13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih

13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih
Mudah Ditiru. |

8. Sambal pindang pedas.

13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih

foto: Instagram/@ishaka_cooking

Bahan:
- 6 ekor pindang digoreng
- 20 cabai rawit
- 1 buah tomat yang besar
- 3 butir bawang merah
- 2 butir bawang putih
- Garam secukupnya
- Gula
- Penyedap rasa

Cara membuat:
1. Goreng pindang terlebih dahulu, lalu tiriskan.
2. Iris-iris bawang merah, bawang putih, dan tomat.
3. Haluskan cabai.
4. Tumis bawang merah, bawang putih, tomat, dan cabai. Tunggu sampai agak harum, masukkan pindang. Tambahkan air sedikit.
5. Tambahkan garam, penyedap rasa, dan gula sedikit. Koreksi rasa.
6. Lalu sajikan dengan nasi hangat.

9. Sambal pindang petai udang.

13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih

foto: Instagram/@dapur_mamaalba

Bahan:
- Ikan pindang, suwir
- Petai
- Udang

Bahan sambal:
- Cabai merah keriting
- Cabai rawit
- Tomat
- Bawang merah
- Bawang putih
- Gula
- Garam
- Terasi bakar

Cara membuat:
1. Tumis semua bahan sampai layu. Angkat dan tiriskan.
2. Kemudian haluskan sambal, tambah dengan garam, gula dan terasi bakar.
3. Kemudian tumis kembali, masukkan bahan ikan pindang, petai, dan udang.
4. Aduk rata, masak sampai sambal matang.

10. Sambal pindang tongkol asam merah.

13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih

foto: Instagram/@yulianamenjoi

Bahan:
- 500 gr pindang tongkol
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 6 butir bawang merah
- 15 buah cabai keriting, haluskan
- 2 batang daun bawang, iris serong
- 4 butir asam jawa
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas jari lengkuas, geprek
- Garam dan gula pasir
- Minyak goreng
- Air

Cara membuat:
1. Sobek kasar daging ikan, buang tulang. Goreng ikan sebentar. Angkat. Tiriskan. Sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih dan lengkuas hingga harum. Masukkan cabai dan daun salam. Masak hingga bumbu matang.
3. Tuang air secukupnya, tambahkan garam, gula pasir, dan asam jawa. Masukkan ikan masak hingga bumbu meresap dan air habis. Masukkan daun bawang. Aduk rata. Angkat.
4. Pindang tongkol asam merah siap disajikan.

11. Sambal matah ikan pindang.

13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih

foto: Instagram/@indahdapur

Bahan:
- 4 ekor pindang salem

Bahan sambal:
- 10 siung bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 buah tomat, buang bijinya, potong dadu
- 9 buah cabai rawit merah, iris
- 2 batang serai, iris tipis bagian putihnya
- 3 lembar daun jeruk, iris halus, buang tulangnya
- 1/2 sdt terasi, bakar
- 1 sdm air perasan jeruk nipis
- 1/2 sdt garam
- Sedikit gula
- 4 sdm minyak goreng panas

Cara membuat:
1. Goreng ikan sebentar (karena pindang sudah matang), angkat dan tiriskan.
2. Setelah ikan dingin, suwir-suwir ikan. Sisihkan.
3. Campur semua bahan sambal (kecuali minyak panas) pada wadah anti panas, agak sedikit ditekan atau diremas agar semua rasa keluar dan tercampur rata.
4. Panaskan minyak, tuang minyak panas ke dalam bahan sambal, aduk rata.
5. Campur suwiran ikan dengan sambal matah, aduk rata.
6. Sajikan dengan nasi panas.

12. Sambal pindang suwir cabai hijau.

13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih

foto: Instagram/@nabilladriano

Bahan:
- 8 ekor ikan pindang keranjang, bersihkan, buang kepalanya, kukus 15 menit, dan suwir kasar
- 4 lembar daun salam
- 4 cm lengkuas
- 1/2 sdt terasi bakar
- 1 sdt gula pasir
- 1/4 sdt garam atau kaldu ayam
- 12 bawang merah, cincang kasar
- 6 bawang putih, cincang kasar
- 15 cabai hijau keriting, iris serong
- 10-15 cabai rawit, iris halus
- 100 ml air

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah bawang dan putih hingga matang dan harum. Tambahkan terasi.
2. Masukkan cabai, lengkuas, dan daun salam, masak hingga layu.
3. Masukkan air, ikan pindang suwir, garam, dan gula.
4. Masak hingga meresap.

13. Pindang sambal bawang.

13 Resep sambal pindang ala rumahan, sederhana, pedas, dan bikin nagih

foto: Instagram/@ichunnyajarwocko

Bahan
- Ikan pindang (cue)
- Garam
- Gula
- Penyedap rasa
- Minyak goreng
- Air putih

Bumbu halus:
- Cabai merah
- Cabai rawit
- Bawang merah
- Bawang putih

Cara membuat:
1. Goreng sebentar ikan pindang, lalu sisihkan.
2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan garam, gula, dan penyedap rasa. Tambahkan sedikit saja air putih, biarkan sesaat.
3 Masukkan ikan pindang, biarkan hingga meresap bumbunya, cek rasa.
4. Angkat dan sajikan.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya