Cara simpel menghilangkan bau bangkai tikus di rumah, ampuh cuma modal 1 bahan minuman

Bau bangkai tikus bisa saja muncul di sekitar rumah, misalnya di area gudang, pekarangan, atau bahkan got saluran air. Bau bangkai tikus ini memang cukup mengganggu, karena terkadang aromanya sulit hilang. Apalagi saat dicari, sumber bau bangkai tikus tak kunjung ditemukan.

Hal ini juga sempat dialami oleh pemilik akun TikTok @bundatamim. Dalam salah satu videonya, ia mengaku sudah berusaha mencari-cari posisi bangkai tikus di area rumahnya, tapi tidak menemukannya. Alhasil, ia mencoba menghilangkan bau bangkai tikus saja menggunakan cara sederhana.

Usut punya usut, cara hilangkan bau bangkai tikus ala pengguna akun TikTok @bundatamim ini cuma mengandalkan satu bahan minuman. Jadi, bisa dipastikan kalau cara ini gampang dan murah meriah.

 

2 / 2

© TikTok/@bundatamim

Selanjutnya, letakkan wadah berisi kopi bubuk tersebut di area rumah yang terdapat bau bangkai tikus. Kamu bisa meletakkannya di plafon rumah, pekarangan, gudang, kamar mandi, atau area lainnya. Dilansir dari thespruce.com, kopi bubuk dapat bekerja untuk menyerap bau tak sedap seperti bangkai tikus sekaligus menyebar aroma wangi secara efektif.

Di sisi lain, kamu juga bisa memanfaatkan bahan dapur lain, lho. Dilansir dari mollymaid.com, selain kopi, kamu juga bisa memanfaatkan baking soda, arang, atau bahkan rempah-rempah untuk mengusir bau bangkai tikus.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya