31 Cara membuat peyek kacang, enak, gurih, dan bikin nagih
Diperbarui 23 Jan 2024, 16:08 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2024, 09:00 WIB
Brilio.net - Salah satu makanan khas Jawa Tengah yang punya rasa lezat dan cocok dijadikan menu pelengkap adalah rempeyek. Makanan yang bisa juga disebut peyekini memiliki tekstur renyah dan gurih. Peyek bisa dimakan langsung, dijadikan camilan santai, maupun dipakai untuk pendamping makanan berat.
Peyek terbuat dari tepung terigu yang dicampur dengan air. Adonan tersebut kemudian diberi bumbu dan aneka bahan tambahan lainnya. Misalnya udang, teri, hingga kacang. Jika adonan sudah jadi, tinggal digoreng di minyak panas.
-
15 Resep camilan rempeyek, gurih, nikmat, dan sederhana Dijamin enak dan renyah~
-
12 Resep peyek udang renyah, gurih, enak, dan mudah dipraktikkan Cocok buat camilan maupun lauk makan.
-
Jangan gunakan terigu, ini cara bikin adonan peyek supaya renyah tahan lama pakai 2 bahan dapur Memang sudah banyak pedagang yang menjual peyek. Namun, peyek yang dibuat sendiri pastinya lebih nikmat dan fresh (baru digoreng).
Salah satu peyek yang mudah dibuat adalah peyek kacang. Jenis kacang ada beragam, kamu bisa mengkreasikannya sesuai selera. Lalu tingkat ketebalan pun bebas, mau tipis maupun lebih tebal. Setelah jadi, peyek kacang siap dihidangkan di atas meja makan ataupun dimasukkan toples.
Berikut telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Selasa (23/1), 31 resep peyek kacang renyah dan gurih.
1. Peyek kacang udang rebon.
foto: Instagram/@uminyanada.kitchen
Bahan:
- 500 gr tepung beras
- 600 ml santan cair
- 200 gr kacang tanah
- 100 gr udang rebon
- 1 butir telur
- 10 lembar daun jeruk, buang tulangnya iris tipis
- Garam secukupnya
Bumbu halus:
- 8 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 2 sdt ketumbar
- Seruas jempol kencur
Cara membuat:
1. Cuci bersih udang rebon, kemudian sisihkan.
2. masukkan kacang ke plastik kemudian tumbuk dengan rolling pin sampai kacang terbelah, kemudian sisihkan.
3. Siapkan wadah besar masukkan tepung beras, bumbu halus, telur, daun jeruk, garam dan santan cair aduk menggunakan whisk sampai tercampur rata lalu koreksi rasa.
4. Bagi menjadi 2 adonan yang satu untuk peyek udang rebon, satu lagi untuk peyek kacang tanah.
5. masukkan rebon dan kacang ke masing-masing adonan yang sudah dipisahkan, kemudian aduk rata.
6. Goreng peyek dengan minyak banyak dan api sedang, goreng sampai warna keemasan lalu angkat. Dan lakukan sampai habis.
RECOMMENDED ARTICLES
- 13 Cara membuat nugget daging sapi, cocok jadi lauk makan lezat
- 11 Resep olahan tulang kambing, nikmat, bergizi, dan menggugah selera
- Resep cah tahu jamur, enak dan simpel cuma empat langkah
- Resep tahu telur berkuah, enak dan mudah dibuat
- Resep sambal goreng tahu petai berkuah, enak dan sederhana
- Resep ayam bumbu kuning kuah santan, gurih, lezat, dan bikin nagih
Tags
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas