Tanpa direndam semalaman, ini cara cuci kain pel agar tak dekil dan bau apek lagi pakai 2 bahan dapur

Rajin mengepel lantai bikin rumah terasa lebih nyaman ditinggali. Lantai yang rutin dipel, permukaannya akan kesat dan wangi. Namun, semakin sering digunakan untuk membersihkan lantai, kain pel malah cepat kotor dan bau apek. Tak sedikit orang memilih mengganti kain pel dengan yang baru saat kondisinya sudah dekil.

Padahal, kain pel masih bisa dibersihkan dengan cara tertentu agar kondisinya kembali bersih dan bebas bau, lho. Salah satu caranya, kain pel bisa direndam di dalam racikan bahan pembersih selama semalaman agar semua nodanya rontok.

Tetapi, cara tersebut tampaknya masih dianggap buang-buang waktu oleh sejumlah orang. Nah, buat kamu yang nggak ingin merendam kain pel semalaman, trik dari warganet di akun YouTube Azhume's Home bisa dijadikan inspirasi. Usut punya usut, kain pelnya tak lagi dekil dan bau apek hanya dibersihkan dengan tambahan dua bahan dapur.

1 / 5

© YouTube/Azhume's Home

foto: YouTube/Azhume's Home

Semula, siapkan dulu ember atau baskom untuk mencuci kain pelnya. Masukkan kain pel ke dalamnya, lalu olesi kain pel dengan cairan pemutih pakaian. Pemilik akun YouTube Azhume's Home menggunakan bantuan kuas untuk mengaplikasikan cairan pemutih ini. Setelah diberi cairan pemutih sampai rata, baru siram kain pel dengan air panas. Warganet akrab disapa Azhume ini menggunakan air panas yang baru saja mendidih usai direbus.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya