13 Resep lele goreng, gurih, sederhana, dan mudah dibuat
Diperbarui 25 Apr 2024, 14:27 WIB
Diterbitkan 26 Apr 2024, 08:00 WIB
Brilio.net - Lele termasuk salah satu lauk praktis yang dapat diolah jadi berbagai menu. Harga lele yang relatif murah dan rasanya enak, cocok dijadikan menu harian. Salah satu olahannya yang digemari banyak orang adalah lele goreng.
Sebelum digoreng, lele bisa dimarinasi dengan berbagai bumbu agar rasanya lebih enak. Kalau sudah, lele bisa digoreng di minyak panas sampai matang sempurna dan berwarna kecokelatan. Lele goreng biasanya disajikan dengan sambal dan lalapan sebagai pelengkapnya.
-
12 Resep kreasi lele goreng, enak dan simpel ala rumahan Selain mudah dilakukan, lele goreng juga bisa dikreasikan menjadi berbagai menu yang menggiurkan.
-
10 Resep kreasi lele goreng pedas, sajian praktis namun spesial Nggak sekadar digoreng saja, kamu bisa mendapatkan kenikmatan lele yang lebih dengan perpaduan sambal dan rempah.
-
20 Resep masakan ikan lele, enak, sederhana dan mudah dibuat Cocok bagi kamu yang suka dengan makanan olahan dari lele.
Tapi, ternyata lele goreng bisa dimasak lagi dengan berbagai bumbu, lho. Misalnya diolah bersama bumbu balado, sambal pecak, dan masih banyak lagi. Karena diolah lagi, cita rasa lele goreng pun tambah gurih dan lezat. Nggak perlu ribet, kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan dan bumbu sederhana yang sudah ada di rumah.
Yuk, langsung bikin berbagai olahan lele sendiri di rumah. Berikut 13 resep olahan lele goreng, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Jumat (26/4).
1. Lele bumbu bali.
foto: Instagram/@indahdapur
Bahan:
- 1 kg ikan lele
- 1 buah jeruk nipis
- 1 jari jahe, geprek
- 1 lembar daun salam
- 1 lembar daun jeruk
- 1/2 keping kecil gula jawa
- Kecap manis, garam, dan kaldu jamur bubuk, secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya
Bumbu ulek kasar:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih ukuran besar
- 10 buah cabai merah keriting
- 6 buah cabai rawit merah
- 1 buah tomat merah
- 1 ruas jempol kunyit
Cara membuat:
1. Marinasi lele dengan air jeruk nipis dan garam secukupnya, diamkan 15 menit. Goreng lele hingga matang, sisihkan.
2. Panaskan 6 sdm minyak goreng, tumis bumbu ulek hingga harum. Masukkan jahe, daun salam dan daun jeruk, tumis kembali hingga harum.
3. Tuang air secukupnya, beri seasoning. Masak hingga agak mengental.
4. Masukkan lele goreng, masak hingga bumbu meresap.
5. Koreksi rasa dan sajikan.
2. Lele bakar.
foto: Instagram/@rini_kitchen
Bahan:
- 1 kg lele bersihkan kucuri jeruk dan garam diamkan 1 jam, goreng setengah matang
Bumbu halus:
- 10 bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 5 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 1 sdm ketumbar
- 2 cm kunyit
- Kencur
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus tambahkan 3 lembar daun jeruk, serai 1 batang geprek, 2 sdm gula merah, 3 sdm kecap manis, garam, dan kaldu bubuk.
2. Bakar lele sampai setengah kering, oles-oles bumbu. Bakar lagi sampai matang. Sajikan. Dampingi dengan sambal dan lalapan.
3. Lele sambal kemangi.
foto: Instagram/@janicaturini
Bahan:
- 1/2 kg lele yang sudah dibersihkan
- 1 genggam kemangi
- 1 buah tomat, potong-potong
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 8 cabai keriting merah
- 8 cabai keriting hijau
Cara membuat:
1. Bersihkan lele, beri perasan jeruk nipis agar bau amis hilang, kemudian cuci kembali.
2. Taburi dengan sedikit garam dan goreng garing.
3. Tumis bumbu halus dengan tomat sampai matang, bumbui garam dan gula.
4. Koreksi rasa, kemudian masukkan ikan lele dan kemangi, aduk rata. Siap dihidangkan.
Enak dan bikin nagih.
4. Lele cabai hijau.
foto: Instagram/@mama_syifa_hana
Bahan:
- 250 gr lele
- 1 buah jeruk nipis atau lemon
- 1 sdm garam, untuk melumuri lele
- 3 buah tomat hijau, potong-potong
- 3 siung bawang putih, iris-iris
- 5 siung bawang merah, iris-iris
- 2 buah cabai hijau, iris serong
- 2 buah cabai merah, iris serong
- 5 buah cabai rawit hijau, iris serong
- 1-2 lembar daun salam
- Gula, garam, dan kaldu bubuk
Cara membuat:
1. Lumuri ikan lele dengan garam dan air jeruk nipis atau lemon. Diamkan beberapa saat. Cuci bersih kembali. Goreng ikan lele hingga matang. Sisihkan.
2. Siapkan semua bahan untuk bumbunya. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan ikan lele goreng.
3. Masukkan irisan cabai, tomat hijau dan daun salam. Bumbui dengan gula garam dan kaldu bubuk secukupnya. Aduk hingga rata. Masak sebentar saja. Jangan lupa tes rasa.
5. Lele saus padang.
foto: Instagram/@rikhatiwi
Bahan:
- 500 gr lele segar
- 6-8 sdm cuka makan
- 1/2 buah bawang bombay, iris
- cabai merah dan rawit, iris
- Daun bawang, iris
- Jahe, geprek
- 1/4 sdt tepung maizena dilarutkan dengan sedikit air
Bahan saus:
- 4 sdm saus cabai
- 4 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- Gula pasir secukupnya
- Merica secukupnya
Bumbu halus:
- 5 bawang merah
- 2 bawang putih
- 8 cabai merah
- Rawit sesuai selera
- 1/2 buah tomat
Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, marinasi ikan selama 30 menit dengan cuka makan dan garam. Lalu goreng garing.
2. Tumis bawang bombay.
3. Masak bumbu halus sampai harum.
4. Masukkan cabai iris dan jahe.
5. Tambahkan air sedikit.
6. Masukkan bahan saus, aduk rata.
7. Masukkan larutan tepung maizena.
8. Kemudian masukkan daun bawang.
9. Koreksi rasa, siram di atas ikan.
6. Lele pedas masak santan.
foto: Instagram/@mamaaby85
Bahan:
- 3 ekor lele, cuci bersih potong-potong lalu goreng
- Tahu potong kotak, goreng setengah matang
Bumbu, haluskan:
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 2 cabai merah besar
- 5 cabai merah kecil
- Kunyit
- Salam
- Laos
- Gula
- Garam
- Kaldu bubuk
- Air santan
Cara membuat:
1. Tumis bumbu uleg, salam, laos sampai harum.
2. Tambahkan air santan, gula, garam, dan kaldu bubuk. Aduk jangan sampai pecah.
3. Koreksi rasa lalu masukkan tahu dan lele yang sudah digoreng. Aduk sampai merata dan matang.
7. Lele penyet.
foto: Instagram/@fika_ummurafkanz
Bahan:
- 1 kg ikan lele
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt garam
Bahan sambal penyet:
- 6 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 buah tomat besar
- 3 biji cabai merah besar
- 1 keping terasi
- 1 lembar daun jeruk
- 1 sdm gula merah
- Segenggam rawit
- Garam dan kaldu jamur secukupnya
Cara membuat:
1. Bersihkan lele, kerik badannya, lalu balur jeruk nipis dan garam aduk rata, diamkan sampai lendirnya luntur, cuci lagi lalu kerat-kerat badannya dan beri bumbu.
2. Goreng lele sampai garing.
3. goreng semua bahan cabai kecuali daun jeruk dan gula jawa, lalu uleg bahannya setelah halus goreng lagi sebentar tambahkan gula merah dan daun jeruk, beri air sedikit masak sampai kental.
3. Letakkan ikan lele di atas cobek lalu tarus sambalnya dan penyet-penyet lelenya. Siap disajikan dengan nasi hangat dan lalapan.
8. Pecak lele siram kuah pecak.
foto: Instagram/@resepmudahnusantara
Bahan:
- 4 ekor lele
- 1 buah jeruk nipis
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu lele goreng:
- 4 siung bawang putih
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu pecak:
- 5 siung bawang putih
- 1 cm kencur
- 4 butir kemiri
- 15 buah cabai rawit
- 10 buah cabai keriting merah
- 65 ml santan instan
- 100 ml air
- Gula, garam, kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Cuci bersih ikan lele, beri perasan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit lalu bilas.
2. Lumuri ikan dengan bumbu, biarkan selama 1 jam. Lalu panaskan minyak, goreng lele sampai kering. Angkat dan tiriskan.
3. Sangrai bumbu pecak kecuali santan dan air, sangrai sampai layu.
4. Haluskan bumbu, tumis sampai harum. Tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, air dan santan, aduk-aduk dan rebus sampai mendidih. Icipi rasanya dan matikan kompor.
9. Lele masak nyemek.
foto: Instagram/@dapoer_sriwidi
Bahan:
- Lele, goreng
- Kecap asin
- Kecap manis
- Gula dan garam
Bumbu iris:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Cabai
Bumbu halus:
- Kemiri
- Jahe
- Ketumbar
- Kunyit
- Lada
Cara membuat:
1. Tumis dulu bumbu halus dan bumbu iris sampai matang.
2. Masukkan lele goreng, tuang air sedikit, aduk pelan.
3. Tuang kecap ikan, kecap manis, gula, dan garam. Masak hingga matang.
10. Lele pedas bumbu rujak.
foto: Instagram/@susmi_fapet
Bahan:
- 1 kg lele cuci, goreng setengah matang
- Gula dan garam secukupnya
- Daun bawang potong-potong
- Lengkuas memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 2 buah tomat hijau potong-potong
- 2 gelas santan cair
- 1 gelas santan kental
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama daun jeruk dan lengkuas sampai harum, masukkan daun bawang, lele.
2. Tambahkan santan cair sampai mendidih, masukkan santan kental gula garam.
3. Tunggu sampai mendidih.
4. Masukkan gula dan garam secukupnya. Sajikan.
11. Mangut lele kuah kuning.
foto: Instagram/@yessy_alviyanti
Bahan:
- 5 ekor ikan lele ukuran sedang
- 1 buah jeruk nipis
- 1/2 bungkus santan kara
- 1 genggam kemangi
- 2 ruang serai
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas laos
- 1 buah tomat
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1 sdm gula merah serut
- 1 sdt garam
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 sdt ketumbar
- 4 butir kemiri
- 5 buah cabai
Cara membuat:
1. Bersihkan lele, lalu lumuri dengan perasan jeruk nipis, diamkan sebentar.
2. Goreng lele dengan api kecil hingga kering.
3. Haluskan bumbu lalu tumis.
4. Masukkan serai, daun jeruk, daun salam, laos, tomat.
5. Masukkan santan yang sudah diencerkan.
6. Masukkan kemangi.
7. Kemudian lele yang sudah digoreng.
8. Biarkan bumbu meresap.
12. Mangut lele khas Yogyakarta.
foto: Instagram/@novella_da
Bahan:
- 500 gr lele, goreng sisihkan
- 3 lembar daun kol diiris besar
- 1 papan petai kupas dan belah menjadi dua
- 2 buah belimbing wuluh potong memanjang
- 6 buah cabai rawit merah utuh
- 1 papan tempe potong kotak-kotak
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas dimemarkan
- 2 cm jahe dimemarkan
- 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1 sdt gula pasir
Bumbu-bumbu yang dihaluskan:
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih dihaluskan
- 1/4 sdt merica butir dihaluskan
- 3 buah kemiri dihaluskan
- 1 cm kunyit dihaluskan
- 1 1/2 sdt garam
Cara membuat:
1. Tumis bumbu-bumbu halus bersama dengan daun salam, lengkuas, dan jahe hingga berbau harum dan matang lalu beri sedikit santan kemudian aduk perlahan hingga mendidih.
2. Masukkan ikan lele yang telah digoreng tadi, masukkan juga petai, belimbing wuluh, tempe, cabai rawit merah, kol, dan gula pasir kemudian aduk hingga rata.
3. Masak hingga bumbu-bumbunya meresap dan kuah menyusut, angkat dan sajikan.
13. Lele goreng kuah kecap.
foto: Cookpad/@maruti
Bahan:
- 1/2 kg lele
- 1/2 bungkus bumbu racik ikan
Bumbu diiris
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah cabai keriting
- 5 buah cabai setan
- 2 buah tomat
- 2 lembar daun salam
- Laos
- Jahe
- Kecap
- Garam
Cara membuat:
1. Cuci bersih lele, potong 2 bagian kemudian lumuri dengan bumbu racik ikan, diamkan sambil persiapan bumbu.
2. Iris cabai, bawang merah, bawang putih, laos.
3. Goreng lele yang telah dibumbui hingga garing
4. Tumis irisan bumbu tadi dengan minyak secukupnya, tambah salam, laos, jahe geprek, dan lada bubuk secukupnya hingga layu.
5. Campur air dan kecap ke tumisan bumbu, tunggu hingga mendidih.
6. Setelah mendidih masukkan lele yang sudah digoreng tadi, aduk sebentar, koreksi rasa, dan siap disajikan.
RECOMMENDED ARTICLES
- 15 Resep olahan udang goreng tepung ala rumahan, gurih, renyah, dan praktis
- 25 Resep udang goreng, renyah, enak, dan gurihnya bikin nagih
- 13 Resep ikan tuna goreng ala rumahan, gurih, enak, dan antigagal
- 17 Resep olahan ikan dori goreng, enak, gurih, dan praktis
- 11 Resep olahan tempe gembus goreng, sederhana dan menggugah selera
- 11 Resep olahan ikan bandeng goreng, enak, sederhana, dan bikin nagih
- 15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas