20 Cara membuat perkedel kentang, simpel dan lezat buat takjil
Diperbarui 22 Apr 2022, 10:32 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2022, 11:03 WIB
8. Perkedel kentang jagung.
foto: Instagram/@sajianistimewa
Bahan:
- 2 buah wortel
- 1 buah jagung manis
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1/2 batang seledri, iris halus
- 1 sdm bawang putih goreng, cincang halus
- Kaldu ayam bubuk dan merica bubuk secukupnya
-
21 Cara membuat perkedel kentang enak dan mudah Pecinta kentang wajib bisa masak sendiri nih!
-
Tanpa dibalut telur, ini trik bikin perkedel kentang yang padat dan tak hancur saat digoreng Warna perkedel juga cantik banget.
-
15 Resep kreasi perkedel berbagai bahan, gurih, enak, dan praktis Dahulu, perkedel terbuat dari bahan kentang, kini dibuat dengan berbagai bahan.
Cara membuat:
1. Goreng kentang, kemudian haluskan hingga lembut, sisihkan.
2. Serut jagung dan tumbuk kasar, sisihkan.
3. Campur kentang, jagung dan setengah butir telur, aduk.
4. Masukkan semua bahan yang lain, aduk rata dan koreksi rasa.
5. Ambil adonan sekitar satu sendok makan, lalu bentuk bulatan dan pipihkan.
6. masukkan perkedel ke dalam sisa kocokan telur, gulingkan hingga terbalur rata.
7. Goreng di minyak panas dengan api sedang hingga kuning keemasan. Jangan sering dibolak balik agar tidak hancur.
8. Angkat dan sajikan selagi hangat.
9. Perkedel kentang isi telur puyuh.
foto: Instagram/@dessy_cookies
Bahan:
- 500 gr kentang (berat kentang setelah dibersihkan)
- 4 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang
- 1/2 sdt garam halus
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 20 biji telur puyuh
Bahan pencelup (kocok lepas):
- 1 butir telur
- Sedikit garam
Cara membuat:
1. Kupas dan cuci bersih kentang, lanjut potong-potong.
2. Goreng kentang hingga matang, lanjut bawang merah dan bawang putih goreng hingga matang.
3. Selagi kentang panas langsung dihaluskan.
Masukkan bawang merah dan bawang putih yang sudah digoreng matang, kaldu bubuk, garam halus, merica bubuk, daun bawang aduk rata.
4. Ambil adonan secukupnya, pipihkan masukkan telur puyuh, kemudian padat-padatkan hingga bentuk bulat.
5. Simpan adonan yang sudah dibentuk perkedel telur puyuh ke dalam kulkas selama 30 menit (biar saat digoreng perkedelnya tidak pecah).
6. Siapkan bahan pencelup masukkan adonan yang sudah dibulat-bulatkan.
7. Panaskan minyak goreng perkedel dengan api kecil, goreng hingga matang (golden brown).
10. Perkedel kentang kepiting.
foto: Instagram/@cintya.acin
Bahan:
- 2 buah kentang ukuran besar, goreng, haluskan
- 3 sdm daging kepiting rebus
- 1 butir kuning telur (sisihkan putih telurnya untuk bahan baluran)
- 1 sdt garam
- 1 sdt bumbu jamur
- Lada sedikit
- Daun bawang atau daun seledri
- Tepung roti atau panir
Cara membuat:
1. Kupas kentang, potong-potong dan goreng, tiriskan dan haluskan.
2. Masukkan daging kepiting.
3. Masukkan semua bumbu dan kuning telur, aduk sampai rata.
4. Bentuk sesuai selera, gulingkan ke putih telur dan gulingkan ke tepung panir.
5. Panaskan minyak dengan panas sedang, goreng sampai golden brown.
11. Perkedel kentang mozzarella.
foto: Instagram/@shirira_kitchen
Bahan:
- 3 buah kentang ukuran sedang
- 1 buah telur
- 1 batang bawang daun (iris)
- Bawang goreng secukupnya
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- 1 batang keju mozzarella
- Minyak goreng
Cara membuat:
1. Kupas kentang, cuci bersih lalu potong, dan goreng kentang dengan api sedang hingga matang kecokelatan. Tiriskan.
2. Potong keju mozzarella menjadi 7 bagian, sisihkan.
3. Tumbuk halus kentang, lalu campurkan dengan garam, merica, kaldu bubuk, irisan bawang daun dan bawang goreng aduk hingga merata.
4. Pecahkan telur di tempat terpisah, kocok lepas lalu masukkan ke dalam adonan perkedel sebanyak 4 sdm. Campurkan sedikit terlebih dahulu sampai adonan kalis.
5. Ambil satu sendok adonan, lalu buat seperti mangkuk isi dengan keju lalu tutup kembali. Bentuk sesuai selera dan bagi menjadi 7 bagian.
6. Panaskan minyak, masukkan perkedel yang sudah terbentuk ke sisa kocokan telur. Lalu goreng dengan api sedang suhunya jangan terlalu panas. Tunggu hingga matang kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
12. Perkedel kentang crabstick.
foto: Instagram/@yscooking
Bahan
- 3 buah kentang besar, potong-potong, goreng, haluskan
- 3 buah crab stick, cincang kasar
- 1 batang daun bawang, iris
- 2 siung bawang putih, parut
- Kaldu bubuk
- Garam dan merica
- 1 butir telur
- 2 sdm tapioka
Bahan celupan:
- 1 butir telur, kocok lepas
Cara membuat:
1. Campur semua bahan, bentuk bulatan.
2. Celup ke dalam telur. Lalu goreng.
13. Perkedel kentang brokoli bayam.
foto: Instagram/@ta2mania
Bahan:
- Kentang kukus atau rebus, tumbuk halus
- Brokoli, cuci bersih, rendam dengan air garam, bilas dan rebus sebentar bersama bayam sampai empuk, cincang sayuran
Bumbu halus:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Garam
- Jahe
Cara membuat:
1. Campur semua kentang, sayur, dan bumbu halus dalam satu wadah, aduk sampai rata.
2. Bulat-bulatkan sesuai selera.
3. Kocok lepas telur 1 butir untuk cemplungan perkedel sebelum digoreng ke minyak.
4. Satu persatu perkedel celup ke telur, goreng sebentar angkat dan tiriskan. Bisa juga dipanggang di pan tanpa minyak.
14. Perkedel kentang udang.
foto: Instagram/@makananmudah
Bahan:
- 500 gr kentang kupas dan cuci bersih
- 200 gr udang kupas, cincang halus atau giling
- 1 batang daun bawang iris halus
- 1 seledri iris halus
- 1 butir telur
- 1 sdt lada bubuk
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 1 butir telur kocok lepas
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
Cara membuat:
1. Goreng kentang sampai matang, angkat dan langsung haluskan.
2. Tumis bumbu halus dan udang giling aduk rata sampai udang berubah warna, angkat. Kemudian campurkan ke dalam kentang yang sudah halus.
3. Masukkan telur, lada bubuk, garam dan kaldu bubuk serta irisan daun bawang dan seledri aduk rata.
4. Bulatkan perkedel, lakukan sampai adonan habis, celupkan dalam telur dan goreng dalam minyak panas sampai matang.
RECOMMENDED ARTICLES
- 15 Resep olahan ubi jadi takjil buka puasa, enak dan antiribet
- 13 Resep menu takjil buka puasa untuk jualan, lezat dan mudah dibuat
- 13 Cara membuat puding pandan untuk takjil, wangi dan lembut
- Resep telur gabus keju, camilan gurih yang enak dan mudah dibuat
- Resep katupek pical, kuliner khas Padang yang enak dan penuh rempah
- Resep kacang disco pedas manis, super renyah, gurih, dan praktis
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas