25 Resep olahan tahu bakso ala rumahan, lezat dan menggugah selera
Diperbarui 7 Feb 2024, 12:44 WIB
Diterbitkan 7 Feb 2024, 20:00 WIB
16. Tahu bakso daging sapi sederhana.
foto: Instagram/@pawonafisa
Bahan:
- 1 kg daging sapi
- 2 sdm bawang merah goreng
- 4 sdt bawang putih goreng
- 1 sdt baking powder
- 4 sdt garam
- 2 sdt gula pasir
- 2 sdt lada putih
- 2 sdt kaldu jamur atau ayam
- 500 gr tepung tapioka
- 2 putih telur
- 300 gr es batu
- Tahu kulit
-
25 Cara membuat bakso tahu homemade, enak dan praktis Rasa gurihnya bikin susah berhenti ngunyah~
-
8 Resep olahan tahu dari berbagai daerah, istimewa, enak dan praktis Cita rasa olahan tahu ini akan terasa khas karena sesuai dengan kombinasi bumbu dan cara memasaknya masing-masing
-
21 Resep bakso kekinian, praktis dan mudah dibuat Bakso ternyata banyak variannya lho.
Cara membuat:
1. Masukkan daging, bawang, dan 1/2 es batu, lalu giling dengan food processor.
2. Masukkan semua sisa bahan, tambahkan 1/2 es batu lagi, giling kembali sampai halus. Masukkan adonan ke dalam chiller atau freezer kulkas selama 1-2 jam untuk menjaga adonan agar tetap dingin.
3. Siapkan tahu yang sudah dibelah tengahnya, masukkan adonan bakso ke dalam tahu.
4. Siapkan 1/2 atau 3/4 air dalam panci, masukkan 1 sdt garam, didihkan, lalu kecilkan api.
5. Masukkan semua adonan tahu bakso ke dalam air panas, gunakan api sedang, masak hingga matang sampai tahu bakso mengapung.
6. Angkat, tahu bakso siap disajikan.
17. Tahu pong isi daging ayam.
foto: Instagram/@ditaharjawinata
Bahan:
- 15 buah tahu pong
- 300 gr dada ayam
- 85 gr tepung tapioka
- 1 buah putih telur
- Es batu secukupnya
- 1 sdm bawang putih goreng
- 1 sdm bawang merah goreng
- Garam
- Kaldu bubuk
Cara membuat:
1. Campur semua bahan menjadi satu, haluskan menggunakan food proccesor.
2. Setelah halus dan tercampur rata, ambil tahu pong yang sudah dibelah tengahnya, lalu isi dengan adonan bakso.
3. Setelah selesai, kukus tahu bakso sampai matang. Angkat dan sajikan.
18. Tahu bakso mercon.
foto: Instagram/@dapur_susmi
Bahan:
- 25 biji tahu goreng
Bahan bakso:
- 250 gr daging ayam giling
- 2 buah wortel, serut atau cincang kasar
- 3 batang daun bawang, iris tipis
- 3 siung bawang merah, goreng halus
- 3 siung bawang putih, goreng halus
- 1 butir telur
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdt garam
- 80 gr tepung tapioka
- Kaldu bubuk
Bahan sambal mercon, ulek kasar:
- 30 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah besar
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- Gula dan garam
Cara membuat:
1. Tumis bahan sambal yang sudah diulek, koreksi rasa, dan sisihkan.
2. Campur adonan bakso jadi satu.
3. Belah tahu, beri sambal secukupnya.
4. Tambahkan adonan bakso secukupnya, lakukan sampai habis.
5. Kukus selama 25-30 menit.
6. Penyajian: bisa langsung dimakan atau digoreng sebentar.
19. Bola tahu isi bakso.
foto: Instagram/@sofivirgianti
Bahan:
- 10 butir bakso
- 2 buah tahu ukuran sedang, hancurkan dengan garpu
- 1 buah wortel, serut memanjang
- Daun bawang dan seledri secukupnya, iris halus
- 3 butir bawang putih, cincang halus
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 3 sdm tepung terigu protein tinggi
- 1 jumput baking powder
Cara membuat:
1. Campur semua bahan jadi satu, kecuali bakso.
2. Ambil 1 sdm adonan tahu, pipihkan, lalu isi dengan bakso, kemudian bentuk bulat-bulat.
3. Goreng dengan minyak panas agak banyak biar tenggelam dan matangnya lebih merata.
4. Gunakan api sedang saja sambil bolak-balik sampai matang dan kecokelatan. Angkat. Sajikan dengan cocolan saus.
20. Tahu bakso bakar.
foto: Instagram/@by_saripuspa
Bahan:
- Tahu goreng
- 10 sdm full tepung tapioka atau kanji
- 5 sdm full tepung terigu
Bahan isian:
- 250 gr ayam bagian dada fillet, potong kecil
- 100 gr udang, kupas
- 1 butir telur utuh
- 1 bungkus saus tiram
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 siung bawang putih
- 1 sdm bawang merah goreng
- Garam dan penyedap rasa
Bumbu bakaran:
- 6 siung bawang putih
- 9 siung bawang merah
- 2 buah cabai merah besar
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 sdt ketumbar
- 1 lembar daun jeruk
- 1 sdm gula merah
- Cabai rawit
- Kaldu bubuk
- Kecap manis sesuai selera
Cara membuat:
1. Giling halus semua bahan isian, kemudian campur dengan tepung sampai jadi adonan bakso.
2. Ambil tahu goreng, belah sedikit, lalu beri isian adonan, lakukan berulang sampai adonan habis.
3. Kukus kurang lebih 30 menit atau sampai matang.
4. Haluskan bumbu bakaran, tumis dengan secukupnya margarin atau minyak biasa sampai harum, beri sedikit air dan masukkan kecap manis, aduk rata, tes rasa, lalu matikan api.
4. Setelah tahu bakso dingin, potong-potong sesuai selera, dan tusuk ke lidi sate.
5. Siapkan alat bakaran, oles tahu bakso dengan margarin, kemudian bakar sambil dioles dengan bumbu bakaran.
6. Sajikan dengan pelengkap, saus sambal dan mayonaise.
21. Tahu bakso ekonomis.
foto: Instagram/@irmadesmayanti
Bahan:
- 10 buah tahu pong, belah 2 bagian
- 100 gr daging ayam
- 150 gr tepung tapioka
- 1 butir telur
- 50 ml air es
- 1 sdt kaldu bubuk
- 2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdm bawang merah goreng
- 4 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang, iris-iris
Cara membuat:
1. Giling daging hingga halus, kemudian tambahkan sisa bahan lainnya, giling kembali, lalu tambahkan irisan daun bawang, aduk rata.
2. Isi bagian tengahnya dengan adonan bakso, ratakan. Lakukan hingga adonan habis. Kemudian kukus sekitar 25-30 menit atau sampai matang.
3. Setelah ini bisa langsung dimakan atau digoreng.
22. Tahu bakso ala Semarang dan sambal pedas manis.
foto: Instagram/@irmadesmayanti
Bahan:
- 20 buah tahu cokelat, belah jadi 2
Bahan isian:
- 350 gr dada ayam, potong-potong
- 150 gr tapioka
- 1 butir telur
- 200 gr es batu
- 1 sdt kaldu bubuk
- 2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdm bawang merah goreng
- 4 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang, iris-iris
Cara membuat:
1. Giling daging hingga halus, kemudian tambahkan es batu, giling kembali. Tambahkan sisa bahan lainnya, giling hingga tercampur rata. Sisihkan.
2. Belah dua tahu, isi bagian tengahnya dengan adonan baso, ratakan. Lakukan hingga adonan habis. Kemudian kukus sekitar 25-30 menit atau sampai matang.
Bahan sambal:
- 5 buah cabai merah keriting
- 10 buah rawit merah
- 7 sdm gula pasir
- 1/2 sdm garam
- 300 ml air
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
- 3 buah jeruk limau atau jeruk kunci
Cara membuat:
1. Blender semua bahan, kecuali maizena dan perasan jeruk.
2. Tuang ke wajan, tambahkan air, gula, dan garam, lalu masak sampai mendidih.
3. Kemudian masukkan larutan maizena, aduk hingga mengental. Matikan api, tambah perasan jeruk.
23. Tahu bakso krispi.
foto: Instagram/@dapurardawa
Bahan:
- 10 buah tahu
- 100 gr daging sapi, potong-potong
- 100 gr ayam fillet, potong-potong
- 1 butir putih telur
- 1 batang daun bawang, potong-potong
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdm bawang goreng
- 50 gr tepung sagu atau tapioka
- Garam, gula, dan merica sesuai selera
- Tepung roti
Cara membuat:
1. Goreng tahu sampai berkulit, keruk sedikit isinya, sisihkan.
2. Haluskan daging dan ayam beserta seluruh sisa bahan lainnya hingga benar-benar halus dan tercampur rata.
3. Masukkan adonan daging ke dalam tahu sampai penuh, ratakan.
4. Kukus tahu bakso sampai matang.
5. Tahu bakso bisa disimpan, disajikan langsung, atau digoreng sebentar dengan api sedang menggunakan tepung roti.
6. Sajikan selagi hangat bersama saus sambal, saus kecap, atau sambal rawit.
24. Tahu bakso ranjau.
foto: Instagram/@as3destarz
Bahan:
- 25 tahu pong goreng ukuran sedang, potong 2 bentuk segitiga
- 250 gr daging sapi, potong-potong
- 5 sdm tepung sagu
- 1 butir putih telur
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 50 cabai rawit merah, cincang kasar
- 2 sdm keripik bawang putih goreng
- 1/2 sdt merica bubuk
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk non msg secukupnya
Cara membuat:
1. Masukkan daging sapi dalam chopper, kemudian masukkan putih telur dan bawang putih goreng hingga halus dan rata.
2. Masukkan ke wadah dan campurkan sisa bahan menjadi satu. Aduk rata dan koreksi rasa.
3. Masukkan adonan ke dalam bagian tengah tahu. Atur tahu bakso dalam dandang. Kukus selama 30 menit. Angkat.
25. Tahu bakso tuna.
foto: Instagram/@banususanto
Bahan:
- 12 buah tahu goreng, belah salah satu sisi, keluarkan sebagian isinya
Bahan adonan bakso tuna:
- 250 gr fillet tuna, giling
- 150 gr tepung sagu atau tapioka
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 2 sdm bawang goreng, haluskan
- 100 ml air es
- 1 butir telur, kocok lepas
- 2 sdm kecap ikan
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt lada halus
- Garam secukupnya
- 3 sdm daun bawang diiris
Cara membuat:
1. Campur semua bahan adonan bakso tuna jadi satu. Boleh diuleni, boleh juga dengan menggunakan food processor. Bila menggunakan food processor, daun bawangnya dicampur setelah adonan dikeluarkan dari food processor.
2. Isikan adonan bakso ke dalam tahu goreng yang telah dibelah salah satu sisinya tadi. Kukus hingga matang sekitar 15-20 menit.
3. Tahu bakso tuna siap disajikan.
RECOMMENDED ARTICLES
- 13 Resep olahan bandeng berkuah, segar, enak, dan nggak amis
- 15 Resep olahan sawi putih pedas, enak, sederhana, dan praktis
- 25 Resep olahan ayam goreng tanpa tepung, praktis, enak, dan ekonomis
- 13 Resep olahan tuna fillet, lezat, bergizi, dan bikin lahap makan
- 13 Resep olahan tongkol bakar, mudah dibuat dan lezatnya bikin nagih
- 21 Cara membuat dimsum ayam untuk dijual, praktis dan enak
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas