11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat
Tidak amis. |

3. Gulai ikan gurame.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@sessykitchen

Bumbu halus:
- 15 cabai keriting
- 6 cabai rawit
- 10 bawang merah
- 4 bawang putih
- 2-3 ruas jari kunyit
- 3 kemiri

Bumbu lain :
- 1 ruas jari jahe geprek
- 1 ruas jari lengkuas geprek
- 1 sereh geprek
- 4 daun jeruk
- 1 asam gelugur
- 6 cabai rawit utuh
- Santan
- Air secukupnya
- Garam dan gula secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama jahe, lengkuas, sereh, dan daun jeruk.
2. Tumis bumbu hingga tidak berbau mentah lagi, kemudian masukkan air, santan, asam gelugur juga rawit utuh. Aduk rata.
3. Kecilkan api dan masukkan ikan. Masak hingga ikan matang.
4. masukkan garam dan gula.
5. Koreksi rasa. Jika sudah pas, matikan api.

4. Gurame pesmol bumbu kuning.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@linagui.kitchen

Bahan:
- 1 ekor ikan gurame
- 1 buah jeruk nipis
- 12 buah vabai rawit
- 1 buah tomat
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 2 batang sereh
- 2 batang daun bawang
- 5 cm lengkuas
- 200 ml air
- 150 ml santan
- 2 sdt gula
- 1/2 sdt lada
- 1/2 sdt cuka
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- Minyak untuk menggoreng ikan dan menumis

Bumbu halus: (Blender semua bumbu halus dengan sedikit air)
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 5 cm kunyit
- 2 cm jahe

Cara membuat:
1. Bersihkan sisik ikan dan bagian perut ikan,bilas bersih dan lumuri dengan air jeruk nipis dan sedikit garam. Diamkan 10 menit.
2. Goreng ikan gurami sampai matang, sisihkan.
3. Panaskan sedikit minyak,tumis bumbu halus, masukkan daun salam, daun jeruk, sereh, lengkuas, lalu tumis sampai bumbu wangi dan bau langu hilang.
4. Tuang air, lalu tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, lada, santan, dan cuka, masak hingga mendidih dan air sedikit menyusut. koreksi rasa.
5. Tuang cabai rawit utuh dan daun bawang lalu aduk sebentar
Jika ingin lebih banyak kuah boleh tambahkan air lagi
6. Masukkan ikan dan tomat kemudian godok sebentar atau boleh juga siram bumbu pesmol di atas ikan.

5. Gurame pindang kuning.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@vv_luv_eatntravel

Bahan:
- 2 ekor gurame
- 5 buah tomat ijo
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang sereh dikeprek
- 2 sdm asam jawa
- 100 ml santan
- Garam, lada dan kaldu jamur
- 1 liter air
- 10 buah cabai rawit potong kecil
- 2 genggam daun kemangi

Bumbu dihaluskan:
- 10 buah bawang merah
- 2 buah bawang putih
- 3 cm lengkuas
- 2 cm jahe
- 5 cm kunyit
- 5 btr kemiri
- 8 buah cabai kriting
- 5 buah cabai rawit

Cara membuat:
1. Rebus air dalam kuali sampai mendidih masukkan bumbu halus, daun jeruk, daun salam, dan sereh, aduk rata dan tunggu sampai mendidih.
2. Masukkan ikan, air asam, tomat ijo, cabai rawit, dan semua bahan lainnya.
3. Gurame pindang siap dihidangkan.

6. Gurame bumbu kemangi.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@vv_luv_eatntravel

Bahan:
- 700 gr ikan gurame
- 1 genggam daun kemangi
- 2 batang serai
- 2 lembar daun salam
- Garam, gula, dan kaldu jamur sckpnya
- 100 ml air
- 3 sdm minyakuntuk menumis

Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 7 buah cabai keriting
- 2 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 3 buah kemiri

Cara membuat:
1. Goreng ikan sampai matang, sisihkan
2. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan serai dan daun salam.
3. Masukkan air dan bumbu-bumbu lain, masukkan ikan dan santan.
4. Masukkan kemangi, sajikan.

7. Gurame santan pedas.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Cookpad/@khalidajamil

Bahan:
- Ikan gurame
- Jeruk nipis
- Santan kara
- Air
- Minyak goreng

Bumbu halus:
- Bawang putih
- Bawang merah
- Kunyit
- Jahe
- Kemiri
- Cabai rawit

Bahan pelengkap:
- Tomat
- Cabai merah
- Lengkuas, geprek
- Daun jeruk
- Daun salam
- Daun kemangi
- Garam
- Kaldu bubuk
- Gula

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan gurami, marinasi pakai air jeruk nipis dan garam.
2. Panaskan minyak goreng dan goreng sampai kecokelatan.
3. Blender bumbu halus lalu tumis sampai wangi.
4. Masukkan bahan pelengkap dan ikan gurame goreng. Sajikan.

8. Ikan gurame kuah santan.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Cookpad/@dapurdien_3011

Bahan:
- 2 ekor ikan gurame ukuran sedang
- 2 bungkus santan instan
- 4 ikat daun kemangi siangi ambil daunnya
- 3 lembar daun salam
- 2 batang sereh geprek
- 1 jempol lengkuas geprek
- Air
- Garam, gula, dan kaldu jamur

Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 butir kemiri matang
- 10 buah cabai merah kriting
- 5 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai rawit hijau
- 2 telunjuk kunyit
- 2 ruas jahe

Cara membuat:
1. Siangi daun kemangi cuci bersih, cuci bersih ikannya dan haluskan bumbunya.
2. Tumis bumbu halus masukkan juga salam sereh dan lengkuasnya tumis sampai harum dan matang, masukkan air secukupnya garam gula dan kaldu jamur masak sampai air mendidih.
3. Masukkan ikan dan santan, aduk-aduk.
4. Tambahkan kemangi, aduk-aduk lalu sajikan.

9. Gurame santan daun jeruk.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Cookpad/@evameylani

Bahan:
- 1 ekor gurame potong jadi 3
- 1 santan kara kecil
- 3 tomat potong bagi 4
- 4 cabai hijau besar potong serong
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1 batang serai geprek
- 1 ruas kecil lengkuas geprek

Bumbu halus:
- 15 biji cabai rawit
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah

Cara membuat:
1. Goreng gurame sampai kering.
2. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan lengkuas, daun salam, cabai hijau besar, dan serai.
3. Masukkan air dan santan, masak sampai mendidih.
4. Masukkan tomat, daun jeruk, dan cabai rawit utuh. Tambahkan garam dan gula, sajikan.

10. Gurame bakar santan.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Cookpad/@DapoerPapih

Bahan:
- Ikan gurame
- Jeruk nipis
- Garam

Bumbu halus:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kemiri
- Cabai giling merah
- Santan instan
- Kaldu bubuk
- Daun jeruk
- Sereh, geprek
- Jahe
- Laos
- Kunyit
- Ketumbar bubuk

Cara membuat:
1. Cuci bersih ikan gurame lalu lumuri dengan jeruk nipis dan garam dan diamkan.
2. Haluskan bahan bumbu halus bawang merah,bawang putih, jahe, laos, kemiri, dan kunyit.
3. Lalu campur dengan santan, ketumbar bubuk, cabai, daun jeruk, kaldu dan garam aduk hingga merata.
4. Lalu lumuri ikan secara merata dengan bumbu halus lalu diamkan 30 menit.
5. Setelah bumbu meresap, siapkan bakaran.
6. Bakar ikan sampai matang.

11. Pecak gurame.

11 Resep ikan gurame masak santan, lezat, bergizi, dan mudah dibuat

foto: Instagram/@happyendahsa

Bahan:
- Gurame
- Jeruk nipis
- Serai
- Daun jeruk
- Tomat
- Santan
- Air

Bumbu marinasi:
- Bumbu dasar kuning
- Garam

Bumbu pecak:
- Bumbu dasar merah
- Jahe, geprek
- Kencur bubuk
- Garam

Cara membuat:
1. Cuci ikan gurame, lalu marinasi selama 30 menit.
2. Celupkan dalam tepung bumbu, langsung goreng ikan gurame sampai kering.
3. Tumis irisan bawang merah sampai wangi.
4. Masukkan bumbu dasar merah, tambahkan jahe, daun salam, daun jeruk, serai, dan bubuk kencur.
5. Masukkan daging ikan gurame yang sudah digoreng, sajikan.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya