12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat
foto: Instagram/@tsaniwismono; Instagram/@marhezaayu

Brilio.net - Ikan mas adalah salah satu jenis ikan air tawar yang memiliki cita rasa lezat dan dagingnya lembut. Meskipun ikan mas memiliki duri yang banyak, tetapi jenis ikan yang satu ini tetap memiliki banyak penggemar, lho. Harganya juga relatif murah dan mudah ditemukan.

Sama seperti dengan jenis ikan lainnya, ikan mas juga bisa kamu olah menjadi berbagai hidangan yang lezat. Jika kamu bosan dengan olahan ikan mas yang itu-itu saja, kamu bisa mengolah ikan mas menjadi hidangan yang lebih nikmat, seperti mengolah pesmol.

Pesmol merupakan makanan khas Sunda, Jawa Barat yang memiliki rasa gurih, asam, manis, dan pedas. Olahan yang satu ini sangat cocok dijadikan menu pendamping nasi dan pastinya menjadi olahan yang digemari keluarga.

Memutuskan untuk mengolah ikan mas menjadi pesmol adalah pilihan yang sangat tepat. Bumbu yang digunakan sangatlah beragam, menjadikan cita rasa pesmol sangat gurih, nikmat, dan bikin ketagihan, lho. Meskipun menggunakan beragam bumbu, proses pembuatan pesmol ikan mas tidaklah sulit. Penasaran bagaimana cara pembuatannya?

Berikut BrilioFood rangkum dari berbagai sumber, 12 resep pesmol ikan mas, lembut, gurih, dan mudah dibuat.

Magang: Mas Noviani

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

Bikin menelan ludah, ingin segera menyantap

1. Pesmol ikan mas.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@lisna_lisnawati71

Bahan:
- 1 kg ikan mas
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai
- Garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya
- 1 genggam cabai rawit utuh
- 800 ml air

Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah keriting
- 2 ruas kunyit
- 2 ruas jahe
- 5 butir kemiri

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan mas dari sisik dan kotoran isi perutnya, cuci bersih. Lalu goreng ikan mas hingga setengah kering, sisihkan.
2. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Aduk rata dan tambahkan air, masak hingga airnya mendidih. Setelah airnya mendidih masukkan ikan mas, garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya. Kemudian masukkan pula cabai rawit utuh, dan tes rasa. Setelah airnya menyusut dan bumbu meresap, angkat dan sajikan

2. Pesmol ikan mas dan kacang panjang.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@susanaawan82

Bahan:
- 4 ekor ikan mas
- 10 tetes cuka
- Kacang panjang
- Garam

Bumbu halus:
- 4 butir kemiri
- seruas jahe
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 8 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai rawit merah

Bumbu tambahan:
- 2 batang serai, geprek
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 4 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- Garam
- Gula
- Air
- 2 ruas kunyit

Cara membuat:
1. Ikan di rendam di air cuka dan garam selama 5 menit kemudian digoreng di minyak panas.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi tambahkan serai, lengkuas, daun salam dan jeruk, garam, gula, kacang panjang, dan sedikit air.
3. Masukkan ikan yang telah digoreng tunggu hingga mengental bumbunya dan dapat dihidangkan.

3. Pesmol ikan mas ala rumahan.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@rizkawidiaa

- 4 ekor ikan mas
- 1 buah jeruk nipis
- Sejumput garam dan merica
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai
- 1 cm lengkuas, geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 10 buah cabai rawit merah
- Secukupnya gula, garam, penyedap, dan ketumbar bubuk
- Secukupnya minyak

Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 2 buah cabai merah opsi

Cara membuat:
1. Cuci ikan sampai benar-benar bersih. Kemudian beri air jeruk nipis, garam, dan merica. Biarkan kurang lebih selama 30 menit, lalu goreng sampai matang.
2. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, dan daun jeruk sampai harum. Kemudian beri sedikit air lalu beri gula, garam, penyedap, dan ketumbar. Selanjutnya masukkan ikan, aduk-aduk dan masak dengan api kecil. Terakhir masukkan cabai rawit dan biarkan meresap lalu hidangkan.

4. Pesmol ikan mas simpel.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@henna.rini

Bahan:
- 500 gr ikan mas, bersihkan
- Air jeruk nipis
- Bumbu racik ikan goreng

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- seruas jari jahe
- seruas jari kunyit
- 1/2 sdt merica
- 3 butir kemiri

Bumbu pelengkap:
- 2 batang serai, geprek
- 3 lembar daun salam
- 1 sdm air jeruk nipis
- 225 ml santan kental
- Garam
- Gula putih
- Minyak untuk menggoreng

Bahan pelengkap:
- 1 buah timun, potong korek api
- 1 buah wortel, potong korek api
- 6 buah cabai rawit

Cara membuat:
1. Lumuri ikan mas dengan air jeruk nipis. Diamkan kurang lebih 5 menit kemudian cuci bersih. Tambahkan bumbu racik ikan goreng, ratakan. Diamkan kurang lebih selama 15 menit agar bumbu meresap. Kemudian goreng ikan dengan api kecil, hingga kering. Angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus, tambahkan daun salam dan batang serai. Tumis terus sampai tercium harumnya. Tambahkan santan kelapa dan air jeruk nipis. Aduk-aduk terus sampai mendidih.
3. Masukkan ikan goreng, wortel, timun, cabai rawit, garam, dan gula. Bolak balik sebentar agar bumbu meresap. Tes rasa. Angkat dan sajikan.

5. Pesmol ikan mas lezat.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@ferianidayasuci

Bahan:
- 2 ekor ikan mas
- 200 ml air
- 1 buah tomat, iris
- Cabai hijau
- Cabai merah
- Cabai rawit
- 2 batang daun bawang, iris

Bumbu halus:
- Seruas kunyit
- 5 siung bawang putih
- 10 butir kemiri
- 1 ruas jahe

Bahan pelengkap:
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, geprek
- Seruas lengkuas, geprek

Cara membuat:
1. Lumuri ikan dengan garam, kemudian goreng sampai setengah kering, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, sampai harum dan matang. Tambahkan air, kemudian bumbu pelengkap, aduk rata. Selanjutnya, tambah bahan sisa nya, beri garam dan gula. Tes rasa, bila sudah pas, masukkan ikan mas. Sajikan.

6. Pesmol ikan mas sederhana.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@itsrianana

Bahan:
- 1 kg ikan mas, bersihkan
- Daun salam
- Serai
- Lengkuas
- Air asam jawa
- Cabai rawit utuh
- Air secukupnya
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
- Daun bawang, potong kasar

Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 2 ruas kunyit
- Seruas jahe

Cara membuat:
1. Marinasi ikan mas dengan garam dan jeruk nipis. kemudian goreng ikan hingga matang. Sisihkan.
2. Kemudian tumis bumbu halus, daun salam, dan serai hingga tanak.
3. Beri air, setelah itu bumbui garam, gula, kaldu, dan air asam jawa. Selanjutnya masukkan ikan dan masak hingga air sedikit susut lalu masukkan cabai rawit. Tes rasa dan taburi dengan daun bawang, lalu angkat.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

Terbayang aromanya yang sedap

7. Pesmol ikan mas nikmat.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@novita_prakoso

Bahan
- 2 ekor ikan mas
- 1 buah jeruk nipis
- Garam secukupnya

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Seruas jahe
- Seruas kunyit
- 4 biji kemiri
- 1 sdt merica
- Seruas lengkuas, geprek
- 1 batang serai, geprek
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- Air secukupnya
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, kerat-kerat kemudian lumuri dengan garam dan perasan jeruk nipis. Diamkan sebentar agar bumbu meresap kemudian goreng.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi dan berminyak, kemudian tambahkan air. Selanjutnya masukkan ikan yang sudah digoreng, tambahkan garam dan kaldu bubuk secukupnya, koreksi rasa. Tunggu sampai air agak surut, matikan kompor dan siap disajikan.

8. Pesmol ikan mas sedap.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@sa.sal.sa

Bahan:
- 1 kg ikan mas, bersihkan

Bumbu pesmol:
- 10 butir bawang merah utuh
- 7 butir bawang putih, iris
- Seruas jahe, potong korek api
- Seruas kunyit, potong korek api
- Seruas lengkuas, potong korek api
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- 1 buah tomat, potong dadu
- 1 batang daun bawang, iris serong
- 6 buah cabai rawit utuh
- 300 ml santan encer
- 200 ml santan kental
- Garam
- Gula
- Merica
- 1 sdm air perasan jeruk nipis

Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe
- 1 cm lengkuas
- 1/4 sdt terasi matang
- 1 sdt gula merah
- 1 sdm gula putih
- 2 sdt garam

Cara membuat:
1. Baluri ikan mas dengan kunyit, bawang putih, ketumbar, dan garam yang telah dihaluskan. Diamkan 10 menit, lalu goreng, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, lalu masukkan bawang merah utuh, bawang putih, irisan jahe, kunyit, lengkuas, daun salam, dan serai, tumis hingga bumbu benar-benar matang. Masukkan santan encer, rebus hingga mendidih kemudian masukkan garam, gula, merica, potongan tomat, dan santan kental. Koreksi rasa, diaduk-aduk hingga mendidih lalu masukkan perasan jeruk nipis.
3. Masukkan ikan mas goreng, balikkan sekali dan biarkan beberapa menit agar ikan menyerap bumbu, lalu angkat ikannya saja, siapkan di piring saji. Teruskan merebus bumbu sambil memasukkan daun bawang dan cabai rawit.
4. Bila bumbu sudah mengental, matikan api, angkat dan tuangkan di atas ikan.

9. Pesmol ikan mas mantap.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@lion_kuliner

Bahan:
- 1 kg ikan mas, bersihkan
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- Garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya
- 1 genggam cabai rawit utuh
- 800 ml air

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 ruas kunyit
- 2 ruas jahe
- 5 butir kemiri, sangrai

Cara membuat:
1. Goreng ikan mas hingga setengah kering, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai geprek. Aduk rata dan tambahkan air, masak hingga airnya mendidih.
4. Setelah airnya mendidih masukkan ikan mas, garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya. Masukkan pula cabai rawit utuh, tes rasa. Setelah airnya menyusut dan bumbu meresap, angkat dan sajikan.

10. Pesmol ikan mas spesial.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@tsaniwismono

Bahan:
- 500 gram ikan mas
- 1 buah jeruk nipis
- 10 buah cabai rawit merah
- 2 batang daun bawang, iris
- 1 batang serai
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas, geprek
- Secukupnya garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt merica bubuk
- 200 ml air
- Secukupnya minyak goreng

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm kunyit, bakar
- 1 cm jahe
- 1 buah cabai merah besar
- 3 butir kemiri

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan mas, kerat-kerat sisi badannya, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 10 menit.
2. Panaskan minyak, goreng ikan mas dalam minyak panas hingga matang kedua sisinya, angkat dan tiriskan.
3. Dalam wajan, panaskan 3 sdm minyak, tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, serai, dan daun jeruk, sampai harum. Masukkan air, masak sampai mendidih.
4. Masukkan cabai rawit merah, bumbui dengan garam, gula pasir, merica bubuk, dan kaldu bubuk, aduk rata. Kemudian masukkan ikan mas goreng dan daun bawang, aduk sampai ikan berlapis bumbu. Masak sebentar, angkat dan sajikan.

11. Pesmol ikan mas istimewa.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@marhezaayu

Bahan:
- 1/2 kg ikan mas
- 2 buah wortel, potong korek api
- 3 buah timun, kerok bijinya dan potong korek api

Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 3 ruas kunyit, bakar
- Seruas jahe
- Perasan jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
- 2 lembar daun salam
- Lengkuas
- 7 buah cabai rawit merah
- 1 gelas air
- 1/2 sdt kaldu ayam
- Garam secukupnya
- Sejumput gula

Cara membuat:
1. Marinasi ikan mas dengan perasan jeruk nipis dan garam selama 10 menit. Kemudian goreng ikan mas dalam minyak panas, hingga kuning kecoklatan. Angkat dan sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, lengkuas, serai, daun jeruk, dan daun salam hingga harum. Selanjutnya masukkan ikan mas yang telah digoreng.
3. Tambahkan air, tutup panci hingga bumbu dan air meresap pada ikan. Masukkan wortel, timun, cabai rawit, kaldu ayam, garam, dan gula. Masak hingga mendidih.

12. Pesmol ikan mas bumbu meresap.

12 Resep pesmol ikan mas, dagingnya lembut, gurih, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@lisna_lisnawati71

Bahan:
- 1 kg ikan mas
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- Garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya
- 1 genggam cabai rawit utuh
- 800 ml air

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 ruas kunyit
- 2 ruas jahe
- 5 butir kemiri, sangrai

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan mas dari sisik dan kotoran isi perutnya, kemudian cuci bersih. Lalu goreng ikan mas hingga setengah kering, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Aduk rata dan tambahkan air, masak hingga airnya mendidih.
3. Setelah airnya mendidih, masukkan ikan mas, garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya. Masukkan pula cabai rawit utuh, tes rasa. Setelah airnya menyusut dan bumbu meresap, angkat dan sajikan.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya