13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih
Mudah Ditiru. |

4. Ikan kakap asam pedas.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@qonamii

Bahan:
- 1 ekor ikan kakap, cuci bersih, beri perasan air jeruk nipis

Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 buah cabai rawit oranye atau hijau
- 5 asam sunti
- 2 ruas kunyit
- 1 sdt ketumbar

Bumbu iris:
- 3 lembar daun jeruk
- 3 buah cabai hijau
- Cabai merah
- Cabai rawit
- Belimbing atau tomat
- Garam

Cara membuat:
1. Haluskan dan iris semua bumbu, lalu masukkan semua bahan ke dalam panci.
2. Masak ikan kakap bersama semua bumbu dengan api kecil selama 15-20 menit.
3. Setelah bumbu meresap dan ikan matang, koreksi rasa.
4. Kemudian angkat dan sajikan.

5. Ikan kakap kecap.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@lulukavika

Bahan:
- 3 potong ikan kakap merah ukuran besar, potong kecil-kecil atau sesuai selera
- 5 siung bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 3 cm jahe, geprek dan iris
- Sejempol lengkuas, geprek dan iris
- 1/2 buah bawang bombay
- 1 lembar daun salam
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm gula merah
- Garam secukupnya
- 2 sdt Kaldu jamur
- 200 ml air

Cara membuat:
1. Cuci bersih ikan kakap, lalu masukkan ke dalam wadah dan taburi dengan garam. Diamkan selama 30 menit, lalu goreng ikan kakap sampai bagian luarnya agak kering, lalu tiriskan.
2. Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, bawang bombay, jahe, lengkuas, dan daun salam sampai layu dan harum.
3. Masukkan ikan kakap yang sudah digoreng, tambahkan kecap asin dan kecap manis.
4. Tambahkan air, garam, gula merah, dan kaldu jamur lalu kecilkan api, masak sampai airnya menyusut, koreksi rasa.
5. Sajikan dengan nasi hangat.

6. Sambal ikan kakap.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@vivianbasss

Bahan:
- 1 kg ikan kakap, goreng sampai matang tapi jangan terlalu kering
- 2 lembar daun salam
- 1 buah tomat, iris halus
- 2 sdm saus sambal
- 1 1/2 sdm gula
- 50 ml air atau secukupnya
- Garam secukupnya

Bumbu halu;
- 15 buah cabai merah keriting
- 5 cabai rawit merah
- 2 cabai merah besar, buang bijinya
- 3 siung bawang merah ukuran besar
- 4 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus bersama daun salam, aduk kira-kira 2 menit, lalu tambahkan tomat.
2. Setelah itu tambahkan garam dan saus sambal. Kecilkan api, aduk sambil dimasak agak lama sampai bumbu harum dan matang.
3. Kemudian masukkan gula, aduk-aduk sampai berubah warna, lalu masukkan air.
4. Saat kuahnya mendidih, masukkan ikan lalu kecilkan api.
5. Masak sampai airnya menyusut dan bumbu meresap.
6. Kemudian angkat dan tiriskan.

7. Kakap bumbu rujak.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@kulinerio

Bahan:
- 3 ekor ikan kakap, bersihkan kotoran dan sisiknya
- 2 batang serai
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1/2 sdm gula merah
- 2 sdm kecap manis
- 5 buah cabai merah atau sesuai selera, iris-iris
- Garam, kaldu bubuk, dan gula pasir secukupnya
- 500 ml air

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/4 sdt merica butir
- 1 sdt ketumbar
- 6 butir kemiri
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe

Cara membuat:
1. Goreng ikan kakap sampai matang atau berwarna golden brown, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan kakap yang sudah digoreng.
3. Tambahkan air, serai, daun salam, cabai, garam, kaldu bubuk, dan gula. Tunggu sampai air agak menyusut, koreksi rasa.
4. Setelah itu angkat dan sajikan.

8. Asam-asam kepala kakap.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@numpangsaveresp.id

Bahan:
- 1/2 kg kepala ikan kakap merah
- 2 buah tomat
- 2 batang serai
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 4 siung bawang putih, iris
- 2 siung bawang merah, iris
- 8 buah cabai rawit utuh
- Gula, garam, dan merica secukupnya

Cara membuat:
1. Bersihkan kepala ikan. Rebus air hingga mendidih. Masukkan kepala ikan, diamkan selama 3 menit. Lalu tiriskan ikan dan buang air rebusannya.
2. Rebus air. Masukkan semua bumbu dan ikan. Rebus dengan api kecil selama 30 menit. Koreksi rasa, lalu sajikan.

9. Sup ikan kakap tomat.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@femiwijaya

Bahan:
- Ikan kakap fillet
- 1 buah tomat, potong-potong
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- Garam dan gula secukupnya
- Air

Cara membuat:
1. Panaskan wajan, tuang minyak hingga panas, lalu tumis bawang merah dan bawang putih hingga kekuningan.
2. Masukkan ikan kakap dan tomat, tumis hingga matang.
3. Masukkan garam dan gula secukupnya, aduk rata/
4. Tuang air, tunggu hingga mendidih, lalu koreksi rasa.
5. Jika rasanya sudah pas, angkat lalu sajikan.

10. Ikan bakar ketumbar.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@masaksehari

Bahan:
- 1/2 kg ikan kakap merah
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sdm margarin

Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 1 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 2 sdm ketumbar
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, lumuri dengan jeruk nipis kemudian lumuri lagi dengan margarin.
2. Setelah merata, lumuri dengan bumbu halus, diamkan minimal 15 menit, lalu bakar.
3. Ikan kakap bakar siap disajikan dengan lalapan dan sambal.

11. Kakap merah tauco cabai hijau.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@menulezat

Bahan:
- 2 ekor ikan kakap merah atau sekitar 500 gr
- 2 sdm tauco Bangka, cuci, tiriskan
- Cabai hijau keriting, potong serong atau sesuai selera
- Cabai rawit merah, belah dua atau potong sesuai selera
- 2 buah tomat hijau
- 1 sdt tepung maizena larutkan dengan sedikit air
- Kecap manis secukupnya
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- 1 sdm saus tiram
- Air dan minyak secukupnya
- Air jeruk kunci untuk melumuri ikan

Bumbu iris:
- 1 potong jahe, iris tipis memanjang
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Cuci bersih ikan, sayat punggungnya, lalu beri perasan air jeruk kunci dan garam. Diamkan sebentar, lalu goreng dan sisihkan.
2. Tumis bumbu iris sampai harum, masukkan ikan, tauco, kecap manis, saus tiram, gula, dan garam, lalu tambahkan air.
3. Masak sampai mendidih, lalu masukkan cabai hijau, rawit dan tomat.
4. Tambahkan larutan maizena, masak hingga meresap, lalu koreksi rasa.
5. Angkat dan sajikan.

12. Gulai kepala ikan kakap merah.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@menu_harian

Bahan:
- 1,3 kg kepala ikan kakap merah
- 2 buah jeruk nipis
- Asam Jawa secukupnya
- Garam dan gula secukupnya
- 1 sachet Royco rasa ayam
- 600 ml santan encer
- 1 kotak santan sun kara

Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- Segenggam cabai rawit merah
- 5 buah cabai merah keriting
- 6 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 3 ruas kunyit
- Lada secukupnya

Bumbu pelengkap:
- 2 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun kunyit
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 2 batang serai ukuran sedang
- Asam Kandis secukupnya

Cara membuat:
1. Cuci bersih kepala ikan kakap dengan air, lalu beri perasan jeruk nipis sambil dibalik, diamkan selama 15 menit. Lalu bersihkan lagi dan sisihkan.
2. Dalam wajan, tuang air putih kira-kira 2 gelas, tunggu sampai mendidih. Lalu masukkan santan encer sambil diaduk biar santan tidak pecah.
3. Masukkan bumbu halus dan bumbu pelengkap secara bergantian, lalu asam Jawa, aduk rata.
4. Masukkan kepala ikan kakap, beri garam, royco, gula, aduk rata.
5. Diamkan sampai bumbu meresap. Sambil sesekali airnya diaduk supaya bumbu merata. Koreksi rasa.
6. Setelah air menyusut atau tinggal setengah, masukkan santan kental lalu aduk rata dengan pelan supaya santan tidak pecah dan kepala ikan tidak hancur.
7. Jika dirasa kurang asam, bisa tambahkan perasan jeruk nipis, aduk rata.
8. Tunggu sampai ikan matang dan jangan sampai air atau kuahnya kering.
9. Angkat dan sajikan.

13. Ikan kakap tim.

13 Resep ikan kakap ala rumahan, enak, praktis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@mus_cook

Bahan:
- 1 ekor ikan kakap putih, cuci bersih, beri perasan jeruk nipis, diamkan 15 menit, lalu bilas dengan air
- 1/2 buah jahe, iris-iris
- 1 buah batang daun bawang, iris tipis
- 1 buah cabai merah besar, iris tipis

Bumbu kuah:
- 4 sdm kecap asin
- 2 sdm kecap ikan
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm gula pasir
- 1/2 sdt lada
- 1 sdm minyak wijen
- 300 ml air
- 1/2 sdt maizena dilarutkan dengan air

Cara membuat:
1. Setelah ikan dibersihkan, lalu sayat daging ikannya, lalu masukkan jahe di bagian daging ikannya. Letakkan di piring antipanas dan kukus selama 20 menit.
2. Masukkan semua bahan kuah tim, aduk-aduk dan masak hingga mendidih. Lalu beri larutan maizenanya, aduk rata dan koreksi rasa.
3. Setelah ikan matang, siram dengan kuah tim sampai merata dan beri potongan daun bawang dan cabai di atasnya.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya