35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat
Menu pembuka yang menyegarkan |

3. Es kelapa muda kw.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@rahasia_makanan_enak

Bahan:
- 1 sachet nutrijell rasa kelapa muda
- 1 sachet susu kental manis
- 1 sachet (65 ml) santan instan
- 600 ml air
- 3 sdm gula pasir
- Sejumput garam

Cara membuat:
1. Campur semua bahan, masak sambil diaduk sampai mendidih. Tuang ke wadah.
2. Setelah dingin, masukkan kulkas. Lalu setelah set atau mengeras kerok/parut kasar sesuai selera.
3. Kemudian tambahkan air gula, selasih, perasan jeruk nipis, dan es batu. Es kelapa muda KW siap disajikan.

4. Es semangka susu.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@banususanto

Bahan:
- 1/4 buah semangka tanpa biji, potong dadu kecil
- 600 ml susu cair full cream
- 150 ml sirup frambos/cocopandan
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Campur buah semangka, susu cair dan juga sirup frambos. Jika dirasa terlalu manis tambahkan air putih secukupnya.
2. Kemudian tambahkan es batu. Es semangka susu siap disajikan selagi dingin.

5. Es cendol.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@mayasari_widodo

Bahan cendol:
- 50 gr tepung beras
- 60 gr tepung sagu
- 40 gr tepung hunkwe
- 750 ml air sari pandan (10 lembar daun pandan + air)
- 1 sdm air kapur
- 1 sdt garam

Bahan kuah gula (rebus hingga mengental):
- 200 gr gula merah, sisir
- 1 lembar daun pandan
- 250 ml air

Bahan kuah santan(rebus hingga mendidih):
- 300 ml santan
- 1/4 sdt garam
- 1 lembar daun pandan

Cara membuat:
1. Buat cendol, campur semua bahan, saring lalu masak sampai mendidih dan matang. Angkat, sisihkan.
2. Masukkan pada plastik segitiga, gunting ujung plastik dan semprotkan pada wadah yang berisi air matang serta es batu. Lakukan sampai habis
3. Siapkan gelas saji, tuang gula di dasar gelas, es batu, cendol dan terakhir siram dengan kuah santan.
4. ES cendol siap dinikmati.

6. Es jeruk selasih.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@mayasari_widodo

Bahan:
- Jeruk peras secukupnya
- 1/2 sdt selasih, rendam air mendidih
- 3 sdt munjung gula pasir
- Air matang secukupnya
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Peras jeruk, sisihkan.
2. Campur air dan gula pasir sampai gula larut. Tambahkan air perasan jeruk. Cek rasa, kalau kurang manis bisa ditambahkan lagi gulanya.
3. Kemudian tambahkan biji selasih dan es batu. Es jeruk selasih siap dinikmati.

7. Es alpukat cocopandan.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@banususanto

Bahan:
- 2 buah alpukat besar, potong dadu
- 1/2 sdm biji selasih, rendam air panas, saring
- 400 ml susu cair full cream
- 100 ml sirup cocopandan
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Campur semua bahan jadi satu, aduk-aduk. Cicipi, tambahkan sirup bila kurang manis.
2. Siap disajikan selagi es masih dingin.

8. Sop buah.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: @elsaelwin via Instagram/@resep.es

Bahan:
- Buah buah naga merah, secukupnya
- Melon, potong pakai kerokan buah
- Semangka kuning, potong pakai kerokan buah
- Anggur secukupnya, belah dua
- Nata de coco secukupnya
- sirup merah.
- Susu kental manis secukupnya
- Selasih, rendam dengan air panas

Cara membuat:
1. Potong-potong semua buah, masukkan ke gelas.
2. Tambahkan satu sendok makan sirup merah, satu sendok makan susu kental manis dan air secukupnya.
3. Beri es batu dan selasih. Sop buah siap disajikan.

9. Es cincau serut gula merah.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@susan_mellyani

Bahan:
- 1 blok cincau hitam
- 1000 ml susu cair full cream
- 250 gr gula merah
- 2 sdm gula pasir
- 1 lembar daun pandan ikat simpul
- 350 ml air

Cara membuat:
1. Campur gula merah, pandan dan air lalu didihkan hingga gula larut, dinginkan lalu saring.
2. Serut kasar cincau lalu masukkan dalam gelas. Kemudian beri gula merah lalu tuang susu cair, aduk rata. Tambahkan es batu, siap disajikan.

10. Es blewah.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@100makana

Bahan:
- 1 buah blewah, keruk daging buahnya
- 1 buah cincau hitam, potong kecil-kecil
- 1 sdm selasih, rendam air matang
- Air matang secukupnya
- sirup cocopandan sesuai selera
- Es batu sesuai selera

Cara membuat:
1. Tuang sirup cocopandan dalam gelas secukupnya, tambahkan cincau hitam, blewah, selasih dan air matang.
2. Simpan di kulkas atau tambahkan es batu, sajikan dingin.

11. Es timun selasih.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto:Instagram/@martha.diniyanti

Bahan:
- 1 buah timun, kupas, serut, tinggalkan bijinya
- 1 sdt selasih
- 1/2 sdt pasta cocopandan
- Gula pasir secukupnya
- Es batu dan air

Cara membuat:
1. Masukkan gula pasir dan selasih ke gelas, beri sedikit air hangat dan aduk sampai gula larut dan selasih mengembang.
2. Masukkan es batu, pasta cocopandan dan timun serut. Lalu tambahkan air sampai gelas penuh.
3. Aduk-aduk sebelum disajikan.

12. Es kuwut.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: @fridajoincoffee via Instagram/@1001resepandalan

Bahan:
- Kelapa muda, serut
- Buah melon, serut
- Air kelapa/ air biasa
- Biji selasih, rendam air sebentar
- Sirup melon atau leci atau sirup gula (250 gula pasir + 100 ml air panas)
- Jeruk nipis

Cara membuat:
1. Masukkan kelapa muda serut dan melon serut dalam wadah.
2. Tambahkan air kelapa, sirup melon/leci/sirup gula, beri perasan jeruk nipis.
3. Masukkan biji selasih, kemudian aduk rata. Tambahkan es batu dan sajikan.

13. Jelly cincau pandan.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@merieprayatna

Bahan jelly cincau:
- 1 bungkus nutrijell cincau
- 800 ml jus air pandan
- 50 gr gula pasir

Bahan kuah:
- 2 sdm krimer
- 200 ml air hangat
- 1 sdm sirup gula merah sesuai selera aja
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Campur semua bahan, masak hingga mendidih, tuang dalam loyang, dinginkan.
2. Masukkan ke kulkas, potong-potong sesuai selera. Sajikan.
3. Campur krimer, sirup gula merah dan air hangat, aduk rata. Tambahkan jelly cincau pandan dan es batu. Sajikan.

14. Es manado.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@my.khanza

Bahan:
- 1 buah alpukat, potong-potong
- 1 buah pepaya ukuran kecil, tidak terlalu matang, potong-potong
- 6 biji nangka, suwir-suwir
- 1 buah sirsak, buang bijinya
- 3 bungkus nutrijell (untuk jelly)
- 1000 gr nata de coco
- Susu kental manis secukupnya
- sirup lychee secukupnya
- Es batu
- Air sesuai selera

Cara membuat:
1. Buat jelly terlebih dahulu, 3 bungkus nutrijell sesuai petunjuk pemakaian, air bisa dikurangi 500-600 ml. Setelah jadi jelly potong dadu.
2. Masukan semua potongan buah ke wadah, tambahkan jelly, nata de coco, susu kental manis, sirup, es batu, dan air.
3. Aduk rata, es manado siap disajikan.

15. Es bongko.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@makmon5

Bahan bongko:
- 50 gr tepung hunkwe
- 100 ml air jus pandan
- 400 ml santan encer
- 2 sdm gula pasir
- Sejumput garam

Bahan pelengkap:
- Susu kental manis secukupnya
- Air secukupnya
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Aduk semua bahan lalu masak sampai mendidih dan mengental.
2. Dinginkan, potong-potong sajikan dengan susu kental manis, air dan es batu. Es bongko siap dinikmati.

16. Resep es jelly yakult.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@wulanfoods

Bahan:
- 1 bungkus agar-agar plain
- 800 ml air
- 3 sdm gula pasir
- Pewarna makanan (merah, kuning, hijau)

Bahan pelengkap:
- 6 botol yakult
- sirup gula secukupnya
- Es batu

Cara membuat:
1. Siapkan panci, masukkan agar-agar, air dan gula pasir. Aduk-aduk dan masak sampai mendidih.
2. Kemudian bagi menjadi 4 wadah dan masing-masing beri pewarna. Dinginkan sampai set. Lalu cacah kasar.
3. Masukkan yakult, sirup gula dan es batu dalam wadah, tambahkan jelly. Aduk, es jelly yakult siap dicoba.

17. Es lidah buaya.

35 Resep minuman segar untuk buka puasa, simpel dan mudah dibuat

foto: Instagram/@banususanto

Bahan:
- 1 mangkuk lidah buaya dipotong dadu (sudah dikuliti)
- 1 sdm garam
- Air untuk merebus secukupnya
- 100 gr gula pasir
- 200 ml air
- Vanila ekstrak/ vanili bubuk secukupnya
- 1 sdm selasih

Bahan pelengkap:
- 600 ml air matang
- sirup melon secukupnya
- 1-2 buah jeruk nipis, iris tipis
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Remas-remas lidah buaya dengan garam untuk membersihkan lendirnya. Bilas bersih lidah buaya hingga garam hilang dan lendir berkurang. Sisihkan.
2. Rebus lidah buaya dalam air mendidih sekitar 7-8 menit, tiriskan dan sisihkan.
3. Didihkan 200 ml air dan gula pasir. Setelah mendidih masukkan rebusan lidah buaya tadi. Tambahkan selasih dan vanila ekstrak/vanili bubuk. Rebus selama 1 menit saja, matikan api.
4. Diamkan semalaman rebusan lidah buaya di kulkas agar larutan gulanya lebih meresap.
5. Penyajian: sajikan rebusan lidah buaya dan selasih tadi dengan air matang, es batu, irisan jeruk nipis, dan sirup melon secukupnya

(brl/pep)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya