11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera
Instagram/@jennajethro;Instagram/@yzmalicious

Brilio.net - Kecombrang adalah jenis bunga yang bisa dikonsumsi. Kecombrang bisa dimasak menjadi berbagai hidangan, salah satunya dibuat dengan sambal matah. Kecombrang sambal matah menjadi hidangan tradisional Indonesia yang menawarkan perpaduan rasa segar, pedas, dan aromatik.

Dibuat dari bunga kecombrang muda yang diiris tipis dan dicampur dengan berbagai bumbu, hidangan ini menjadi pilihan sempurna untuk menyegarkan lidah. Apalagi jika disajikan bersama lauk lain seperti ikan bakar, ayam goreng, hingga cumi. Kecombrang sambal matah akan semakin istimewa.

Kecombrang sambal matah ternyata mudah dibuat. Ada beberapa resep yang bisa kamu praktikkan di rumah. Menu ini tentu bisa jadi opsi jika kamu bosan dengan sambal biasa. Berikut 11 resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera, seperti dihimpun BrilioFood dari berbagai sumber.

1. Tongkol suwir sambal matah.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@deviirwantari

Bahan:
- 500 gr ikan tongkol matang
- 2 batang serai, ambil putihnya dan iris tipis
- 6 lembar daun jeruk, iris halus
- 12 butir bawang merah, iris tipis
- Segenggam cabai rawit
- 1 bunga kecombrang iris tipis, celup sebentar ke dalam air panas
- Garam, gula dan merica secukupnya
- 2 buah jeruk limau
- 3 sdm air kelapa
- 4 sdm minyak kelapa.

Cara membuat:
1. Goreng ikan tongkol hingga matang, namun tidak usah terlalu kering.
2. Suwir-suwir daging tongkol, sisihkan.
3. Panaskan minyak kelapa bersama air kelapa sampai mendidih.
4. Masukkan tongkol suwir, bawang merah, serai, cabai rawit, kecombrang dan daun jeruk ke dalam wadah.
5. Tuang minyak panas, tambahkan garam, gula dan merica, aduk sampai rata.
6. Beri perasan jeruk limau.

2. Roti ayam sambal matah ala Bali.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@kreasirotiIndonesia

Bahan:
- Roti tawar
- Kecombrang
- Bawang merah
- Bawang putih
- Cabai rawit merah
- Terasi bakar
- Kaldu bubuk
- Dada ayam
- Minyak kelapa

Cara membuat:
1. Iris bawang merah dan bawang putih, cabai, dan kecombrang.
2. Beri terasi dan remas seluruh bahan sampai layu.
3. Goreng dada ayam lalu suwir.
4. Beri sambal matah dan minyak kelapa panas di akhir.
5. Potong roti dan tusuk dengan tusukan sate, lalu dibakar.
6. Sajikan roti dengan ayam suwir sambal matah.

3. Sambal matah kecombrang sederhana.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@ernynjios

Bahan:
- 5 siung bawang putih, iris tipis
- 10 buah bawang merah, iris tipis
- 10 buah cabai rawit merah, iris tipis
- 15 buah cabai rawit hijau, iris tipis
- Daun jeruk buang tulang daunnya, iris tipis
- 1 batang serai ambil bagian putihnya aja, iris tipis
- 1 buah bunga kecombrang, iris tipis
- 2 buah air jeruk limau
- Garam dan gula secukupnya
- Terasi matang
- 4 sdm minyak sayur, panaskan

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan kecuali minyak. Aduk rata.
2. Tuang minyak panas. Aduk rata. Koreksi rasanya dan siap disajikan.

4. Sambal matah kecombrang segar dan pedas.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@leonavictoria_ahligizi

Bahan:
- 6 bunga kecombrang, buang kulit luarnya ambil bagian yang empuk saja. Iris halus
- 6 serai, ambil bagian tengah yang empuknya , iris halus
- 25 hingga 30 buah bawang merah, iris halus
- 20 cabai rawit, iris
- 6 daun jeruk besar
- Jeruk nipis
- Minyak

Cara membuat:
1. Panaskan minyak sampai panas sekali.
2. Masukkan semua bahan, aduk sebentar, matikan api, aduk terus sambil koreksi rasa dengan garam.
3. Peras jeruk nipis dan tuangkan ke sambal.

5. Sambal matah kecombrang simpel.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@jennajethro

Bahan:
- Bawang merah, diiris tipis
- Daun jeruk, diiris tipis
- Kecombrang, diiris tipis
- Cabai rawit, diiris tipis
- Perasan jeruk limau
- Garam
- Bawang putih, iris tipis
- Terasi bakar
- Minyak goreng

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan kecuali minyak dan perasan jeruk limau. Aduk rata.
2. Tuang minyak panas dan perasan jeruk limau. Aduk rata. Koreksi rasanya dan siap disajikan.

6. Tongkol suwir sambal matah kecombrang gurih dan pedas.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@yzmalicious

Bahan:
- 120 gr pindang tongkol, goreng bentar lalu suwir
- 1 buah jeruk limau
- Minyak kelapa secukupnya
- 40 gr bunga kecombrang, iris tipis
- 6 butir bawang merah, iris tipis
- 1 butir bawang putih, iris tipis
- 10 biji rawit merah, iris tipis
- 3 lembar daun jeruk, iris tipis
- 1 batang serai , iris tipis
- 3/4 sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdt totole

Cara membuat:
1. Campur semua bahan kecuali air jeruk dan minyak.
2. Panaskan minyak secukupnya. Lalu tuang ke bahan campuran sambal. Aduk merata.
3. Tambahkan perasan air jeruk. Aduk kembali.

7. Salmon kecombrang sambal matah.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@banususanto

Bahan:
- 3 buah fillet salmon atau @100-150 gr, lumuri lada dan garam
- 3 sdm margarin
- 3 mangkok nasi
- Lalapan sesuai selera

Bahan sambal kecombrang:
- 75 cc minyak goreng
- 1/2 sdm terasi dihaluskan
- 1 sdm air jeruk nipis
- Garam, gula, kaldu bubuk secukupnya
- 1 kecombrang besar, ambil bagian bunga dan tangkai atasnya, dirajang tipis
- 1 batang serai besar, ambil bagian putihnya, dirajang tipis
- 5 siung bawang merah, dirajang tipis
- 1 siung bawang putih, dirajang tipis
- 30 cabai rawit merah, dirajang tipis
- 7 lembar daun jeruk, buang uratnya, dirajang tipis

Cara membuat:
1. Sambal kecombrang: campur semua bumbu rajangan jadi satu. Setelah itu panaskan minyak dan terasi, siramkan ke bumbu rajangan, aduk-aduk.
2.Tambahkan jeruk nipis, gula, garam, dan kaldu bubuk. Aduk-aduk lagi hingga tercampur rata. Sisihkan.
3. Pan fried salmon: lelehkan 1 sdm margarin dalam wajan teflon. Setelah meleleh dan panas, masukkan salmon.
4. Pan fried salmon dalam api sedang hingga matang di kedua sisinya sekitar 1 menit setiap sisi. Ulangi tahapan ini hingga salmon habis.
5. Penyajian: taruh nasi ke dalam mangkok. Taburkan sambal kecombrang di atas nasi, taruh pan fried salmon di atas sambal. Tambahkan lalapan sebagai pelengkap.

8. Sambal matah kecombrang ala rumahan.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@mylittlekitchenz

Bahan:
- 2 buah kecombrang

Bumbu iris:
- 7 siung bawang merah
- 30 buah cabai rawit
- 1 buah cabai merah keriting
- 2 lembar daun jeruk
- 1/2 sdt terasi bakar
- 2 batang serai, ambil bagian putihnya
- 1/2 sdt kaldu jamur
- Garam secukupnya
- Minyak kelapa secukupnya

Cara membuat:
1. Potong kecombrang, buang bagian tengahnya, iris halus.
2. Tumis bawang merah sampai harum. Masukkan semua bumbu lainnya, aduk hingga rata.
3. Tambahkan Kecombrang. Tumis sebentar, koreksi rasa. Angkat.

9. Sambal matah kecombrang, teri, dan petai.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@dewirosmayanti

Bahan:
- 50 gr teri medan ukuran sedang
- 2 batang kecombrang segar, iris
- 3 batang serai, iris
- 10 buah cabai merah, iris
- 10 siung bawang merah, iris
- 5 siung bawang putih, iris
- 10 petai (optional)
- Garam secukupnya- Gula secukupnya (optional)

Cara membuat:
1. Cuci teri lalu goreng hingga garing (kuning kecokelatan).
2. Masukkan petai, aduk rata.
3. Masukkan semua bahan irisan.
4. Aduk sebentar, matikan api, lalu sajikan dengan nasi hangat.

10. Teri sambal matah kecombrang spesial.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: Instagram/@bellaristya

Bahan:
- 4 siung bawang merah
- 3 buah cabai rawit merah
- 3 lembar daun jeruk, buang batangnya
- 1 kuntum bunga kecombrang
- 2 batang serai
- 1/2 sdm terasi bakar atau goreng
- 4 sdm minyak kelapa super panas
- 2 buah jeruk limau, peras airnya
- Garam sesuai selera
- 50 gr teri, goreng kering

Cara membuat:
1. Iris halus bawang merah, cabai rawit merah, daun jeruk, bunga kecombrang, dan serai.
2. Beri garam dan terasi, aduk rata diamkan hingga bawang merah agak layu dan agak berair.
3. Panaskan minyak kelapa, siram ke irisan sambal. Aduk rata.
4. Taburi teri dan perasan jeruk limau. Aduk rata, siap disajikan.

11. Sambal matah kecombrang khas Bali.

11 Resep olahan kecombrang sambal matah, gurih, pedas, dan menggugah selera

foto: YouTube/Ceceroomed Kitchen

Bahan:
- 1 sdt terasi goreng
- 1 batang bunga kecombrang
- 1 batang serai
- 7 lembar daun jeruk purut
- 2 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 30 gr cabai rawit merah
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- Sejumput penyedap rasa
- 5 sdm minyak goreng panas
- Jeruk nipis atau limau

Cara membuat:
1. Goreng terasi hingga kering.
2. Iris tipis bunga kecombrang, serai, daun jeruk, bawang putih, bawang merah, cabai rawit.
3. Campurkan semua bahan dengan remasan terasi.
4. Tuangkan minyak panas dan perasan jeruk nipis atau limau.

(brl/far)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya