Cuma pakai 1 bahan dapur, ini trik menghilangkan noda slime dan oli lengket supaya tak berbekas

Menghadapi noda membandel pada pakaian bisa menjadi salah satu tantangan terbesar yang dialami banyak orang. Dari noda slime yang menempel dengan kuat hingga oli lengket yang sulit dihilangkan, setiap jenis noda memerlukan penanganan khusus. Bagi banyak orang, menghilangkan noda ini bisa terasa melelahkan karena benar-benar tidak bisa langsung hilang begitu saja.

Noda slime, misalnya, sering kali tertinggal di serat kain. Noda ini dapat mengering dan menempel kuat, sehingga membuat proses pembersihan menjadi sangat sulit. Sementara itu, noda oli dari aktivitas sehari-hari atau pekerjaan mekanik juga menimbulkan tantangan tersendiri. Oli tidak hanya menembus serat kain, tetapi juga meninggalkan bekas yang mencolok dan membandel.

Namun, tidak perlu khawatir. Dengan teknik yang tepat, mengatasi noda-noda membandel ini bukanlah hal mustahil. Seorang pengguna Instagram @ka.laundry_ pernah membeberkan trik menghilangkan noda tersebut dengan mudah. Dalam salah satu video yang diunggah, dia mengaku menggunakan satu bahan dapur saja untuk menghilangkan noda.

Dilansir BrilioFood dari Instagram @ka.laundry_ pada Selasa (8/10), bahan dapur yang dimaksud adalah cuka. Dia mengaku menggunakan cuka dapur yang kerap dicampur untuk masakan. Nah, cuka ini bisa membantu menghilangkan noda membandel, seperti noda slime dan oli lengket.

 

 


3 / 4

Instagram/@ka.laundry_

Jika perlu, kamu bisa menuang kembali sedikit cuka ke noda tersebut. Lalu kerik dan kucek secara bertahap. Nantinya, noda yang membandel dan lengket akan langsung terangkat.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya