13 Resep olahan ikan pari tanpa santan enak, bumbunya nendang, dan bikin ketagihan
1. Ikan pari kuah pedas.
foto: Instagram/@decicacicu
Bahan :
- 6 potong ikan pari, iris kecil-kecil
- 1 jempol jahe, geprek
- 1 lembar daun salam
- 1 sdm air asam jawa
- 1 batang kemangi
- 2 buah cabai hijau besar, iris
- 2 sdm gula merah
- Garam
-
10 Resep olahan ikan pari, enak, gurih, dan mudah dibuat Mulai dari manggut sampai geprek.
-
Resep kothok pedas ikan pari asap, bumbunya nendang dan bikin nagih Dimasak dengan santan kental dan potongan cabai, rasanya auto bikin nagih sejak suapan pertama.
-
13 Resep olahan ikan asap masak santan, enak, sederhana, dan gurih Metode pengasapan ini dapat membuat ikan jadi lebih garing dan tidak busuk sehingga bisa tahan lama.
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 4 cabai merah
- 7 cabai rawit
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama jahe dan daun salam. Jika sudah wangi tambahkan air, gula merah, garam, dan air asam. Aduk dan koreksi rasa.
2. Jika rasa sudah pas, masukkan ikan pari. Masak hingga matang dan bumbu meresap. Tambahkan air jika bumbu mulai menyusut.
3. Jika sudah pas, sebelum diangkat masukkan cabai hijau dan kemangi. Aduk-aduk sebentar. Matikan api dan siap disajikan.
2. Penyet Ikan pari.
foto: Instagram/@byviszaj
Bahan:
- 3 ekor ikan pari asap
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- Garam
- Gula
Bahan sambal penyetan:
- 10 cabai merah
- 10 cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 1 buah tomat, belah jadi 4 bagian
- 1-2 sdt terasi
- Gula
- Garam
- 1 buah jeruk limau, belah
Cara membuat:
1. Bersihkan dan cuci ikan pari, lalu potong-potong.
2. Kemudian bumbui ikan dengan semua sisa bahan. Beri sedikit air, lalu rebus sampai bumbunya meresap.
3. Terakhir goreng ikan sampai matang berwarna kecokelatan.
Cara membuat sambal penyetan:
1. Goreng semua bahan kecuali garam, gula, dan terasi.
2. Kemudian ulek kasar semua bahan sambal yang sudah digoreng dan tambahkan terasi, gula, dan garam.
3. Terakhir beri perasan jeruk limau, kemudian ulek dan ratakan.
Cara penyajian:
1. Letakkan ikan pari di atas sambal lalu penyet.
2. Sajikan bersama nasi putih dan lalapan lainnya
3. Mangut ikan pari.
foto: Instagram/@luis_widarto
Bahan :
- 500 gr ikan pari
- 2 sdm fibercreme
- 400 ml air
- 1 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 15 cabai rawit utuh
- 1 papan pete, kupas
- Segenggam daun kemangi
- Gula dan garam secukupnya
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 6 suing bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 2 ruas kencur
- 2 cm kunyit
- 2 cabai merah
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan serai, daun jeruk, dan daun salam, aduk-aduk sebentar.
2. Masukkan ikan pari dan air, aduk rata. Tambahkan gula, garam, dan cabai rawit. Aduk dan biarkan bumbu meresap dan kuah sedikit menyusut.
3. Koreksi rasa, lalu masukkan fibercreme, pete, dan daun kemangi, aduk sebentar dan biarkan mendidih lalu angkat.
4. Pari pete asam pedas.
foto: Instagram/@eunice_euston
Bahan :
- 1 ekor ikan pari, potong-potong
- 2 papan pete, kupas
- Cabai rawit hijau secukupnya
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1/2 ruas kunyit
- 13 cabai merah keriting
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdm terasi
- 1 batang sereh geprek
- Air asam jawa secukupnya
- Garam, gula, dan penyedap jamur secukupnya
- Air secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus dan serai sampai wangi. Lalu masukkan air asam, garam, gula, penyedap rasa dan air secukupnya. Masak hingga mendidih.
2. Lalu masukkan ikan pari, aduk dan masak sampai matang.
3. Terakhir tambahkan pete dan cabai hijau, aduk sebentar. Angkat dan sajikan.
5. Lempah ikan pari khas bangka.
foto: Instagram/@eddriantjhia
Bahan:
- Ikan pari
- Timun
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 3 cm lengkuas
- 5 cabai merah keriting
- 3 cm kunyit
- 5 cabai rawit
- Terasi
Bumbu pelengkap:
- Gula dan garam secukupnya
- Penyedap jamur totole
- Air asam jawa secukupnya
- Muntuk untuk menumis bumbu
Cara membuat:
1. Tumis bumbu sampai harum, lalu masukkan air asam jawa dan masak sampai mendidih.
2. Kemudian masukkan gula, garam, dan penyedap jamur. Aduk rata.
3. Terakhir masukkan timun dan ikan pari, masak sampai ikannya matang lalu angkat.
6. Ikan pari asap bumbu saus tiram.
foto: Instagram/@dapoerini
Bahan:
- 2 gapit ikan pari asap ukuran besar, potong kecil-kecil
Bumbu halus:
- 1 sdm ketumbar
- 1/2 sdm merica
- 5 butir kemiri
- 3 ruas kunyit
- 5 siung bawang putih
Bumbu iris:
- 6 siung bawang merah
- 3 ruas jahe
- Segenggam cabai merah
- Segenggam cabai hijau
Bumbu pelengkap:
- 2 lembar daun salam
- 1 bungkus saori saus tiram
- Gula jawa
- Garam
Cara membuat:
1. Tumis bawang merah sampai berwarna kecokelatan. Lalu masukkan bumbu halus, aduk-aduk sampai harum.
2. Masukkan bumbu iris dan bumbu pelengkap, aduk-aduk supaya tidak gosong.
3. Selanjutnya, masukkan sedikit air, supaya bumbunya tercampur rata. Saat memasukkan air, pastikan cabai sudah terlihat layu, supaya tidak langu.
4. Terakhir masukkan ikan pari yang sudah dipotong, masak sampai matang.
RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan pakai daging, begini cara membuat nugget tahu modal Rp5.000 yang enak dan hasilnya banyak
- 7 Cara bikin nugget homemade ala Kanzler, praktis tanpa kukus dan awet hingga 3 bulan
- 23 Resep olahan ikan kembung, praktis untuk para pemula
- 11 Resep olahan ikan bawal berkuah, enak dan sederhana
- 15 Resep olahan ikan mujair tanpa santan, nikmat dan sederhana
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas