11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera

11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera
Siap jadi sajian untuk keluarga tercinta |

6. Udang brokoli saus pedas manis.

11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera

foto: Instagram/@fitaanggraeni

Bahan:
- 1 genggam udang, kupas
- 1 tangkai brokoli
- 2 buah wortel
- 1 bawang bombay ukuran kecil, iris kasar
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 3 buah cabai rawit setan, iris tipis
- 3 buah cabai merah, iris tipis
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm saus cabai
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdm madu
- Lada bubuk, garam, gula dan penyedap secukupnya
- Sedikit air

Cara membuat:
1. Tumis bumbu iris sampai harum, lalu masukkan wortel dan tumis sampai layu.
2. Tambahkan semua saus, lada bubuk, garam, gula, penyedap dan madu. Tambahkan sedikit air, aduk rata, dan koreksi rasanya.
3. Kemudian masukkan brokoli dan udang. Masak sampai udang matang dan bumbu meresap.
4. Udang brokoli saus pedas manis siap disajikan.

7. Cah brokoli segar.

11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera

foto: Instagram/@elyyis

Bahan:
- 300 gr brokoli
- 6 siung bawang merah, iris
- 4 siung bawang putih, iris
- 3 buah cabai keriting, iris serong
- Garam, kaldu bubuk, gula pasir dan lada bubuk secukupnya
- 300-400 ml air
- Minyak goreng

Cara membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bawang bawang putih dan bawang merah, masukkan cabai aduk-aduk hingga harum, beri air.
2. Kalau sudah mendidih bumbui dengan garam, kaldu bubuk, gula pasir, dan lada sesuai selera. Kemudian masukkan semua brokoli masak hingga matang.
3. Cek rasa, jika sudah pas, sajikan.

8. Tumis brokoli jamur shimeji.

11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera

foto: Instagram/@koleksiresepsj

Bahan:
- 2 sdm minyak goreng
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/2 bagian bawang bombay
- 1 buah cabai merah, iris kasar
- 1 bonggol brokoli, potong perkuntum
- 75 gr jamur shimeji putih, buang akar
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap ikan
- 50 ml air
- 1/2 sdt gula pasir
- Garam, lada, dan penyedap rasa
- 1/2 sdt maizena
- 1/2 sdt minyak wijen

Cara membuat:
1. Rebus brokoli 1/2 matang, tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai merah sampai harum.
3. Masukkan jamur shimeji, saus tiram, kecap ikan, dan air. Aduk setengah layu.
4. Masukkan air, garam, gula, lada, penyedap, dan brokoli. Masak sebentar, kemudian masukkan larutan maizena, aduk sampai mengental. Matikan api.
5. Masukkan minyak wijen, aduk rata. Sajikan.

9. Ayam brokoli paprika.

11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera

foto: Instagram/@nisaulfa

Bahan:
- 200 gr dada ayam, potong kotak tipis
- Brokoli
- 1/2 buah paprika merah
- 2 buah cabai hijau besar
- 1 batang daun bawang
- 2 cm jahe, geprek
- Kaldu bubuk
- 1/2 sdm minyak wijen
- 1/2 sdt merica bubuk
- Garam dan gula
- Bawang goreng

Bumbu marinasi ayam:
- 1 sdm saus pedas
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin

Cara membuat:
1. Marinasi daging ayam dengan bumbu marinasi, sisihkan.
2. Potong-potong brokoli rendam sebentar dengan air garam. Cuci bersih brokoli, tiriskan.
3. Kemudian rebus brokoli sebentar di air yang sudah mendidih. Jangan lama-lama merebus, sampai warna cantik. angkat tiriskan.
4. Potong paprika, cabai hijau, bawang bombay dan daun bawang sesuai selera. Tumis sebentar dengan sedikit minyak. Masak sampai agak layu matikan api. Sisihkan.
5. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan ayam yang telah dimarinasi. Masak sampai berubah warna. Beri sedikit air. Tambahkan garam, gula, merica dan kaldu bubuk. Setelah matang koreksi rasa.
6. Terakhir masukkan brokoli yang sudah direbus, tumisan bawang bombay, paprika, aduk sebentar sampai rata. Masukkan minyak wijen. Matikan api.
7. Sajikan dengan taburan bawang goreng.

10. Capcay Jawa nyemek.

11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera

foto: Instagram/@seto_beri

Bahan:
- 1 butir telur
- 2 wortel kecil
- 1 tomat merah
- Brokoli
- Sawi hijau
- Irisan kol
- Irisan daun bawang
- 5 potong kekian atau bakso ikan aci
- Air kaldu ayam
- 3 sdm kecap manis
- 3 sachet saus sambal
- Kaldu jamur
- Gula dan garam secukupnya

Bumbu halus :
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 buah cabai rawit merah
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan telur tunggu agak matang baru di oseng supaya teksturnya besar dan kenyal.
2. Masukkan kekian atau bakso ikan lalu sayuran mulai dari wortel, tambah air kaldu secukupnya, kol, sawi hijau, brokoli dan tomat.
3. Tambahkan saus sambal, kecap, gula, garam dan kaldu jamur. Masak sampai meresap dan kuah menyusut.
4. Matikan api, siap disajikan.

11. Mi brokoli pedas.

11 Resep olahan brokoli pedas, gurih, lezat, dan menggugah selera

foto: Instagram/@mrs.viriya

Bahan:
- 1 bungkus mi instan rasa ayam bawang
- 1 siung bawang putih, cincang
- 1/2 buah bawang bombay, potong korek
- 8 buah cabai rawit merah, iris
- Brokoli
- Sawi putih
- Sosis, potong serong
- 1 buah telur
- Saus sambal
- Saus tomat
- Sedikit garam
- Air
- Minyak

Cara membuat:
1. Rebus mie setengah matang, tiriskan.
2. Tumis bawang putih sampai harum, sisihkan ke pinggir wajan.
3. Masukan telur buat orak arik, masukan bawang bombay dan sosis aduk rata, masukan brokoli dan sawi tambahkan air, garam, semua saus dan bumbu mie instan, cicipi, terakhir masukan mie, masak sebentar, angkat.
4. Siap disajikan.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya