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, geprek
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap manis
- Garam, merica, dan gula
- Kaldu jamur

Cara membuat:
1. Remas-remas buncis dan wortel, hingga layu, diamkan beberapa saat, bilas, dan sisihkan.
2. Tumis bawang merah dan bawang putih, masukkan sambel ulek, cabai merah, salam, dan lengkuas. Masak hingga bumbu wangi lalu.
3. Masukkan buncis dan wortel aduk-aduk beberapa saat beri saus tiram, kecap manis, garam, merica, kaldu jamur, dan gula pasir aduk rata.
4. Masukkan tahu yang telah di goreng aduk rata hingga bumbu meresap, tes rasa. Angkat dan sajikan.

11. Tahu bumbu bali.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@dapur_mamaalba

Bahan:
- 10 buah tahu putih, potong-potong kemudian digoreng

Bumbu pelengkap:
- 3 sdm kecap manis
- 3 buah daun jeruk
- 2 buah daun salam
- 1 batang serai
- 2 cm lengkuas
- Lada bubuk
- Gula
- Garam
- Kaldu bubuk

Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 7 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai merah
- 1 cm jahe
- 1 buah tomat
- 3 buah kemiri
- Terasi secukupnya

Cara membuat:
1. Goreng tahu sampai matang, kemudian angkat dan sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai matang, masukan semua bahan pelengkap dan beri air secukupnya.
3. Masukkan tahu yang sudah digoreng tadi, masak sampai air susut dan bumbu meresap.
4. Angkat dan sajikan.

12. Kering tahu teri.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@linasutiono

Bahan:
- 2 buah tahu cina, iris tipis dan goreng kering
- 100 gr teri jengki, goreng kering
- 1 sdm air jeruk nipis
- 4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm gula pasir
- 3 sdm minyak
- 1/2 sdm kecap manis

Bumbu cincang halus:
- 8 buah cabai merah besar
- 2 buah cabai merah keriting
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Tumis bumbu cincang halus dan daun jeruk hingga harum lalu masukkan garam dan gula pasir aduk rata.
2. Tambahkan tahu, teri dan kecap manis, aduk-aduk sampai semua tercampur rata, beri air jeruk nipis, aduk, angkat. Siap disajikan.

13. Oseng tahu telur.

25 Resep oseng-oseng tahu paling simple untuk sahur, enak, sederhana, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@tsaniwismono

Bahan:
- 5 buah tahu putih, potong dadu
- 2 butir telur, kocok lepas
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 3 siung bawang merah, iris tipis
- 3 buah cabai merah keriting, potong serong
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 batang daun bawang, rajang kasar
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt kecap asin
- 3 sdm minyak goreng
- 50 ml air

Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan jahe dan cabai merah, aduk sampai layu, sisihkan di pinggir wajan.
2. Masukkan telur, aduk sampai terbentuk orak arik, masak sampai benar-benar matang. Aduk kembali dengan tumisan cabai dan bawang.
3. Masukkan tahu putih, aduk perlahan agar tidak hancur. Beri sedikit air, bumbui dengan garam, gula, merica, dan kecap asin. Aduk sampai rata, masak sampai mendidih, koreksi rasa.
4. Masukkan daun bawang, aduk sebentar, lalu angkat dan sajikan.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya