17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet
Resep Selanjutnya Simpel dan Gampang Banget. | foto: Instagram/@cooking.with.dila dan @ecka.y

10. Oseng tauge kucai.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- 200 gr tauge
- 1 ikat kucai, potong-potong
- 2 siung bawang putih, iris
- 2 butir bawang merah, iris
- 2 buah cabai merah, iris serong
- 1 buah tomat, iris
- Saus tiram
- Garam
- Merica

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai tomat, daun bawang sampai harum.
2. Masukkan tauge dan kucai. Beri bumbu dan aduk rata.
3. Masak sampai matang dan sajikan.

11. Tumis ikan pindang cabai hijau.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@nindriany17

Bahan:
- 8 ekor ikan salem
- 150 gr cabai hijau keriting, iris
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- Garam secukupnya
- 1/4 sdt kaldu jamur atau ayam

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, buang kepala dan isi perutnya, potek-potek sekalian buang duri-durinya.
2. Panaskan minyak, goreng ikan hingga matang (jangan terlalu garing, nanti keras) angkat, tiriskan.
3. Gunakan minyak sisa menggoreng ikan untuk menumis.
4. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu.
5. Tambahkan cabai hijau, garam, dan kaldu bubuk, tumis hingga cabai layu.
6. Masukkan ikan, aduk rata, tambahkan sedikit air.
7. Masak sebentar, sajikan.

12. Tumis wortel kacang panjang udang.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@dapurbamari

Bahan:
- 8 lonjor kacang panjang
- 2 buah wortel
- 200 gr udang

Bumbu iris:
- 7 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 cabai rawit
- 1 jempol lengkuas
- 2 lembar daun salam

Perasa:
- 1 sdt garam
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap manis
- Sejumput gula pasir

Cara membuat:
1. Kupas dan cuci bersih sayuran dan udang, potong sayuran.
2. Tumis bumbu iris, masukkan udang, tumis hingga berubah warna.
3. Tuang 100 ml air.
4. Tambahkan perasa, masukkan sayuran sambil diaduk.

13. Ayam lada hitam.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- 2 paha ayam fillet, potong kotak
- 2 siung bawang putih, iris
- 3 siung bawang merah, iris
- 2 cabai hijau iris, serong
- 2 cabai merah iris, serong
- Kecap manis
- Saus tiram
- Garam
- 1 sdt lada hitam, haluskan
- 1 sdm maizena

Cara membuat:
1. Bumbui ayam dengan 1 sdm kecap manis, 1 sdm saus tiram, dan 1 sdm maizena. Biarkan minimal 30 menit.
2. Tumis bumbu iris sampai harum. Masukkan ayam, masak sampai matang.
3. Masukkan saus tiram, garam, kecap manis, dan lada hitam. Aduk rata. Tuang sedikit air.
4. Masak sampai kental.

14. Cumi cah timun.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@lusiaa_vv

Bahan:
- 450 gr cumi
- 2 buah timun
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- Garam, gula, dan lada secukupnya

Bumbu ulek:
- 4 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 3 buah cabai (keriting)

Cara membuat:
1. Bersihkan cumi, lalu potong bulat. Potong-potong timun, buang bagian tengah.
2. Panaskan 2 sdm minyak goreng lalu tumis bumbu halus sampai harum.
3. Masukkan potongan cumi, tumis sampai cumi berubah warna baru masukkan potongan timun, tambahkan saus tiram, kecap manis, sedikit garam, gula, dan lada.
4. Masak sampai matang dengan api besar.
test rasa, angkat. Siap disajikan.

15. Tumis kol pedas ikan asin.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@dellasuzura

Bahan:
- Kol secukupnya, iris
- 2 ekor ikan asin, cuci bersih, potong kecil atau suwir
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 4 butir bawang merah, iris halus

Bumbu ulek kasar:
- 10 buah cabai rawit merah
- 8 buah cabai merah keriting
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdt saus tiram
- Gula pasir secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- 100 ml air matang

Cara membuat:
1. Goreng ikan asin sampai kecokelatan, lalu masukkan irisan bawang merah dan putih tumis sampai wangi.
2. Masukkan bumbu ulek kasar, tumis sampai wangi dan matang.
3. Kemudian masukkan kol beri lada, saus tiram, gula pasir, kaldu bubuk secukupnya aduk rata.
4. Tambahkan air matang tumis sampai sayuran layu koreksi rasa dan sajikan.

16. Udang asam manis Banjar.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@ecka.y

Bahan:
- 250 gr udang segar
- 7 siung bawang merah, iris
- 4 siung bawang putih, iris
- 3 buah cabai merah besar, iris
- 3 buah cabai hijau besar, iris
- 2 buah tomat, potong-potong
- Air asam jawa
- Garam, gula pasir, dan kaldu bubuk
- 50 ml minyak goreng

Cara membuat:
1. Bersihkan udang, kucuri jeruk nipis, cuci bersih, sisihkan.
2. Tumis bawang hingga wangi, masukkan irisan cabai dan tomat, aduk rata.
3. Masukkan udang dan air asam Jawa, aduk rata, bumbui, koreksi rasa, masak hingga udang matang, sajikan.

17. Tumis daging sawi hijau.

17 Resep tumisan untuk sahur, sajian praktis, enak, dan nggak ribet

foto: Instagram/@virapurple

Bahan:
- 150 gr daging suwir
- 1 sayur sawi, iris
- 1/2 tempe, potong-potong
- 1/2 buah bawang bombay, iris tipis panjang
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 buah cabai merah keriting, iris tipis
- 1 sdt kecap inggris
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdt kecap asin
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 50 ml air
- 1 sdm minyak goreng untuk menumis
- 1 buah tomat, bagi 4

Cara membuat:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan cabai aduk rata.
2. Setelah itu masukkan tempe oseng sebentar. Beri air dan tunggu hingga mendidih.
3. Setelah mendidih masukkan daging suwir dan sayur sawi.
4. Masukkan suka saus tiram, kecap asin, garam, merica, gula pasir, dan kecap inggris. Masak hingga bumbu meresap dan sayur matang. Terakhir masukkan tomat.
5. Koreksi rasa dan sajikan selagi hangat.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya