16 Resep oseng cumi pedas, nikmat dan mudah dibuat
1. Oseng cumi pedas.
foto: Instagram/@dita_dwistyani
Bahan:
- 1/2 kg cumi-cumi, bersihkan dan kerat-kerat
- 1/2 buah jeruk nipis
- 1 cabai merah besar, iris
- 1/2 buah tomat, iris
-
10 Resep kreasi cumi pedas, lezatnya bikin nggak berhenti makan Buat para pecinta makanan pedas dan penggemar seafood, menu satu ini nggak boleh dilewatkan.
-
11 Resep olahan cumi berkuah pedas, lezat dan mudah dicoba di rumah Tak perlu takut amis karena kamu bisa mengatasinya dengan jeruk nipis.
-
10 Resep olahan cumi asin dengan berbagai bahan, bergizi lengkap Ada banyak cara untuk mengolah cumi asin dengan cara yang mudah.
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 12 cabai rawit
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
Bumbu lain:
- 1 batang serai, geprek
- 4 lembar daun jeruk, sobek-sobek
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas
- 1/2 sdt garam
- 2 sdt gula
- 1 sdt kaldu jamur
- 1/4 sdt lada bubuk
- Kecap manis secukupnya
Cara membuat:
1. Cuci bersih cumi lalu marinasi dengan jeruk nipis, kemudian cuci kembali dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus, lalu masukkan serai, daun jeruk, daun salam, gula, garam, kaldu bubuk, dan lada bubuk. Aduk merata dan tumis hingga bumbunya matang.
3. Setelah bumbu tanak dan matang, masukkan cumi dan beri air sedikit saja.
4. Lalu tambahkan kecap manis secukupnya, kemudian aduk merata.
5. Setelah airnya mulai surut, masukkan irisan cabai besar dan tomat. Jangan lupa koreksi rasanya dan siap di sajikan.
2. Oseng cumi tomat pete peda.
foto: Instagram/@novikapras
Bahan:
- Cumi asin, cuci dan rebus sebentar
- Tomat hijau
- Pete
- Cabai hijau
- Cabai merah
- Cabai rawit merah
- Daun salam
- Laos
- Serai
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kecap manis
- Minyak untuk menumis
- Garam
- Gula pasir
- Gula jawa
- Merica
Cara membuat:
1. Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, laos, dan serai sampai harum.
2. Kemudian masukkan semua cabai dan tumis sampai sedikit layu.
3. Masukkan tomat hijau, pete, cumi asin, dan kecap manis. Aduk rata lalu tambahkan sedikit air.
4. Bumbui dengan garam, gula pasir, gula jawa, dan merica. Aduk-aduk dan masak sampai tomat dan pete layu.
3. Oseng cumi asam manis.
foto: Instagram/@ekadamaiyanti
Bahan:
- 5 ekor cumi ukuran besar
- 3 buah jagung muda
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1/2 buah bawang bombay
- 3 cabai merah
- 2 cabai rawit merah
- 2 cabai hijau
- 1 batang daun bawang
- 3 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm Saus tiram
- 1 sdm Gula pasir
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 2 sdm minyak goreng
- 1/2 gelas air matang
Cara membuat:
1. Bersihkan cumi, buang hitamnya lalu potong menjadi 2 bagian. Sisihkan.
2. Tumis bawang merah, bawang putih, dan bawang bombay dengan sedikit minyak hingga harum. Lalu masukkan cabai, aduk-aduk.
4. Masukkan jagung muda dan tambahkan air secukupnya. Tunggu sampai setengah matang, lalu masukkan cuminya.
5. Masukkan saus tiram, saus sambal dan tomat. Lalu masukkan kaldu dan gula. Aduk rata.
6. Masak sampai matang dan terakhir masukkan daun bawang.
4. Oseng cumi asin tomat hijau.
foto: Instagram/@tsaniwismono
Bahan:
- 250 gr cumi asin, cuci bersih dan rebus sebentar
- 7 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 150 gr tomat hijau, belah jadi 8 bagian
- Segenggam cabai rawit merah, iris
- Garam, gula, dan merica secukupnya
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, geprek
- 2 cm jahe, geprek
- 50 ml air
- 3 sdm minyak goreng
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, lalu tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Kemudian masukkan cabai rawit dan tomat hijau, tumis sampai layu.
2. Lalu masukkan cumi, daun salam, serai, dan jahe, aduk rata.
3. Bumbui dengan garam, gula, dan merica bubuk. Tambahkan sedikit air, aduk rata dan masak sampai matang
5. Oseng cumi asin.
foto: Instagram/@sarah_ari_nugroho
Bahan:
- 200 gr cumi asin, cuci bersih dan rebus sebentar
- 1 buah bawang bombay, iris-iris
- 6 cabai hijau, iris-iris
- 8 cabai rawit, iris-iris
- 2 buah tomat hijau, potong kotak
- 1 papan pete
- Minyak
- Air secukupnya
- Gula pasir dan garam secukupnya
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 5 cabai merah
Cara membuat:
1. Potong-potong cumi, lalu goreng sebentar, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai matang, kemudian masukkan cumi. Tambahkan gula dan garam sedikit saja. Aduk rata.
3. Masukkan bawang bombay, cabai rawit dan cabai hijau, aduk-aduk.
4. Tambahkan sedikit air, lalu masak sampai bumbu meresap. Sebelum diangkat masukkan tomat dan pete.
6. Oseng mercon baby cumi.
foto: Instagram/@susie.agung
Bahan:
- 500 gr baby cumi asin
- 4 papan pete, kupas
- 4 buah tomat hijau, iris-iris
- 2 batang serai, memarkan
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 1 ruas jahe, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 6 lembar daun jeruk
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm air jeruk nipis
- 2 sdm gula merah, sisir
- Garam dan lada bubuk secukupnya
Bumbu ulek kasar:
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 10 cabai merah keriting
- 75 gr rawit atau sesuai selera
Cara membuat:
1. Cuci bersih baby cumi, kemudian rendam cumi di dalam air mendidih selama 15-20 menit, cuci kembali dengan air mengalir, tiriskan.
2. Tumis bumbu yang sudah diulek kasar sampai wangi, masukkan serai, daun salam, daun jeruk, jahe dan lengkuas, aduk sampai rata dan bumbunya matang.
3. Masukkan pete dan tomat hijau, aduk rata. Lalu masukkan cumi, bumbui dengan sedikit garam, gula merah, saus tiram, air jeruk nipis, dan lada bubuk, aduk sampai rata.
4. Bila perlu tambahkan sedikit air, masak sambil diaduk sampai cuminya matang. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
7. Cumi oseng cabai.
foto: Instagram/@dewirosmayanti
Bahan:
- 100 gr baby cumi asin
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 cabai rawit merah
- 2 cabai hijau
- 2 cabai merah
- Bunga kecombrang
- Minyak sayur
Cara membuat:
1. Rendam cumi di dalam air hangat, diamkan selama 10 menit lalu cuci bersih.
2. Panaskan minyak, lalu goreng cumi hingga setengah matang, sisihkan.
3. Kemudian masukkan semua bumbu ke dalam blender, haluskan tetapi sedikit kasar.
4. Tumis bumbu hingga sedikit layu, lalu masukkan cumi. Aduk-aduk lalu beri garam dan gula secukupnya.
8. Oseng cumi asin, tempe, pete.
foto: Instagram/@desyratna.id
Bahan:
- 1/2 papan tempe, potong sesuai selera
- 7-8 cumi asin, potong-potong
- 1 papan tempe
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 cabai merah, iris
- 2 cabai domba, iris
- 1/2 buah tomat
- 1 sdm saus tiram
- Sedikit air
- Penyedap rasa sesuai selera
Cara membuat:
1. Goreng tempe sampai matang, sisihkan.
2. Rebus cumi selama 10-15 menit atau sampai matang, sisihkan.
3. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Lalu masukkan cumi yang telah direbus, pete, cabai, dan tempe yangg sudah digoreng. Aduk-aduk.
4. Tambahkan sedikit air, lalu masukkan saus tiram dan penyedap rasa sesuai selera. Aduk rata.
5. Masukkan irisan tomat, aduk rata sampai airnya menyusut dan bumbu meresap. Angkat dan sajikan.
RECOMMENDED ARTICLES
- 13 Resep nasi goreng udang, lezat, spesial, dan mudah ditiru
- 13 Resep olahan udang berkuah pedas, segar, sedap, dan bikin nagih
- 17 Resep masakan udang untuk Lebaran Idul Fitri paling praktis, lezat, dan menggugah selera
- 13 Resep olahan seafood berkuah, nikmat dan bumbunya nendang
- 23 Resep olahan kerang hijau, mudah dibuat dan enak
- 13 Resep olahan kepiting aneka saus, nikmat dan bumbunya meresap
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas