Bukan diberi daun pisang, ini trik perbaiki santan telanjur pecah saat dimasak agar rasa tak berubah

Bukan diberi daun pisang, ini trik perbaiki santan telanjur pecah saat dimasak agar rasa tak berubah
Instagram/@yenni_indah31

Santan adalah komponen utama dalam banyak masakan tradisional seperti rendang, opor ayam, dan soto. Dengan rasanya yang gurih dan tekstur lembut, santan memberikan cita rasa khas sekaligus creamy pada hidangan. Tak hanya masakan gurih, dessert atau jajanan tradisional juga semakin lezat jika diberi campuran santan.

Walaupun menjadi komponen penting pada masakan, namun tidak semua orang bisa menggunakan santan dengan baik. Hal ini lantaran santan yang dipakai biasanya perlu dimasak terlebih dahulu. Nah, memasak santan seringkali jadi tantangan tersendiri karena mudah pecah.

Pecahnya santan terjadi ketika lemak terpisah dari cairannya, sehingga menyebabkan penampilan dan tekstur hidangan menjadi kurang menarik. Hal ini biasanya terjadi karena suhu yang terlalu tinggi atau pemanasan yang terlalu lama. Oleh karena itu, penting untuk memasak santan dengan hati-hati.

Namun jika telanjur pecah, santan harus segera diperbaiki. Sejumlah orang biasanya akan mengaduk-aduk santan dalam waktu yang lama. Selain itu, ada juga yang memilih menambahkan selembar daun pisang untuk supaya santan kembali menyatu.

Selain dengan sejumlah cara tersebut, ada metode lain yang bisa dilakukan untuk memperbaiki santan telanjur pecah. Seorang pengguna Instagram @yenni_indah31 pernah membeberkan triknya lebih lanjut melalui salah satu video yang diunggah. Dia mengaku tidak menggunakan daun pisang, namun ada satu alat lain yang nggak kalah ampuh dalam memperbaiki santan pecah.

 


(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya