Tak perlu repot mengganti air setiap hari, ini trik simpan tahu agar awet nggak asam hingga 1 minggu
Diperbarui 31 Jul 2024, 11:41 WIB
Diterbitkan 31 Jul 2024, 12:00 WIB
Tahu dikenal sebagai makanan mengandung gizi tinggi. Dilansir dari healthline.com, tahu memiliki protein tinggi, banyak vitamin, serta mineral penting yang baik untuk tubuh. Nggak heran jika banyak orang memilih tahu untuk menyajikan menu makan yang menyehatkan.
Namun nggak cuma tinggi gizi, tahu juga cocok dimasak jadi beragam menu. Karena rasanya yang netral, tahu pun dapat menyerap rasa dari bumbu dan bahan lain dengan baik, menjadikannya bahan dasar serbaguna pada masakan. Kelebihan lainnya, tahu termasuk bahan makanan yang terjangkau dan mudah ditemukan.
Meskipun begitu, ada satu kekurangan dari makanan menu ini, yakni saat disimpan. Tahu yang tidak disimpan dengan baik bisa cepat busuk, berlendir, dan asam. Untuk mencegah tahu cepat busuk, sejumlah orang biasanya akan menyimpannya dengan cara direndam dalam air.
Usut punya usut, merendam tahu dinilai bisa membuatnya jadi lebih awet. Namun di sisi lain, air rendaman harus diganti setiap hari jika ingin tahu lebih awet berhari-hari. Bagi sebagian orang, proses ini cenderung merepotkan.
Sebagai gantinya, kamu bisa meniru trik menyimpan tahu yang dilakukan pengguna Instagram @vira.ea. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku tidak merendam tahu dalam air. Ada metode lain yang lebih praktis dan ampuh membuat tahu tahan lama hingga 1 minggu lamanya.
Dilansir BrilioFood dari Instagram @vira.ea pada Rabu (31/7), metode yang digunakan adalah dengan memanfaatkan plastik ziplock. Namun sebelum disimpan dalam plastik, tahu ini harus dicuci terlebih dahulu.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Jangan diabaikan, ini bahaya menyimpan makanan panas di kulkas
- Tak dimasukkan kulkas, ini trik menyimpan keju agar tahan lama, tidak kering, dan berjamur
- Trik simpan nasi di rice cooker ini bikin teksturnya tetap pulen, tak berkerak, dan hangat tahan lama
- Awet dan tak cepat berjamur, ini trik menyimpan kue basah agar tahan seminggu meski tanpa kulkas
- Tak basi hingga seharian, ini trik menyimpan opor ayam agar santannya tak pecah dan berubah rasa
- Tanpa tambahan bahan, trik agar nasi tak kering dan berkerak walau disimpan seharian di rice cooker
- Tanpa silica gel, ini cara simpan nastar agar tak berjamur hingga 2 bulan cukup andalkan 1 bumbu dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas