25 Resep ikan bumbu kuning ala rumahan, enak dan sederhana
Diperbarui 17 Okt 2023, 16:16 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2023, 23:59 WIB
Brilio.net - Masakan Nusantara identik dengan tiga bumbu dasar, yaitu merah, putih, dan kuning. Setiap bumbu memiliki cita rasa lezat yang berbeda. Merah biasanya lebih pedas, putih itu cenderung gurih, sedangkan kuning pada umumnya punya rasa perpaduan segar. Buat kamu yang ingin menyantap masakan serba rempah-rempah, kamu bisa mencoba memilih bumbu kuning.
Warna kuning umumnya terbuat dari perpaduan kunyit dan rempah-rempah, seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, merica, dan lain sebagainya. Saking terkenal nikmat, bumbu kuning ini juga sudah tersedia dalam kemasan. Tapi tak sedikit orang yang lebih suka meracik bumbu sendiri ala rumahan.
-
13 Resep ikan gurame bumbu kuning ala rumahan, lezat dan bikin nagih Ukurannya yang cukup besar, bikin ikan gurame cocok disantap bersama keluarga.
-
11 Resep masakan ikan rumahan dengan bumbu kuning tanpa santan, gurih dan kaya akan rempah Lebih sehat dan bernutrisi.
-
9 Resep olahan ikan gurame kuah, enak, segar, dan sederhana Ikan gurame bisa diolah menjadi masakan enak, bikin selera makan keluarga meningkat.
Selain sering dipakai untuk masakan kuah sayur dan ayam, bumbu kuning juga lezat jika diolah bersama berbagai ikan. Ada yang dimasak dengan santan, ada pula yang cukup dengan rempah-rempah. Semua itu bisa kamu sesuaikan menurut selera. Cara memasak ikan bumbu ini terbilang sederhana dan praktis.
Ada banyak resep ikan bumbu kuning yang bisa kamu masak sendiri. Berikut dua puluh limaresep ikan bumbu kuning yang bisa kamu masak, seperti BrilioFoodrangkum dari berbagai sumber pada Selasa (17/10).
1. Gurame pesmol bumbu kuning.
foto: Instagram/@resepmasakanrumahku
Bahan:
- 1 ekor ikan gurame
- 1 buah jeruk nipis
- 12 buah cabai rawit utuh
- 1 buah tomat merah
- 2 lembar daun salam (sobek)
- 4 lembar daun jeruk
- 2 batang sereh (geprek)
- 2 batang daun bawang (iris memanjang)
- 5 cm lengkuas (geprek)
- 350 - 400 ml air
- 2 sdt gula
- 1/2 sdt lada
- 1/2 sdt cuka
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- minyak goreng
Bumbu halus: (blender semua dengan sedikit air)
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 butir kemiri (sangrai)
- 5 cm kunyit (bakar)
- 2 cm jahe
Cara memasak:
1. Bersihkan sisik dan bagian perut ikan, cuci bersih lalu lumuri dengan air jeruk nipis dan sedikit garam. Diamkan 10 menit.
2. Goreng ikan sampai matang, sisihkan.
3. Tumis bumbu halus, masukkan daun salam, daun jeruk, sereh, dan lengkuas.
4. Tuang air, tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, lada, dan cuka. Masak hingga air sedikit menyusut.
5. Masukkan cabai rawit utuh dan daun bawang, aduk rata.
6. Masukkan ikan dan tomat.
2. Ikan bumbu kuning.
foto: Instagram/@dapoer_ambunani
Bahan:
- 5 ekor ikan kembung besar
- 1½ liter air
- 1 ikat daun kemangi
- 10 buah cabai rawit merah
- 3 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1 sdm kecap ikan
- 2 sdm air jeruk nipis
- garam
- gula pasir
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 3 buah cabai merah keriting
- 3 butir kemiri
- 1 cm jahe
- 1 cm lengkuas
- 1 batang serai
- 2 cm kunyit
Cara memasak:
1. Cuci bersih ikan, lumuri dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit lalu goreng sedikit kering.
2. Tumis bumbu halus, daun salam, dan daun jeruk.
3. Tuang air, masak sampai mendidih.
4. Masukkan ikan goreng.
5. Beri kecap ikan, gula, dan garam. Masukkan daun kemangi, masak hingga agak layu.
6. Tuang air perasan jeruk nipis, aduk sebentar.
3. Asem-asem bandeng.
foto: Instagram/@arsanti96
Bahan:
- 1 ekor ikan bandeng
- 1 buah tahu
- 600 ml air
- perasaan jeruk
Bumbu:
- 4 siung bawang putih (iris kasar)
- 7 siung bawang merah (iris kasar)
- 2 ruas kunyit (iris kasar)
- 1 ruas jahe (iris kasar)
- 1 ruas lengkuas (iris kasar)
- 4 buah belimbing wuluh (iris kasar)
- 3 buah tomat (iris kasar)
- 13 biji cabai rawit (iris kasar)
- 1 sdt munjung garam
- 1/2 sdt gula
Cara memasak:
1. Bersihkan, potong ikan, beri perasan jeruk.
2. Potong tahu.
3. Rebus semua bumbu irisan kasar, kecuali tomat dan belimbing wuluh. Masukkan tahu.
4. Tambahkan garam dan gula. Masukkan bandeng. Masukkan tomat dan belimbing wuluh.
5. Masak hingga mendidih.
4. Sup ikan gurame.
foto: Instagram/@dapur_keakenzi
Bahan:
- 1 ikan gurame, potong jadi 4
- air untuk merebus secukupnya
- 6 bawang merah
- 3 bawang putih
- 1 kunyit
- 1 jahe
- 4 kemiri
- 2 tomat, potong
- cabai rawit utuh
- sereh geprek
- daun salam
- daun jeruk
- kemangi secukupnya
- garam
- gula
- royco secukupnya
Cara memasak:
1. Haluskan semua bumbu kecuali tomat dan cabai.
2. Rebus semua bumbu, sereh, daun salam, dan daun jeruk sampai mendidih.
3. Masukkan ikan, cabai, kemangi, dan tomat.
4. Beri garam, gula, dan royco. Masak hingga matang.
5. Tengiri asem pedas.
foto: Instagram/@eunice_euston
Bahan:
- 500 gram ikan tenggiri (potong, bersihkan, kucuri air jeruk, diamkan 15, dan bilas)
- minyak untuk menumis
- 1 sdm asem (larutkan dengan sedikit air, buang ampasnya)
- garam
- gula secukupnya
- air matang secukupnya
Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 cm kunyit
- 10 biji cabai merah keriting
- 3 butir kemiri
- 1 sdm terasi
Bumbu lain:
- 1 batang sereh, geprek
- 2 cm lengkuas, geprek
- 5 lembar daun jeruk
Cara memasak:
1. Tumis bumbu halus, masukkan bumbu lain.
2. Tuang air matang secukupnya dan air asem.
3. Beri garam dan gula. Masak sampai mendidih.
4. Masukkan ikan lalu masak sampai matang.
(brl/lea)
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep mangut ikan, enak, sederhana dan mudah dibuat
- 10 Resep sosis solo, enak, praktis, dan cocok untuk camilan di rumah
- 15 Resep olahan rebung, sederhana, enak, dan bikin nagih
- 10 Resep camilan sehat dari bayam, enak, sederhana, dan mudah dibuat
- 12 Resep masakan tahu putih enak, simpel, dan mudah dibuat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas