19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis
Hasilnya Lezat. |

13. Lontong sayur kuah merah.

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

foto: Instagram/@ria.puspita.s

Bahan-bahan:
- 3 buah labu siam, potong korek api
- 1/2 sdt garam
- 2 buah wortel, potong korek api
- Kacang panjang secukupnya, potong panjang
- Tahu pong secukupnya
- 3 batang sereh, geprek
- 3 cm lengkuas, geprek
- 8 lembar daun salam

Bumbu yang dihaluskan:
- 4 cm ebi
- 100 gram cabai merah besar
- Cabai rawit
- 14 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 8 cm kunyit
- 5 butir kemiri

- 600 ml santan kental
- 1 1/2 liter santan encer
- Minyak goreng secukupnya
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdm garam
- 35 gram gula merah
- 1 sdt kaldu bubuk
- Bawang merah goreng untuk taburan

Bahan untuk menyajikan lontong sayur:
- Lontong
- Telur rebus
- Bawang merah goreng
- Kerupuk udang

Cara memasak:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga setengah matang, lalu tambahkan salam, lengkuas, sereh, ketumbar bubuk, lada. Tumis hingga matang
2. Masukkan santan encer, masukkan wortel masak hingga setengah matang, lalu tambahkan kacang panjang, labu siam, dan tahu, masak mendidik
3. Masukkan santan kental, garam, gula, dan kaldu bubuk. Masak hingga matang. Sisihkan
4. Dalam piring, potong lontong sesuai selera, beri sayuran dan kuah, lalu beri potongan telur rebus, taburi bawang merah dan beri kerupuk. Lontong sayur siap disajikan.

14. Ketupat sayur sambal goreng pete.

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

foto: Instagram/@resep_midah

Bahan-bahan:
- 2 buah labu siam, iris memanjang
- 1 buah wortel, iris
- 1 papan tempe, iris
- 5 buah kacang panjang, iris
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 1 lembar daun salam
- Garam dan gula pasir secukupnya
- 65 ml santan kental
- 5 butir telur rebus
- Air secukupnya
- Minyak untuk menumis

Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah keriting
- 1 sdm udang rebon

Pelengkap:
- Ketupat atau lontong
- Kerupuk
- Sambal goreng pete
- Bawang goreng

Cara memasak:
1. Tumis bumbu halus sampai matang/tanak, lalu beri air. Masukkan garam, gula pasir, daun salam, dan lengkuas, aduk. Setelah mendidih, masukkan labu siam, kacang panjang, wortel, telur rebus, dan tempe, aduk.
2. Ketika sayuran hampir matang, masukkan santan kental, aduk-aduk. Setelah mendidih, matikan api. Sajikan dengan pelengkap.

15. Lontong sayur ayam.

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

foto: Instagram/@debbie_ariesthea

Bahan-bahan:
- 300 gr ayam, potong sesuai selera
- 2 buah labu siam, potong korek api
- 700 ml santan kekentalan sedang
- 1 batang serai, geprek
- Sejempol lengkuas, geprek
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk, sobek dan buang tulangnya
- Garam, kaldu jamur, dan gula

Bumbu halus:
- 6 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah
- 2 cm kunyit
- 3 buah kemiri
- 1 sdm ebi, rendam air panas, tiriskan

Cara memasak:
1. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, daun salam dan daun jeruk hingga wangi dan bumbu benar-benar matang.
2. Masukkan ayam, aduk hingga ayam berubah warna.
3. Tuang santan, aduk-aduk dan biarkan sampai mendidih.
4. Masukkan labu aduk-aduk, tambahkan garam, kaldu jamur dan gula. Masak sampai bumbu meresap dan matang, jaga jangan sampai santan pecah, koreksi rasa, bila sudah pas matikan api.
5. Sajikan dengan lontong.

16. Lontong sayur udang.

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

foto: Instagram/@mamasupersekali

Bahan-bahan:
- 5 butir telur rebus kupas, masak dengan 250 ml air 1 sdm saus tiram, 3 sdm kecap, garam, merica, dan daun salam sampai menghitam.
-200 gr udang rendam air panas
- 1 buah labu siam ukuran sedang, potong korek api
- 1 buah wortel, potong korek api 10 batang
- Buncis, iris serong
- Tempe secukupnya, potong seruas jari

Bumbu halus:
- 2 buah cabai merah besar
- 6 buah cabai keriting merah
- 7 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri

Bumbu cemplung:
- 3 sdm creamer atau 1 buah santan instan
- Gula merah
- Gula putih garam
- Merica
- Kaldu ayam bubuk
- 1 liter air
- 2 lembar daun
- 3 lembar daun salam
- Daun jeruk
- Lengkuas, geprek

Cara memasak:
1. Haluskan semua bumbu lalu tumis hingga harum.
2. Masukkan udang masak sampai berubah warna lalu beri air, setelah mendidih masukkan labu siam dan sayuran lainnya, aduk-aduk.
3. Masukkan garam, gula, dan bumbu lainnya. Tunggu mendidih, cek rasa, masukkan creamer atau santan aduk sebentar.
4. Angkat, sajikan dengan lontong atau nasi beri telur pindang dan sambal goreng kentang di atasnya.

17. Lontong sayur spesial Medan.

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

foto: Instagram/@vivianbasss

Bahan:
- 500 gr labu siam, cuci dan kupas kulit lalu potong kotak
- 250 gr nangka muda, rebus sampai empuk
- 2 batang serai, geprek
- 4 lembar daun jeruk, sobek
- 3 lembar daun salam, sobek
- 1 liter santan encer
- 500 ml santan kental
- 1 1/2 sdm ebi, cuci dan rendam air hangat
- Garam dan gula merah secukupnya
- Minyak

Bumbu halus:
- 14 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 6 cm kunyit
- 6 butir kemiri
- 4 cm lengkuas
- 8 cabai merah besar
- 20 cabai keriting merah
- 7 cabai rawit merah

Cara memasak:
1. Tumis bumbu halus sampai wangi dan benar-benar matang, tambah garam dan gula merah, aduk-aduk.
2. Masukkan serai, daun jeruk, dan daun salam. Tumis sebentar lalu masukkan labu, nangka, dan ebi, aduk-aduk sampai rata.
3. Tuang santan encer dan masak sampai mendidih, lalu kecilkan api dan rebus sampai labunya empuk.
4. Lalu besarkan api, tuang santan kental dan aduk-aduk terus sampai mendidih.

18. Lontong sayur ayam kampung.

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

foto: Instagram/@dewi.yuliana23

Bahan-bahan:
- 1/2 ekor ekor ayam kampung, bersihkan dan potong sesuai selera
- Telur itik atau ayam rebus secukupnya
- 1 buah labu siam iris korek api
- kacang panjang secukupnya potong-potong
- 800 ml santan cair
- 300 ml santan kental
- Garam, kaldu jamur, merica bubuk, dan gula pasir

Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah besar dan 2 buah cabai keriting
- 3 butir kemiri sangrai
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sachet terasi bakar
- 2 cm kunyit

Rempah:
- 3 lembar daun salam
- 1 batang sereh, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan

Pelengkap:
- Lontong
- Bawang goreng
- Kerupuk

Cara memasak:
1. Tumis bumbu halus dan bumbu rempah sampai wangi dan benar-benar matang.
2. Masukkan potongan ayam masak sampai berubah warna.
3. Beri santan cair, didihkan.
4. Masukkan telur dan sayuran bumbui garam, kaldu jamur, merica bubuk, dan sedikit gula masak sampai ayam dan sayuran empuk, cek rasa sesuaikan selera.
5. Tambahkan santan kental aduk dan didihkan sekali lagi.
6. Sajikan dengan semua pelengkapnya.

19. Lontong sayur rebung.

19 Resep lontong sayur, sederhana, lezat, dan praktis

foto: Cookpad/@yun_andriani

Bahan-bahan:
- 500 gram rebung
- 200 gram kacang panjang, potong 4 cm
- 1 buah wortel, potong korek api
- 200 ml santan instan
- 250 gram udang
- 1 kotak tahu putih, potong kotak besar

Bumbu halus:
- 4 buah cabai merah
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm jahe
- 4 cm kunyit
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
- 1/2 sdt terasi
- 50 gram ebi kering, rendam dan tiriskan
- Garam dan gula
- 1 liter kaldu udang

Bumbu aromatik:
- 1 batang serai
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas
- 4 buah cabai hijau besar, iris serong
- 10 buah cabai rawit utuh

Bahan pelengkap:
- Lontong
- Telur rebus
- Sambal terasi

Cara memasak:
1. Iris rebung, rebus sampai empuk. Bilas rebung sampai tidak berbau. Tiriskan.
2. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan kepala udang, tumis hingga berubah warna.
3. Masukkan 1 liter air, didihkan.
4. Tumis udang sampai berubah warna, angkat dan tiriskan.
5. Goreng tahu sampai kering, angkat.
6. Siapkan bumbu halus, masukkan ebi lalu blender lagi.
7. Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan serai, daun jeruk, daun salam, dan lengkuas.
8. Tambahkan cabai hijau, 1/2 liter air kaldu, potongan kacang panjang, dan wortel.
9. Masukkan rebung, santan, dan kaldu udang.
10. Tambahkan air secukupnya, masak sampai mendidih lalu sajikan di atas potongan lontong.

(brl/pep)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya