25 Resep sambal goreng kentang rumahan, mudah dibuat dan bikin nagih
Diperbarui 27 Sep 2023, 14:26 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2023, 23:59 WIB
4. Sambal goreng kentang.
foto: Instagram/@ocha_chupid
Bahan:
- 1 kg kentang, potong dadu goreng matang, sisihkan
- 2 papan petai, belah dua
- 2 buah hati ayam, rebus lalu potong-potong
- 250 ml santan kental atau fibercreme
-
11 Resep sambal goreng kentang santan, gurih, enak, dan mudah dibuat Penggunaan santan pada sambal goreng kentang dapat membuat sambal satu ini memiliki rasa gurih dan sedap.
-
15 Resep sambal goreng kentang ati untuk Lebaran, enak, praktis, dan bikin nagih Rupanya cara membuat sambal goreng kentang ati ini cukup gampang, lho.
-
17 Resep sambal goreng kentang pedas spesial Lebaran, lezat dan bikin nagih Menu Idul Fitri ini yahud abis.
Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 5 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 8 cabai keriting
- 15 cabai rawit
Bumbu lain:
- 2 cm jahe, geprek
- 3 cm lengkuas, geprek
- 1 batang serai, geprek
- 2 lembar daun jeruk
- 5 lembar daun salam
- 1 sdm air asam Jawa
- 1 sdm gula merah sisir
- Garam
- Merica
- Kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama jahe, lengkuas, serai, daun jeruk dan daun salam hingga tanak.
2. Masukkan hati ayam aduk sebentar, tambahkan sedikit air.
3. Masukkan air asam Jawa, gula merah, garam, merica, kaldu bubuk dan fibercreme atau santan
4. Masukkan kentang dan petai, kecilkan api masak hingga kuah meresap.
5. Sambal goreng siap disajikan.
5. Sambal goreng kentang tempe teri.
foto: Instagram/@dtndy
Bahan:
- 2-3 buah kentang, kupas, potong dadu, goreng hingga berkulit, dan tiriskan
- 1/2 papan tempe, potong dadu, goreng, tiriskan
- 50 gr teri nasi, goreng dan tiriskan
- 2 sdm bumbu balado merah instan
- 1 sdm gula merah
- 1 papan petai, belah 4
- Gula pasir dan air secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu balado hingga matang. Masukkan gula merah, gula pasir, dan air, aduk rata dan masak hingga caramelized.
2. Masukkan kentang dan tempe, aduk rata. Masukkan petai, aduk dan masak hingga matang lalu matikan api.
3. Masukkan teri nasi, aduk rata. Siap disajikan.
6. Sambal goreng kentang buncis.
foto: Instagram/@yscooking
Bahan:
- 3 buah kentang besar, potong kotak, goreng
- 10 buah buncis, iris
- 1 sdm gula merah sisir atau sesuai selera
- Garam
- Kaldu jamur
Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 10 cabai merah
- 2 butir kemiri sangrai
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai harum dan berminyak, masukkan kentang dan buncis.
2. Beri bumbu, tuang air sedikit saja, masak sampai air kering dan bumbu meresap. Sajikan.
7. Sambal goreng kentang telur puyuh.
foto: Instagram/@rahmanyamanda
Bahan:
- 5 buah kentang, goreng setengah kering
- 20 butir telur puyuh, rebus dan kupas
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 10 cabai merah besar
- 5 cabai merah keriting
cara membuat:
1. Rebus terlebih dahulu bumbu halus sebelum dihaluskan, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus hingga harum menggunakan api kecil.
3. Masukkan kentang yang sudah digoreng dan disusul telur puyuh.
4. Beri garam, gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa dan sajikan.
8. Sambal goreng kentang udang.
foto: Instagram/@yusnita.erni.9
Bahan:
- 250 gr udang basah, potong kumis cuci bersih, goreng sebentar, angkat dan sisihkan.
- 3 buah kentang kupas dan potong kotak, beri sedikit garam dan goreng
Bumbu halus (blender sampai halus):
- 1 buah tomat
- 4 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 10 cabai merah
- Terasi secukupnya
Bahan yang diiris:
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- Cabai merah, cabai hijau, cabai rawit secukupnya
- 2 sdm sambal
- 1 sdm gula putih
- 1 sdm saus tiram
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan putih dengan minyak bekas menggoreng udang tadi hingga harum.
2. Masukkan potongan cabai, aduk rata dan masukkan sambal, gula dan saus tiram aduk hingga agak berminyak.
3. Masukkan udang, kentang, dan petai. Koreksi rasa. Sajikan.
9. Sambal goreng kentang sederhana.
foto: Instagram/@yscooking
Bahan:
- 3 buah kentang besar, potong kotak, goreng
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 10 cabai merah
- 2 butir kemiri sangrai
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai harum dan berminyak, masukkan kentang.
2. Beri bumbu, tuang air sedikit saja, masak sampai air kering dan bumbu meresap.
10. Sambal goreng kentang hati ampela.
foto: Instagram/@ancilladhian
Bahan:
- 250 gr hati ampela ayam
- 6 buah kentang
- 1 batang serai geprek
- 1 jari lengkuas geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam, 1 untuk rebus hati ampela
- Gula, garam, dan penyedap jika suka
- 1/2 sdm kecap manis
- Sedikit air
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 3 buah cabai merah besar
- Cabai rawit
- 1/4 sdt kunyit bubuk
Cara membuat:
1. Kupas kentang, cuci dan potong dadu, kemudian goreng sampai empuk. Tiriskan.
2. Rebus hati dan ampela dengan 1 lembar daun salam sampai empuk, tiriskan kemudian goreng sebentar. Tiriskan.
3. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas sampai matang dan tidak bau langu. Kemudian beri bumbu dan sedikit air hingga larut.
4. masukkan kentang dan hati ampela aduk hingga meresap dengan bumbu, tes rasa. Sajikan.
11. Sambal goreng kentang rumahan.
foto: Instagram/@sabhita_lidia
Bahan:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- 1 sachet desaku sambal goreng
- 250 ml air
- 1 sdt garam
- 2 sdm gula
- 6 buah hati ampela ayam, rebus kemudian potong-potong
- 1 buah kentang ukuran besar, potong dadu
- 20 butir telur puyuh, goreng
Cara membuat:
1. Larutkan 1 sachet bubuk desaku sambal goreng dengan 250 air.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan tomat.
3. Tumis hingga harum, masukkan larutan desaku sambal goreng, didihkan sampai mengental.
4. Masukkan garam, gula, tambahkan hati ampela, kentang, telur puyuh aduk rata.
5. Angkat siap disajikan.
12. Sambal goreng kentang petai.
foto: Instagram/@resepsambalkuuu
Bahan:
- 1 kg kentang, potong dadu
- Minyak untuk menggoreng kentang
- Minyak untuk menumis bumbu halus
- Garam
- Gula
- Penyedap rasa
- Petai sesuai selera
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 10 Cabai merah
- 2 buah tomat
Cara membuat:
1. Goreng kentang yang sudah dipotong dadu sampai kering. Angkat kemudian tiriskan.
2. Tumis bumbu halusnya dengan sedikit minyak. Tambahkan gula, garam, penyedap rasa goreng hingga sambalnya mengeluarkan minyak.
3. Setelah itu masukkan kentang, aduk. Terakhir petai oseng-oseng lagi sampai teraduk rata. Sajikan.
13. Sambal goreng kentang hati dan udang.
foto: Instagram/@a_little_bubu
Bahan:
- 1 kg kentang (kupas, potong besar-besar agar tidak hancur saat diaduk, goreng hingga berkulit dan kokoh, tiriskan)
- 6 buah hati ampela ayam (rebus hingga kokoh, potong besar-besar, goreng hingga setengah kering, tiriskan)
- 180 gr udang kupas
- Buncis dan wortel potong, direbus sebentar
- Air asam Jawa secukupnya
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus:
- 12 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 4-6 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai merah keriting
Bumbu daun:
- 3 lembar daun salam
- 4 batang serai, geprek
- 5 lembar daun jeruk
- 7 cm lengkuas, geprek
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus dan bumbu daun hingga harum dan matang.
2. Masukkan udang lalu aduk hingga berubah warna.
3. Masukkan hati ampela, lalu aduk rata hingga bumbu meresap kemudian, masukkan kentang, dan air asam Jawa aduk rata. Koreksi rasanya lagi dan sajikan.
14. Sambal goreng kentang kering.
foto: Instagram/@yuniarrahmiii
Bahan:
- 3 buah kentang, potong korek
- 4 buah hati ayam
Bumbu halus:
- 10 buah cabai merah keriting
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1/2 bungkus kecil terasi
- 1 sdm gula merah
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap rasa
Cara membuat:
1. Goreng kering kentang yang sudah dipotong korek dan sudah dicuci bersih.
2. Bersihkan hati ayam dan potong-potong sesuai selera, marinasi dengan garam dan asam Jawa. Lalu rebus hingga mendidih, angkat dan tiriskan.
3. Tumis bumbu halus, tambahkan hati ayam, masak hingga bumbu meresap dan matang, tambahkan kentang yang sudah digoreng tadi (koreksi rasa).
4. Siap disajikan.
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep sambal goreng krecek, nikmat ala rumahan
- 10 Resep sambal goreng khas Nusantara, praktis dan menggugah selera
- 13 Cara membuat sambal ayam geprek, simpel dan pedasnya nampol
- 9 Resep resep kreasi sambal teri, praktis dan bikin lahap makan
- 9 Resep ayam sambal matah, gurih dan pas buat makan siang
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas