15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih
foto: Instagram/@sukmawati_rs dan Instagram/@jakartafoodstoryy

Brilio.net - Indonesia memiliki beraneka ragam sambal atau saus, mulai dari yang rasanya manis, pedas, atau manis-pedas. Beberapa contoh sambal yang populer di kalangan masyarakat adalah sambal matah, sambal dabu-dabu, sambal petis, dan saus kacang.

Bumbu kacang atau saus kacang merupakan salah satu jenis bumbu yang mudah dipadukan dengan berbagai makanan. Hampir semua orang pun menyukai bumbu kacang yang memiliki rasa manis atau manis-pedas.

Makanan dengan bumbu kacang pun mudah dijumpai di berbagai tempat. Bahkan, beberapa daerah di Indonesia memiliki menu makanan yang dipadukan dengan bumbu kacang. Membuat masakan dengan bumbu kacang pun terbilang gampang dan simpel, sehingga dapat mencoba resep masakan berbumbu kacang di rumah.

Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (31/5). Inilah resep masakan dengan bumbu kacang yang lezat dan menggugah selera.


1. Ketoprak

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@cooking_withlove20

Bahan:
- 1 buah lontong
- 2 buah tahu (potong dan goreng)
- segenggam tauge (seduh air panas)
- sedikit bihun beras (seduh)
- timun
- kecap manis
- bawang goreng
- emping/kerupuk

Bumbu kacang:
- 100 gr kacang tanah, goreng
- 3 buah cabe rawit
- 1 siung bawang putih
- 1 sdm air asam jawa
- air
- garam
- gula merah
- penyedap rasa

Cara membuat:
1. Untuk bumbu kacang, haluskan kacang tanah, cabe rawit dan bawang putih.
2. Tambahkan gula merah, garam dan penyedap rasa. Kemudian beri air asam jawa dan air sesuai dengan kekentalan yang diinginkan.
3. Tata lontong di atas piring, tambahkan bihun dan tauge yang sudah diseduh. Tambahkan irisan timun, siram bumbu kacang diatasnya.
4. Beri kecap manis dan bawang goreng. Sajikan dengan emping atau kerupuk.


2. Lotek Minang

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@ressazu

Bahan :
- 1 keping mie urai (rebus)
- kangkung (rebus)
- tauge (rebus)
- 1 buah timun ukuran kecil (potong-potong)
- 2 buah kacang panjang
- kol (iris-iris)
- 1 buah tahu goreng (potong kecil-kecil)
- kerupuk merah
- bawang merah goreng

Bumbu kacang:
- 6 sendok kacang tanah goreng
- 2 buah gula merah
- 100 ml air asam jawa encer
- 2 buah bawang putih
- 4 buah cabe rawit hijau
- 1 ruas kencur
- 2 lembar daun jeruk
- garam

Cara membuat:
1. Untuk bumbu kacang, haluskan daun jeruk, cabe rawit, bawang putih, kencur, dan garam di dalam cobek.
2. Tambahkan kacang dan gula merah. Haluskan lagi, kemudian beri air asam jawa sedikit demi sedikit, kekentalannya sesuai selera.
3. Campur semua bahan diatas bumbu tadi. Aduk hingga merata dan pindahkan ke piring. Lalu sajikan dengan bawang goreng dan kerupuk merah.


3. Rujak cingur

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@Linggaranugra

Bahan:
- lontong
- cingur
- kangkung (rebus)
- taoge panjang (rebus)
- tahu putih (goreng)
- tempe (goreng)
- timun
- kerupuk

Bumbu halus rujak:
- 2 sdm kacang goreng
- 1 siung bawang putih goreng
- cabe rawit
- 1 sdm petis udang 1 sdm
- gula merah (sisir)
- garam
- air asam

Cara membuat:
1. Potong-potong bahan yang sudah disiapkan, lalu sisihkan.
2. Haluskan semua bumbu halus rujak.
3. Masukkan bahan yang sudah dipotong-potong ke dalam bumbu halus rujak, aduk hingga rata.
4. Sajikan diatas piring bersama kerupuk.


4. Sate ayam

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@ideresepbekal

Bahan :
- 1/2 kg daging ayam bagian paha

Bahan bumbu kacang :
- 3 siung bawang merah goreng (haluskan)
- 3 siung bawang putih goreng (haluskan)
- 2 butir kemiri (haluskan)
- 2 buah cabai keriting (haluskan)
- 10 sdm kacang tanah goreng (tumbuk kasar)
- 1 sdt gula merah
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 2 lembar daun jeruk
- 2 sdm kecap manis
- gula
- garam

Bahan olesan bakar sate:
- 2 sdm bumbu kacang
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 4 sdm kecap manis
- 1 sdm minyak.

Cara membuat:
1. Bersihkan daging ayam. Potong tipis-tipis dan tusuk dengan tusuk sate. Sisihkan.
2. Panaskan sedikit minyak dalam wajan. Masukan semua bahan bumbu kacang, tambahkan sedikit air. Masak hingga bumbu mengental. Koreksi rasa.
3. Campur bumbu olesan sate yang akan dibakar di atas piring. Oles daging sate dengan bumbu dan bakar hingga daging matang.
4. Tuang bumbu sate dalam piring. Tambahkan kecap sesuai selera. Sajikan dengan sate ayam dan pelengkap irisan bawang merah, tomat, cabe rawit dan jeruk limau.


5. Batagor

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@Kumpulanresepmasak

Bahan batagor:
- 400 gram tahu (lumatkan dengan sendok garpu)
- 150 gram terigu
- 1 batang daun bawang (iris tipis)
- 100 gram tepung kanji
- 4 siung bawang putih (haluskan)
- garam
- penyedap rasa
- lada bubuk
- 2 sdt baking powder (campurkan dengan 100 ml air)

Bahan bumbu kacang:
- 80 gram kacang tanah
- 4 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 3 cabe merah besar
- 6 cabe rawit
- 3 butir kemiri
- garam
- penyedap rasa
- gula pasir
- gula merah
- 1 sdm air asam jawa
- 300 ml air

Cara membuat batagor:
1. Campurkan semua bahan menjadi adonan, kemudian ambil adonan dengan menggunakan sendok. kemudian goreng.
2. Setelah adonan diambil, goreng ke dalam minyak panas hingga warnanya kuning keemasan.
3. Setelah matang, angkat dan sisihkan.

Cara membuat bumbu kacang:
1. Goreng bawang merah, bawang putih, kemiri, cabe rawit, dan cabe merah.
2. Kemudian haluskan bahan-bahan yang telah digoreng tadi dengan kacang tanah. Beri sedikit minyak.
3. Setelah itu masukkan pada wajan penggorengan dan dimasak sekitar 5-10 menit, tambahkan juga sedikit minyak.
4. Setelah itu tambahkan air sesuai takaran.
5. Masukkan garam, gula pasir, gula jawa, penyedap rasa, dan air asam jawa.
6. Masak hingga air menyusut dan bumbu kacang mengental.
7. Sajikan batagor bersama dengan bumbu kacang.


6. Siomay ikan

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@Resepmasakanibuu

Bahan:
- 1 kg daging ikan giling
- 300g tepung sagu tani
- 2 butir telur kocok
- 5 siung bawang putih (haluskan)
- 2 tangkai daun bawang (iris halus)
- 200g labu siam (kukus dan haluskan)
- 1/2 sdm garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 sdm kaldu jamur
- 1 sdm kecap ikan
- 2 sdm saus tiram
- resep asli pake minyak wijen

Bahan pelengkap:
- kentang
- kol
- tahu
- pare
- telur rebus
- jeruk limau

Bahan bumbu kacang:
- 250g kacang tanag
- 4 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 6 cabe merah kriting
- 3 lembar daun jeruk (sobek-sobek)
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdm gula merah
- garam
- kaldu jamur

Cara membuat:
1. Untuk siomay, campur ikan dengan semua bahan kecuali tepung. Aduk hingga merata, kemudian baru masukkan tepung dan aduk lagi hingga merata.
2. Panaskan kukusan, oles dengan minyak. Bentuk siomay sesuai selera, kukus bersama bahan pelengkapnya. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
3. Untuk bumbu kacang, goreng semua bahan bumbu kacang kecuali daun jeruk. Goreng hingga matang lalu haluskan.
4. Tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan sedikit minyak. Masukkan daun jeruk, gula merah, garam, dan kaldu bubuk.
5. Masak bumbu kacang hingga mengental.
6. Setelah matang, sajikan siomay bersama bumbu kacang.


7. Karedok sayur

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@Mona_rendra

Bahan:
- kacang panjang (rebus)
- kemangi
- kol
- mentimun
- tauge
- 100 gram kacang tanah goreng
- 2 siung bawang putih
- 2 bulatan kencur
- 1 bks terasi bakar
- 3-4 sdm gula aren
- 1/2 sdt garam
- 6 buah cabe rawit merah
- asam jawa
- 1 buah jeruk sambal
- sedikit air

Bahan pelengkap:
- telur rebus
- bawang goreng

Cara membuat:
1. Iris-iris sayuran yang sudah dicuci kecuali tauge dan kemangi.
2. Kemudian haluskan kacang tanah, bawang putih, kencur, terasi bakar, cabe rawit, garam, dan gula aren.
3. Kemudian tambahkan air asam jawa dan perasan jeruk sambal, aduk hingga rata.
4. Campurkan sayuran dengan bumbu kacang, karedok sayur siap disajikan.


8. Tahu gimbal

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@Harisyadiah

Bahan gimbal udang:
- 150 gr udang (ukuran kecil)
- 1 sdm tepung tapioka
- 3 sdm tepung beras
- 3 sdm tepung terigu
- air

Bahan pelengkap:
- tahu (goreng dan potong-potong)

Bumbu gimbal udang:
- 3 siung baput
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 2 buah kemiri
- garam
- kaldu bubuk

Bumbu bumbu kacang:
- kacang tanah goreng (haluskan)
- 4 cabe rawit
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdm gula merah
- 1/2 sdm petis
- 2 bh bawang putih
- air Asam jawa
- kecap manis

Cara membuat gimbal udang:
1. Haluskan semua bumbu, kemudian campurkan dengan bahan gimbal udang
2. Goreng ke dalam minyak (cara menggorengnya seperti mengooreng rempeyek dengan adonan lebih tebal)
3. Goreng sampai kering, angkat dan tiriskan

Cara membuat bumbu kacang:
1. Haluskan cabe, bawang putih, garam, dan gula. Kemudian tambahkan petis dan kacang tanah halus secukupnya.
2. Beri air asam jawa dan kecap manis, aduk sampai rata.
3. Sajikan gimbal udang dan tahu dengan bumbu kacang


9. Tahu telur

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- 2 buah tahu putih (potong kotak dan goreng)
- 3 butir telur (kocok lepas)
- Tauge (rendam air panas)
- garam
- merica
- bawang goreng
- daun bawang

Bahan bumbu kacang (haluskan dan campur jadi satu)
- 4 sdm kacang tanah
- 3 cabe rawit
- 2 bawput
- air asam
- gula merah
- kecap manis
- garam

Cara membuat:
1. Campur tahu dengan telur, lalu beri garam dan merica. Goreng dengan didadar.
2. Taruh tauge di atas tahu telur, siram dengan bumbu kacang.
3. Sajikan dengan taburan daun bawang dan bawang goreng.


10. Cilok bumbu kacang

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@nisasakinah

Bahan cilok:
- 250 gr tepung tapioka
- 125 gr tepung terigu
- 3 siung bawang putih (haluskan)
- 2 batang bawang daun (iris)
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt gula
- 1/4 sdt merica
- 300 ml air mendidih

Bahan bumbu kacang:
- 50 gr kacang tanah (sangrai)
- 3 siung bawang putih (haluskan)
- 5 buah cabe merah (rebus)
- 150 gr ubi merah (kukus)
- 400 ml air
- 50 gr gula merah (iris)
- 100 gr saos
- 50 gr kecap
- 1 sdt garam
- 2 sdt gula
- 1 sdt kaldu bubuk
- 30 gr tepung beras

Cara membuat:
1. Untuk cilok, masukkan semua bahan. Lalu tungkan air mendidih, uleni sampe kalis, kemudian bentuk bulat dan rebus sampe mengambang. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
2. Untuk bumbu kacang, haluskan semua bahan. Kemudian tumis hingga harum. Lalu tambahkan kecap, saos, dan ubi, kemudian tambahkan air.
3. Masukkan cilok ke dalam bumbu kacang yang masih ada di dalam wajan, aduk hingga merata dan bumbu kacang agak menyusut.
4. Cilok bumbu kacang siap disajikan.


11. Pecel sayur

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@Viralmakanan

Bahan bumbu kacang:
- ½ kg kacang tanah (goreng dan tiriskan)
- 300 gr gula jawa (sisir)
- 3-4 sdt asam jawa (iris kecil-kecil)
- 20 lembar daun jeruk
- 4 cm kencur (potong-potong)
- 1,5 sdm garam

Bumbu ditumis dengan sedikit minyak:
- 150 gr cabe merah besar (dirajang)
- 150 gr cabe rawit merah (dirajang)
- 8 siung bawang putih (dirajang)

Bahan pelengkap:
- 3 piring sayuran rebus sesuai selera
- 1 buah timun (iris)
- 2 genggam kemangi
- tahu (goreng)
- tempe (goreng)
- kerupuk

Cara memasak:
1. Untuk bumbu kacang, haluskan semua bahan. Kemudian simpan bumbu kacang (sambal pecel) ke dalam wadah kedap udara, simpan di kulkas dan siap digunakan sewaktu-waktu.
2. Larutkan sambal pecel yang sudah dibuat sebanyak 15 sdm dengan air panas.
3. Tata sayuran di piring, lalu larutan sambal pecel. Sajikan bersama tahu, tempe, dan kerupuk.


12. Asinan Betawi

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@Ita.roniita

Bahan utama:
- 2 buah wortel (potong bentuk korek api)
- 100 gr tauge (bersihkan)
- kol secukupnya (iris halus)
- 3 buah tahu (goreng dan potong dadu)
- daun selada (iris kasar)
- timun (belah dua dan iris tipis)
- kerupuk mie kuning

Bahan bumbu kacang:
- 80 gr kacang goreng
- 6 buah cabai merah keriting
- 40 gr gula jawa
- 300 ml air
- 2 sdm air asam jawa
- 1 sdt garam

Cara membuat:
1. Untuk bumbu kacang, haluskan semua bahan jadi satu. Lalu masak hingga mendidih ke dalam panci dan sedikit mengental. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
2. Tata semua sayuran mentah dan irisan tahu goreng ke dalam piring. Lalu siram dengan bumbu kuah kacang.
3. Sajikan dengan kerupuk mie kuning dan taburi dengan kacang goreng. Asinan Betawi siap disajikan.


13. Sate jamur tiram bumbu kacang

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@recipe.tastyfoodie

Bahan:
- 500 gr jamur tiram
- 1 sdt garam
- 700 ml air panas
- 5 sdm kecap manis
- 3 sdm mentega (cairkan)

Bahan bumbu kacang :
- 250 gr kacang tanah
- 4 bawang putih
- 3 bawang merah
- 4 cabe merah
- 7 cabe rawit
- garam,
- gula merah
- kaldu bubuk
- kecap manis
- irisan bawang merah

Cara membuat:
1. Cuci bersih jamur tiram, lalu suwir-suwir tapi jangan terlalu kecil.
2. Didihkan 700 ml air panas, lalu siramkan keatas jamur. Tambahkan garam dan diamkan selama 10 menit.
3. Peras jamur sampai kesat, lalu ditusuk dengan tusuk sate.
4. Celupkan tusukan jamur ke dalam campuran kecap dan mentega cair. Diamkan sejenak.
5. Panggang sate jamur hingga tingkat kematangan yang sesuai selera. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
6. Untuk bumbu kacang, goreng semua bahan bumbu kacang. Kemudian haluskan dan tambahkan garam, gula merah, serta kaldu bubuk. Campurkan hingga merata, lalu tambahkan kecap dan irisan bawang merah.
7. Sajikan sate jamur dengan bumbu kacang.


14. Gado-gado

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Instagram/@dessivilast

Bahan:
- lontong (potong-potong)
- kacang panjang (potong dan kukus)
- tauge (kukus sebentar)
- daun selada keriting (iris kasar)
- 1 buah timun (iris)
- kol (iris tipis dan kukus)
- 3 buah wortel (potong korek api dan kukus)
- 2 papan tahu goreng (potong-potong)
- 2 buah kentang kukus (potong-potong)
- 3 buah tomat merah (iris)
- 5 butir telur rebus (potong-potong)

Bumbu :
- 350 gr kacang tanah (goreng)
- 5-7cabe merah besar (goreng)
- 7-10 siung bawang putih utuh (goreng)
- 1 liter santan
- 150 gr gula merah
- air asam jawa
- garam & gula pasir

Bahan pelengkap:
- sambal cabe rebus
- kerupuk bawang
- emping goreng

Cara membuat:
1. Untuk bumbu kacang, haluskan kacang, cabe, dan bawang putih, lalu masukkan ke dalam wajan.
2. Tambahkan air, santan, gula merah, air asam, garam, dan gula pasir.
3. Nyalakan kompor, masak dengan api kecil hingga bumbu mengeluarkan minyak. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
4. Tata lontong dalam piring beserta semua bahan lainnya, lalu siram dengan bumbu kacang.


15. Pepes Ikan Bumbu Kacang

15 Resep masakan dengan bumbu kacang, lezat dan bikin nagih

foto: Cookpad/Vega Putri

Bahan:
- 2 ekor ikan kembung
- kacang tanah (goreng dan haluskan)
- seruas jari kunyit
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1 ruas jahe
- 3 batang serai (ambil bagian putih dan iris kecil)
- garam
- penyedap rasa
- 6 lembar daun kunyit (iris kecil)
- asam jawa (diperas dengan air)
- daun pisang

Cara membuat:
1. Haluskan kunyit, bawang putih, bawang merah, dan serai. Setelah halus, campurkan dengan kacang goreng halus, asam jawa dan daun kunyit yang sudah diiris kecil-kecil.
2. Siapkan daun pisang dan lumurkan ikan dengan bumbu yang telah dihaluskan sebelumnya. Tutup bungkusan ikan dengan tusuk gigi atau tusuk sate.
3. Kukus ikan hingga matang selama satu jam, setelah matang, angkat pepes ikan dan siap disajikan.

[crosslink_1]

(brl/lea)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya