13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih
foto: Instagram/@nae_olivia dan @choke_js

Brilio.net - Carbonara adalah salah satu hidangan pasta khas Italia. Nampak mewah, namun ternyata cara pembuatannya relatif gampang, lho. Hanya dengan bahan-bahan sederhana seperti pasta dan saus dari susu, telur, keju, hingga topping sudah bisa dibuat menjadi hidangan lezat ini.

Karena mengandung telur, keju, dan susu untuk sausnya, makanya rasanya begitu creamy dan lembut. Agar lebih gurih dan semakin nikmat, biasanya saat hendak disajikan, pasta ini akan ditaburi dengan parsley, oregano, maupun bubuk cabai.

Untuk toppingnya sendiri pun beragam, menyesuaikan selera masing-masing. Ada yang senang dengan daging, jamur, juga sayuran. Kemudian, dewasa ini hidangan carbonara pun semakin banyak dibuat kreasinya. Ada yang dijadikan saus untuk lauk dan ada pula yang dibuat dari mi instan.

Semua cara pembuatannya begitu mudah dan pastinya bisa jadi hidangan lezat di rumah. Berikut dilansir Brilio Food dari berbagai sumber, 13 resep masakan serba carbonara yang simpel tapi bikin nagih, Rabu (28/7).

1. Pasta carbonara sederhana.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@choke_js

Bahan:
- 1 genggam fettucini
- 1 genggam elbow macaroni
- Minyak goreng secukupnya

Bumbu:
- 1/2 bawang bombay cincang kotak
- 4 bawang putih cincang halus
- 3 sdm krimer bubuk, cairkan dengan 75 ml air
- 1 genggam keju parut
- Jamur kancing cincang
- 1 butir telur
- 1 sdt lada
- 1 sdt garam
- 1 sdt oregano bubuk
- 1 sdt thyme bubuk
- 1 sdt rosemary kering
- Margarin
- Air secukupnya
- Selada untuk garnish

Cara membuat:
1. Didihkan air dan 1 sdm minyak goreng, rebus pasta sampai al dente, tiriskan.
2. Buat saus, panaskan margarin, lalu tumis bombay dan bawang putih sampai harum.
3. Masukkan jamur, larutan krimer, dan segenggam keju parut, aduk-aduk, tambah air secukupnya.
4. Masukkan telur, kocok-kocok di wajan.
5. Tambahkan lada, garam, oregano, thyme, dan rosemary, aduk rata. Koreksi rasa.
6. Sajikan di atas piring, selada, lalu tumpuk dengan pasta, siram sausnya.

2. Ikan dori saus carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@dapur_mamauli

Bahan:
- 1 potong ikan dori
- Lada dan garam secukupnya
- 1 buah jeruk nipis

Bahan tepung:
- 2 sdm tepung terigu
- 1 sdt knorr chicken powder
- 1/2 sdt baking soda
- Lada dan garam secukupnya
- Air secukupnya

Bahan saus carbonara:
- 100 ml susu UHT
- 50 gr keju
- 1/2 sdt knorr chicken powder

Cara membuat:
1. Lumuri ikan dengan jeruk nipis selama 30 menit lalu bilas dan tiriskan.
2. Ikan diberi bumbu lada dan garam, diamkan selama 30 menit.
3. Campur bahan tepung (sampai agak kental) lalu celupkan ikan dan goreng hingga kuning kecokelatan.
4. Buat saus carbonara, campur semua bahan lalu panaskan dan masak hingga agak kental.
5. Siram saus di atas ikan dan siap dihidangkan.

3. Konnyaku carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@ismaya_dapur_maya

Bahan:
- Konnyaku, iris
- 2 bawang putih, iris
- 1/2 bawang bombay, iris
- Sosis, iris
- 150 ml susu UHT
- 1 sdm butter
- 1 sdt penyedap jamur/sapi
- 1/2 sdt lada
- 1 ujung sdm oregano
- 100 gr keju parut, sisakan untuk topping

Cara membuat:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
2. Kemudian masukkan konnyaku dan sosis, masak sambil terus diaduk selama kurang lebih 3 menit.
3. Tambahkan susu, butter, keju parut, penyedap, lada, dan oregano, masak hingga mengental. Koreksi rasa.
4. Sajikan dengan parutan keju.

4. Pumpkin carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@nae_olivia

Bahan:
- 200 gr pasta spaghetti
- 1 cup puree labu
- 1 cup kaldu ayam
- 1 butir telur besar
- 1 butir kuning telur
- 100 gr keju parut quickmelt
- Pala bubuk sedikit saja
- Blackpepper atau merica biasa
- Olive oil untuk menumis
- Daging cincang atau smoked beef sesuai selera
- 2 siung bawang putih geprek
- 1/2 bawang bombay diiris tipis
- Garam secukupnya
- Keju parmesan
- Parsley

Cara membuat:
1. Rebus pasta, bumbui air dengan garam, masak sekitar 10 menit. Tiriskan, sisakan 1/2 cup air pasta.
2. Blender puree labu, kaldu ayam, telur, kuning telur, keju parut, pala, dan lada hitam.
3. Panaskan wajan dengan api sedang. Masukkan olive oil dan daging cincang, lalu bawang putih, bawang bombay, dan garam, masak sambil diaduk selama 5 menit lagi atau sampai bawang bombay lembut dan harum. Tambahkan pasta yang sudah matang dan taburi dengan keju parmesan.
4. Tambahkan 1/4 cup air pasta dan aduk hingga rata. Tambahkan campuran labu ke dalam pasta dan masak selama 2 sampai 3 menit lagi, tambahkan lebih banyak air pasta sesuai kebutuhan sampai campuran sedikit mengental dan melapisi pasta. Aduk terus biar telur nggak menggumpal.
5. Angkat, sajikan dengan tambahan parmesan, lada hitam, dan parsley.

5. Penne carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@thathashitha

Bahan:
- 150 gr penne, rebus dengan sedikit minyak goreng dan garam
- 250 ml susu full cream
- 3 buah sosis, iris
- Keju cheddar secukupnya, parut
- 3 siung bawang putih, cincang
- 1/4 bawang bombay, cincang
- Margarin untuk menumis secukupnya
- Garam secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- Oregano secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
2. Masukkan sosis.
3. Tambahkan susu full cream.
4. Masukkan keju dan penne.
5. Tambahkan garam, lada bubuk, dan kaldu. Aduk rata, lalu koreksi rasa.
6. Beri taburan oregano. Sajikan.

6. Tuna fusilli creamy carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@vie_ng

Bahan:
- 1 mangkuk kecil fusilli
- Tuna kalengan secukupnya
- Keju cheddar secukupnya
- 2 sdm keju parmesan
- 300 ml susu cair
- Kaldu bubuk
- 1/2 bawang bombay cincang
- 2 bawang putih cincang
- Margarin
- Oregano
- 1 sdm maizena

Cara membuat:
1. Rebus fusilli sekitar 8 menit sampai matang, angkat dan tiriskan.
2. Panaskan margarin, lalu masukkan bawang putih dan bawang bombay, tumis sampai harum.
3. Masukkan tuna yang sudah ditiriskan, tumis sebentar. Masukkan tepung maizena, aduk cepat lalu perlahan masukkan susu cair sambil diaduk, menyusul kaldu bubuk.
4. Begitu mengetal, masukkan fusilli yang sudah matang, aduk rata.

7. Spaghetti carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@safan.fensi

Bahan:
- 1 bungkus spaghetti
- 4 lembar smoked beef, potong
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 buah bawang bombay, cincang kasar
- 1 sdm terigu
- 500 ml susu cair uht
- 100 gr keju cheddar, parut
- 3 sdm keju parmesan
- 1 sdm parsley bubuk
- Garam secukupnya
- Lada bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Rebus spaghetti di dalam air yang sudah diberi sedikit minyak dan garam hingga al dente. Angkat lalu siram dengan air dingin dan tiriskan.
2. Panaskan butter, lalu tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi.
3. Tambahkan irisan smoked beef, lada bubuk, garam, dan terigu. Masak dengan api kecil.
4. Tambahkan Susu. Lalu masukan spaghetti, keju cheddar, dan parmesan. Aduk rata, masak hingga mengental, koreksi rasa. Sajikan dengan taburan keju parmesan dan parsley.

8. Spaghetti bakso carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@dapurmamyant

Bahan:
- 250 gr spaghetti/fettuccine, masak dan tiriskan

Bahan saus carbonara:
- 15 bakso, iris sesuai selera
- 500 ml susu cair full cream
- 100 gr keju cheddar
- 20 gr keju permesan
- 2 sdm mentega untuk menumis
- 2 siung bawang putih, geprek dan iris
- 1/2 bawang bombay, iris
- 1 sdm tepung/maizena
- Garam, merica, oregano, dan peterseli secukupnya

Cara membuat:
1. Cairkan mentega dalam wajan, masukkan irisan bawang putih dan bombay. Masukkan tepung, aduk sampai menyatu semua, masukkan susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk.
2. Tambahkan garam, merica, oregano, keju ceddar parut, keju permesan, dan bakso, aduk, koreksi rasa, kalau sudah mengental, matikan api.
3. Tata pasta di atas piring saji, lalu siram saus di atasnya, taburi dengan keju cheddar dan peterselli.

9. Makaroni carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@yanalita

Bahan:
- 250 gr makaroni atau pasta apa saja
- 1 sdt garam
- 1 sdt olive oil atau minyak biasa
- Air secukupnya

Saus carbonara:
- 2 sdm olive oil/minyak
- 100 gr bawang bombay cincang
- 1 sdt bawang putih cincang
- Sosis/smoked beef secukupnya dan sesuai selera
- 500 ml susu cair
- 1 butir telur (kocok)
- Merica bubuk, garam, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Didihkan air, minyak, dan garam lalu masukkan pasta, masak sampai al dente kurang lebih selama 7 menit, angkat lalu tiriskan.
2. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai wangi.
3. Masukkan sosis/smoked beef dan sisa bahan lainnya, masak sampai meletup-letup dan jangan menggumpal.
5. Masukkan pasta, beri garam, merica, dan kaldu bubuk (koreksi rasa).
6. Angkat lalu taburi daun parsley.

10. Fettucini carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@bu_bob_2009

Bahan:
- 200 gr pasta fettucini
- 5 lembar smoked beef/sosis
- 1/2 bawang bombay sedang (cincang kasar)
- 2 siung bawang putih (cincang kasar)
- 400 ml susu UHT
- 100 gr keju cheddar (parut)
- 1/2 sdt oregano
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1/2 sdt merica (opsional)
- 2 sdm mentega untuk menumis

Cara membuat:
1. Masukkan pasta ke dalam air yang sudah mendidih dan diberi sedikit minyak dan garam, masak hingga al dente atau lunak tapi masih kenyal.
2. Tumis bawang putih dengan mentega hingga harum, masukkan bawang bombay, lalu oregano, tumis hingga layu dan harum.
3. Masukkan smoked beef yang sudah dipotong-potong kotak, tumis hingga berubah warna saja.
4. Lalu tuang susu UHT dan keju parut.
5. Bumbui dengan garam, gula, dan merica, koreksi rasa.
6. Masukkan pasta, aduk rata sampai tercampur.
7. Sajikan hangat, taburi dengan parsley kering.

11. Indomie carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@dhila_uno

Bahan:
- Indomie rebus
- Susu UHT
- Margarin
- Keju cheddar
- Bubuk cabai
- Sosis

Cara membuat:
1. Rebus mie instan seperti biasa.
2. Tiriskan mie instan yang sudah matang, selanjutnya siapkan teflon yang sudah dipanaskan dan masukkan 1 sdm margarin, tumis sosis, masukkan bumbu-bumbu yang sebelumnya, gunakan api kecil.
3. Selanjutnya, tuangkan susu UHT secukupnya dan aduk susu agar tercampur rata bersama bumbunya, masukan keju yang sudah diparut, masukkan cabai bubuk, jika sudah tercampur semua, masukkan mie instan.
4. Sajikan.

12. Spiral macaroni carbonara.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@dewiashandy

Bahan:
- 225 gr spiral macaroni
- 200 gr daging ayam (potong)
- 2 sosis
- 6 bakso
- Jamur kancing
- Brokoli
- 200 ml susu uht
- 50 gr keju (parut)
- Bawang putih (cincang)
- Bawang bombay (iris)
- Garam dan gula pasir
- Kaldu bubuk
- Merica bubuk dan oregano
- Seledri (cincang)
- 1 sdm terigu

Cara membuat:
1. Panaskan air dan 1 sdm minyak hingga mendidih, masukkan macaroni, masak sampai agak empuk, tiriskan.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay.
3. Masukkan ayam.
4. Tambahkan air, bumbui garam, gula, kaldu bubuk, dan merica bubuk, masak sampai matang.
5. Masukkan susu uht dan keju.
6. Masukkan sosis dan bakso.
7. Masukkan macaroni, brokoli, dan jamur.
8. Masak sampai mengental dan matang.
9. Sajikan.

13. Rigatoni carbonara tempe.

13 Resep masakan serba carbonara, simpel tapi bikin nagih

foto: Instagram/@rasaitaliaresep

Bahan untuk 1 porsi:
- 100 gr pasta rigatoni
- 50 gr tempe
- 1 telur
- Minyak goreng
- Keju parmesan parut
- Lada hitam
- Garam

Cara membuat:
1. Pertama-tama rebus air dalam panci besar dan tambahkan 2 jumput garam.
2. Potong tempe dan goreng sampai renyah.
3. Tiriskan dan biarkan mengering.
4. Dalam mangkuk besar, kocok 1 butir telur dengan garpu.
Tambahkan lada hitam dan parutan parmesan, aduk semuanya sampai konsistensinya seperti krim.
5. Saat air di panci sudah mendidih, masukkan pasta. Aduk pasta supaya tidak lengket.
6. Setelah matang al dente, tiriskan dan tuang ke dalam mangkuk.
7. Campur pasta dengan krim telur, tambahkan tempe. Tambahkan sejumput garam.
8. Sajikan dan tambahkan taburan keju parmesan dan sedikit lada.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya