11 Resep olahan pare berkuah segar, praktis, enak, dan tak pahit

11 Resep olahan pare berkuah segar, praktis, enak, dan tak pahit
Instagram/@ummuzia ; Instagram/@tsaniwismono

Brilio.net - Pare dikenal sebagai salah satu jenis sayuran pahit yang khas. Meskipun memiliki rasa pahit cukup kuat, pare tetap mengandung manfaat bagi kesehatan. Sayuran ini kaya serat, vitamin C, dan antioksidan, sehingga baik untuk pencernaan serta sistem kekebalan tubuh.

Selain kandungan nutrisinya, pare juga dikenal karena potensinya bisa mengontrol kadar gula darah. Sayur pare mengandung senyawa yang dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin, sehingga cocok untuk penderita diabetes atau menjaga kadar gula darah tetap stabil. Pare juga dipercaya memiliki efek detoksifikasi yang membantu membersihkan racun dalam tubuh.

Meskipun memiliki rasa yang pahit, ada banyak cara untuk mengurangi atau menghilangkan rasa pahit pada pare. Salah satunya adalah dengan merendam pare dalam air garam sebelum dimasak. Selain itu, pare juga bisa dimasak dengan cara yang beragam, seperti ditumis, direbus, atau dimasak jadi menu kuah segar agar rasa pahitnya semakin hilang.

Olahan pare berkuah bisa kamu buat dengan tambahan bahan lain, seperti bakso dan aneka sayur lain. Tak hanya itu, kamu juga dapat menambahkan santan agar menu pare ini semakin kaya rasa dan creamy. Dijamin enak dan sedap, deh.

Kalau mau mengolah pare berkuah segar, simak ulasan resep yang sudah BrilioFood himpun dari berbagai sumber pada Senin (13/5).

1. Kuah pare isi daging.

11 Resep olahan pare berkuah segar, praktis, enak, dan tak pahit

foto: Instagram/@novijanuarsi

Bahan:
- 250 gr daging sapi, cincang
- 2 buah pare ukuran besar, potong kira-kira 2-3 cm, buang isinya
- 15 buah jamur merang, cuci bersih dan peras airnya perlahan
- 1 buah bawang bombay, iris
- 100 gr bihun, rendam air panas, siram air dingin sebentar, saring
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 batang daun bawang, iris
- 2 buah wortel, potong bulat
- 1200 ml air

Bumbu isian pare:
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
- 2 siung bawang putih, cincang
- Putih telur dari 1 buah telur

Bumbu kuah (aduk jadi satu):
- 2 sdm kecap asin
- 2 sdm kecap ikan
- 1 sdm kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Campur bihun, daging cincang, bawang putih cincang, bumbu isian pare dan putih telur, aduk rata. Diamkan 10 menit.
2. Masukkan isian ke dalam pare, lakukan hingga semua pare terisi.
3. Panaskan air, masukkan lada dan bawang bombai, masak hingga mendidih. Kemudian masukkan pare isi daging, masak dengan api sedang cenderung kecil, buang kotoran yang naik ke permukaan air.
4. Tambahkan semua bumbu kuah, aduk rata kemudian masukkan jamur merang, masak hingga mendidih, terakhir tambahkan daun bawang, masak sebentar, angkat dan sajikan segera.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya